MANCHESTER UNITED BOLEH TAK DATANG, TAPI INDONESIA UNITE HARUS TETAP TEGAK !
Stand Tall, Stay Proud, In Unity We Prevail !
Demikian sebuah kalimat yang menggetarkan nurani dari seorang anggota Grup Indonesia Unite di Facebook. Ini adalah sebuah grup online yang menyikapi peristiwa pengeboman yang terjadi kemarin di Hotel Ritz Carlton dan JW Marriot Mega Kuningan. Dengan slogan khusus “Don’t Let them beat us, United we stand!” grup ini memberikan pesan dan inspirasi bagi semua orang, tidak hanya bagi penggemar facebook belaka namun juga seluruh elemen bangsa ini untuk merapatkan barisan, menyatukan langkah, fikiran dan hati untuk memelihara persatuan dan kesatuan Indonesia serta tidak terpecah belah apalagi terpuruk akibat peristiwa pengeboman yang dilakukan oleh teroris laknat kemarin.
Persatuan yang dijalin erat lintas suku, agama, dan golongan di Indonesia yang digagas lewat perlawanan moral via online ini juga menunjukkan kepada dunia bahwa aksi-aksi terorisme yang menanamkan rasa horor dan ketakutan dikalangan masyarakat sudah tidak mempan lagi. Usaha mereka, para teroris laknat, yang mencoba melemahkan nyali bangsa ini dengan tindakan biadab tak akan berguna. Tak akan ada yang bisa menggoyah keteguhan persatuan kita semua.
Gerakan online ini setidaknya juga membangkitkan kesadaran atas spirit kebanggaan berbangsa dan dengan tekad bulat, secara bersama-sama mengangkat citra bangsa ini, termasuk tentu saja mendukung penuh tugas aparat terkait membasmi tuntas musuh bersama kita : Teroris pengecut dan biadab yang tak berperikemanusiaan yang telah melakukan aksi memilukan kemarin.
Geliat masyarakat daring (online) Indonesia pasca peristiwa pengeboman begitu dashyat, bergemuruh dan mengagumkan. Bayangkan saja, berita kejadian tersebut tersebar begitu cepat dan real time melalui jaringan microblogging (twitter, plurk) dan juga blog. Bahkan lebih up to date dari liputan media online yang ada sekalipun. Saya mengikuti perkembangan kejadian menit ke menit lewat tautan di plurk dan twitter saya. Salah satu blogger Kompasiana Daniel Tumiwa melaporkan perkembangan kejadian ini secara langsung lewat twitter-nya, ada juga Andre Siregar yang kebetulan menginap di hotel Ritz Carlton secara real time mengirimkan gambar gedung yang hancur akibat bom lewat Twitter-nya. Belum lagi sejumlah posting terkait dari beberapa blogger yang mengutuk aksi pengeboman sadis tersebut. Banyak pengguna Twitter, Plurk dan Facebook secara spontan mengganti Headshot atau avatar mereka dengan bendera merah putih. Malah “hashtag”#indonesiaunite menjadi trend topik hangat di Twitter sampai sekarang.
Pandji Pragiwaksono, seorang presenter terkemuka yang juga seorang rapper dan blogger bersama teman-teman di Jakarta Twitter User Grup (@jtug) menunggah lagu Pandji ke Youtube yang berjudul “Kami Tidak Takut” (lihat klipnya dibagian bawah artikel ini). Sebuah legitimasi moral yang tepat untuk menunjukkan bahwa kita, bangsa Indonesia tidak akan takut oleh aksi terorisme. Aksi-aksi ini dilakukan secara spontan sebagai bentuk kecintaan bagi bangsa Indonesia.
Jadi meskipun Squad “Setan Merah” Manchester United tidak jadi datang di Indonesia dan berlaga disini, tapi semangat “Indonesia Unite” tetap tegak dan menyala di hati kita semua untuk melawan setiap aksi terorisme serta membasmi hingga akar-akarnya.
Semoga saja usaha-usaha ini akan menggugah kita semua, minimal kalangan masyarakat online, untuk bersatu dalam sebuah teriak perlawanan yang lantang : Kami tidak takut. Terkutuklah kalian para Teroris!
Related Posts
Apa yang paling anda kenang di setiap malam terakhir Bulan Ramadhan?
Yang pasti bagi saya, malam itu adalah malam paling mengharukan yang pernah saya lewatkan. Sebuah malam dimana segenap jiwa luruh ...
Posting Terkaitejak membeli rumah di Kota Jababeka tahun 2003 silam, saya selalu memiliki keinginan untuk menata interior dan eksteriornya sendiri setelah berdiskusi bersama istri tercinta, mitra hidup saya. Biasanya penataan interior ...
Posting Terkait
aya sempat tersentak kaget, saat pertama kali membaca berita tentang tampilnya Pak Prayitno Ramelan yang juga dikenal sebagai Bapak Blogger Kompasiana sebagai salah satu kandidat calon Gubernur DKI Jakarta periode ...
Posting TerkaitMemilih makanan pengganti ASI (MPASI) untuk bayi membutuhkan perhatian khusus dan pertimbangan tersendiri. Jika dilakukan secara ceroboh tanpa mempertimbangkan aspek-aspek kesehatan dan kondisi sang bayi sendiri, maka bisa fatal akibatnya. ...
Posting Terkait"ertemuan" saya pertama kali dengan media sosial Ripple ini terjadi secara tak sengaja. Saat mencari aplikasi di Google Play, saya tiba-tiba terdampar di aplikasi yang mengusung tema "Post and discover ...
Posting Terkait
Harbolnas promo adalah koentji. Kalimat itu terkesan seperti gurauan tetapi memiliki peran yang sangat besar agar sukses mengoptimalkan Harbolnas yang datang hanya setahun sekali. Belanja bukan hanya lapar mata tetapi cermati ...
Posting Terkait
Kasus ditahannya ibu Prita Mulyasari di penjara akibat Surat Pembacanya tentang perlakuan yang kurang nyaman di Rumah Sakit Omni Internasional Alam Sutera, Tangerang pada sebuah media yang kemudian berujung gugatan ...
Posting TerkaitJudul Buku : 98-99 - "Catatan Kemahasiswaan Seorang Pembantu Rektor"Penulis : Prof. DR. Amran Razak, SE, MscPenerbit: SunriseEditor : Zulkarnain Hamson & Andi Aisyah LambogeJumlah Halaman : 215 halaman + ...
Posting Terkait
Sumber foto
Selain pergi berlibur, melakukan hal-hal yang kita sukai (hobi) adalah cara untuk mengurangi stres. Bagi kita yang hidup di zaman modern ini, stres adalah sesuatu yang akrab dan sering ...
Posting Terkait
Beli tiket bus Jogja Jakarta - Musim liburan adalah musim yang ditunggu-tunggu oleh setiap orang terutama pada saat momen liburan anak sekolah, karena dengan momen tersebut setiap orang tentunya akan ...
Posting Terkait
aya melewatkan sebagian besar masa kecil saya di kota mungil ini. Kabupaten Maros, sebuah wilayah yang terletak lebih kurang 30 km dari ibukota Propinsi Sulawesi Selatan, Makassar, menjadi saksi kehidupan ...
Posting Terkait
Bila anda adalah seorang penggemar film yang punya keinginan besar untuk berdiskusi atau tukar pengalaman menonton serta romantika di dunia film, maka tak ada salahnya bila anda bergabung di situs ...
Posting TerkaitInna Lillahi Wa Inna Ilaihi Roji'un
Budayawan Terkemuka negeri ini dan juga penyair idola saya, WS Rendra, meninggal dunia tadi malam (Kamis,6/8) pukul 22.00. Seperti diberitakan oleh Detik dot com budayawan yang dikenal ...
Posting Terkait
ILC 2009 (Indonesia Linux Confrence) bekerjasama dengan Komunitas Blogger Makassar Angingmammiri.org mengadakan LOMBA POSTING BLOG ILC 2009 dalam rangkaian acara ILC 2009 yang dilaksanakan di Makassar.
Seiring perkembangan teknologi dan informasi, ...
Posting TerkaitKau datang membawa
Sebuah cerita
Darimu itu pasti lagu ini tercipta
Darimu itu pasti lagu ini tercipta
Dari jendela kelas yang tak ada kacanya
Tembus pandang kekantin bertalu rindu
Datang mengetuk pintu hatiku
(Iwan Fals, "Jendela Kelas ...
Posting TerkaitMALAM RAMADHAN TERAKHIR TAHUN INI
KELEMBUTAN ELEGAN CAHAYA LAMPU LED
BANG RAMELAN, BAPAK BLOGGER KOMPASIANA, MERETAS JALAN MENUJU
TELUR ASIN UNTUK MAKANAN BAYI, AMANKAH?
MARI BERBAGI KABAR DAN EKSPRESI DI RIPPLE, JURNALISME
MENGOPTIMALKAN HARBOLNAS PROMO BUKALAPAK
SOLIDARITAS DUNIA MAYA UNTUK PRITA MULYASARI
BUKU “98-99”: REKONSTRUKSI FAKTUAL DEMO MAHASISWA UNHAS DI
TEMPAT BELI BARANG HOBI YANG LENGKAP DAN MURAH
BELI TIKET BUS JOGJA JAKARTA MURAH
BERSIAP KE MAROS, 1-2 SEPTEMBER 2012
BF : WADAH BUAT ANDA YANG TAK CUKUP
W.S. RENDRA TELAH TIADA…
LOMBA POSTING BLOG INDONESIA LINUX CONFERENCE
VIDEO : FOREST TALK WITH BLOGGERS @PALEMBANG
TENTANG CINTA PERTAMA, SEBUAH KENANGAN TAK TERLUPAKAN
tapi tetep aja aku udah ngebet nonton MU… aaaaaaaaa
ah biarkanlah mu gak jadi mendarat … yang terpenting, satu semangat untuk bersatu dalam membangun dan melindungi Indonesia tercinta tak akan pupus dalam sanubari kita …
biarkan setan iblis menggoda … kita kuatkan iman dalam perjalanan sejarah bangsa