AYO IKUT : LOMBA FOTO, LOMBA PENULISAN DAN BLOG AWARD DI PESTA BLOGGER 2009

Kawan-kawan

Tepat di Hari Kemerdekaan RI ke-64 kemarin, Panitia Pesta Blogger mengumumkan 3 ajang kompetisi sekaligus yaitu Lomba Foto, Lomba Penulisan dan XL Blog Award. Detailnya sebagai berikut:

1. LOMBA FOTO

Kabar gembira bagi penggemar dan penikmat photo untuk ikut dalam ajang kompetisi ” Pestablogger Photo Contest 2009 ” . Ini adalah agenda rutin Pesta Blogger sejak tahun lalu. Tak berbeda dengan format tahun sebelumnya, peserta bisa mengupload langsung hasil jepretannya setelah mendaftarkan untuk mendapat username sendiri.

Semua panduan, guidelines dan kriteria teknis dapat dibaca di pages photocontest. Hanya satu yang membedakan, yakni penggunaan medium handphone/mobilephone diperkenankan. Jadi dari DSLR, kamera pocket, semi pro sampai handphone diperkenankan. Sepanjang diambil dalam format digital.

Adalah yang paling penting dari semuanya adalah kualitas dan bagaimana gambar itu menyampaikan pesan sesuai tema photo contest.

Dengan tema ” One Spirit One Nation “, kami berharap bahwa ada catatan atau rekam gambar yang menunjukan rasa kebangsaan dan keberpihakan terhadap semangat satu bangsa, satu negara dan satu tanah air. Ini bukan jargon klise, karena dengan situasi aksi kekerasan dan terror yang terus menciderai kebinekaan negeri ini akan justru membuat kita berpikir lebih jernih lagi – melalui medium foto – tentang sebuah Indonesia yang plural dan sekaligus satu.

Lebih jauh bahwa foto foto yang terkumpul kelak akan diseleksi untuk menentukan foto foto terbaik , selain memperebutkan hadiah dari para sponsor, juga untuk dipamerkan dalam eksibisi foto di puncak acara Pesta Blogger 2009 di Jakarta. Kegiatan ini akan memicu pertumbuhan foto blog di dunia blogsphere, sebagai proses alternative pewartaan gagasan – secara visual – kepada masyarakat.

Dewan juri kali ini selain muka lama, Deniek Sukarya, Arbayn Rambai dan Kristupa Saragih. Juga bergabung tokoh photographer nasional, Darwis Triadi. Tentu saja ada hadiah menarik untuk pemenangnya. Jika tahun lalu mendapat sebuah kamera DSLR. Pasti tahun ini tak akan kalah menariknya.

Ayo tunggu apa lagi ? ambil kamera mu dan pergi jepret !

 

2. PESTA BLOGGER XL BLOG AWARD

Pesta Blogger XL Blog Award demikian nama kegiatan yang diluncurkan oleh panitia Pesta Blogger 2009 bekerjasama dengan pihak XL sebagai sponsor utama, tepat di Hari Ulang Tahun RI ke 64 17 Agustus 2009.

Kegiatan ini merupakan ajang penghargaan kepada pengelola blog (blogger) yang menuangkan ide dan kreativitasnya melalui blog. Penghargaan yang diberikan adalah berdasarkan popularitas dan apresiasi terbanyak blog tersebut yang dipilih secara online oleh seluruh blogger di Indonesia melalui system voting online, sesuai dengan kategori yang telah ditentukan secara interaktif. Mekanisme voting online tersebut dilakukan melalui www.bubu.com

Dari setiap kategori akan dipilih 3 blog dengan jumlah suara terbanyak untuk kemudian dipilih kembali oleh para peserta yang hadir dalam acara puncak Pesta Blogger Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 24 Oktober 2009.

Adapun kategorinya adalah sebagai berikut

1.) Photoblog Terbaik

2.) Blog Makanan dan Resep Terbaik

3.) Blog Fashion, Kecantikan dan Hiburan Terbaik

4.) Blog Perjalanan dan Pariwisata Terbaik

5.) Blog Politik dan Sosial Terbaik

6.) Blog Komputer dan Teknologi Terbaik

7.) Blog Jurnal harian dan umum Terbaik

8.) Blog Bisnis Online Terbaik

9.) Blog Remaja Terbaik

10.) Blog Baru Terbaik
Persyaratan Umum Penilaian untuk Blog Yang Dinominasikan :

1. Konten blog yang menarik, kreatif. dan unik

2. Isi blog memberikan nilai tambah positif bagi para pembacanya serta bukan merupakan hasil salinan dari sumber blog lain.

3. Blog diupdate secara berkala serta mencantumkan data diri yang benar berupa nama dan alamat email yang valid

4. Konten blog berbahasa Indonesia namun tetap diperbolehkan pula berbahasa Inggris atau bahasa informal

5. Khusus untuk Blog Baru terbaik, yaitu blog yang baru dibuat minimal 6 bulan sebelum kegiatan ini dilaksanakan

Persyaratan untuk Blogger Yang Menominasikan:

1. Mengisi nama lengkap, alamat email, dan alamat blog pada kolom komentar dibawah posting di blog Pesta Blogger

2. Setiap pemilih berhak untuk menominasikan blog yang dijagokan pada lebih dari satu kategori, termasuk jika ingin memasukkan blognya sendiri sebagai nominator

3. Untuk setiap kategori, pemilih dapat memasukkan maksimal 2 blog yang dinominasikan

4. Tidak diperkenankan memasukkan blog yang sama di kategori yang berbeda

Mekanisme :

· Siapa saja dapat mengajukan usulan nominasi blog apa saja yang diunggulkannya dari setiap kategori diatas pada kolom komentar dibawah posting ini

· Tim juri yang masing-masing terdiri atas Perwakilan sponsor (XL), Panitia Pesta Blogger 2009 dan satu orang juri yang berkompoten menetapkan 5 nominator utama yang akan dipilih pada setiap kategori

· Kelima Nominator ini akan dipilih oleh blogger seluruh Indonesia melalui online voting

· Dari 5 besar nominator akan dipilih 3 blog dari masing-masing kategori berdasarkan suara terbanyak dan nanti akan dipilih secara online pada ajang acara puncak Pesta Blogger 2009

· Blog yang memiliki suara terbanyak akan menerima anugerah penghargaan pada ajang Pesta Blogger 2009

Waktu :

1. Tahapan Nominasi : tanggal 17 Agustus 2009 – 1 September 2009

2. Tahapan Penilaian : tanggal 1 September 2009 – 15 September 2009

3. Tahapan Voting online : tanggal 15 September 2009 – 15 Oktober 2009

4. Tahapan Penentuan : tanggal 24 Oktober 2009

Hadiah

Untuk blog terbaik masing-masing kategori akan menerima Sertifikat dan Plakat dan paket hadiah menarik dari sponsor

Untuk 3 blogger yang menominasikan, akan diberikan pula penghargaan berupa hadiah menarik dari sponsor

Ayo! Nominasikan jagoan blog anda, kami tunggu hingga tanggal 1 September 2009!!

3. WRITING CONTEST
Sebagai salah satu rangkaian kegiatan Pesta Blogger 2009, dengan ini kami mengumumkan dimulainya penyelenggaraan PESTA BLOGGER WRITING COMPETITION 2009 yang merupakan ajang lomba penulisan untuk para blogger dengan sebuah tema tertentu. Dengan lomba ini diharapkan akan semakin menumbuhkan minat dan kemampuan menulis dikalangan blogger Indonesia serta upaya memperkaya konten blog Indonesia dengan sajian tulisan yang berkualiatas.

Tema utama yang dipilih untuk kegiatan ini adalah PLURALISME DAN KEBHINEKAAN BANGSA.

1. PERSYARATAN

– Peserta memiliki blog pribadi serta wajib memasang banner online Pesta Blogger 2009 pada blog yang bersangkutan

– Panjang Tulisan tidak dibatasi

– Hasil karya asli peserta. (kutipan pada beberapa bagian entry diperbolehkan, dengan mencantumkan sumber atau tautan asal kutipan ).

– Menggunakan bahasa Indonesia (termasuk didalamnya bahasa serapan, atau bahasa sehari-hari).

– Peserta menyampaikan tautan tulisan yang dilombakan pada kolom komentar dibawah pengumuman ini (pada situs Pesta Blogger), dengan menuliskan data nama lengkap, alamat email, alamat blog serta link URL tulisannya pada blog

– Hasil karya peserta akan dipajang pada halaman khusus pada blog Pesta Blogger 2009 (www.lombamenulis.pestablogger.com)

– Batas waktu penyerahan Karya penulisan ditunggu hingga tanggal 17 September 2009
2. ASPEK PENILAIAN :

– Orisinalitas

– Kesesuaian dengan Tema

– Gaya Penyajian

3. DEWAN JURI

– Wicaksono (www.ndorokakung.com)

– Arswendo Atmowoiloto

– Juri dari perwakilan sponsor kegiatan ini

4. HADIAH

Disediakan 3 hadiah menari dari sponsor untuk 3 orang pemenang posting blog terbaik

Ayo ikutan !!

Sumber : www.pestablogger.com 

Related Posts
“DUSUN VIRTUAL” BAGI PENGGIAT KOMPASIANA
Sekitar dua minggu silam, saya berinisiatif membangun portal komunitas penggiat (Penulis, Komentator, dan Pembaca) Kompasiana di www.kompasiana.ning.com yang bertagline "Rumah Sehat untuk Semua". Saya memanfaatkan situs gratisan di www.ning.com untuk ...
Posting Terkait
GERAKAN SOSIAL COIN A CHANCE
Sebuah gerakan sosial bernama "Coin a Chance" baru saja dicanangkan bulan ini. Program sosial kemanusiaan ini digagas oleh Nia dan Hanny serta kawan-kawan mereka di Maverick. Melalui gerakan ini, kami berusaha ...
Posting Terkait
DUKA CITA MENDALAM UNTUK KORBAN GEMPA DI SUMATERA BARAT
Sedih sekali hati ini saat menyaksikan tayangan televisi yang menampilkan sejumlah kota di Sumatera Barat luluh lantak akibat gempa dashyat yang melanda kemarin sore (30/09).Reruntuhan bangunan, anak-anak yang menangis ketakutan dan ...
Posting Terkait
MARI BERBAGI KABAR DAN EKSPRESI DI RIPPLE, JURNALISME WARGA BERBASIS LOKASI
"ertemuan" saya pertama kali dengan media sosial Ripple ini terjadi secara tak sengaja. Saat mencari aplikasi di Google Play, saya tiba-tiba terdampar di aplikasi yang mengusung tema "Post and discover ...
Posting Terkait
BLOG FOTO UNIK DAN LUCU
Minggu lalu saya membuat blog foto-foto lucu dan unik yang merupakan hasil kompilasi dari kiriman email iseng terusan kawan-kawan yang masuk ke inbox saya. Sumber foto-foto tersebut sebagian besar saya ...
Posting Terkait
MERAWAT BANGSA, BUKAN DENGAN SLOGAN (Kompas Siang,14 Agustus 2013)
Catatan: Ini adalah kali kedua tulisan saya dimuat di rubrik FORUM Kompas Siang, setelah sebelumnya dimuat tanggal 6 Agustus 2013 (baca disini) Saya kembali menulis dan dimuat di rubrik yang sama di ...
Posting Terkait
MANCHESTER UNITED BOLEH TAK DATANG, TAPI INDONESIA UNITE HARUS TETAP TEGAK !
Stand Tall, Stay Proud, In Unity We Prevail ! Demikian sebuah kalimat yang menggetarkan nurani dari seorang anggota Grup Indonesia Unite di Facebook. Ini adalah sebuah grup online yang menyikapi peristiwa ...
Posting Terkait
KOTA DELTAMAS : MENUAI KETEDUHAN ALAMI DALAM GEMURUH KOTA TERPADU BERBASIS INDUSTRI
abupaten Bekasi, khususnya wilayah Cikarang, terus tumbuh menjadi kawasan hunian, industri dan komersial yang terintegrasi. Sejak 16 tahun tinggal disini, saya merasakan secara langsung berbagai perubahan yang terjadi dan menunjukkan ...
Posting Terkait
E-NARCISM DAN HAL-HAL KEREN YANG MENYERTAINYA
Judul Buku : E-Narcism (Gaul dan Eksis di Internet) Penulis : Pitra Satvika Editor : Hendrocaroko Marpaung Penerbit : Pustaka Bina Swadaya, Jakarta Cetakan : Pertama, Mei 2009 Halaman : 159 Bagaimana anda memaknai Narsisme? Kata ...
Posting Terkait
PELUNCURAN BUKU BAPAK PUBLIK BLOGGER KOMPASIANA YANG BERTABUR BINTANG DAN CINTA
Sabtu pagi (05/12), saya bersama si sulung Rizky berangkat bersama Pak Eko Eshape dan sang putra bungsu, Lilo dari kediaman kami di Perumahan Cikarang Baru. Pagi begitu cerah terlihat saat ...
Posting Terkait
TELAH TERBIT : MAJALAH ONLINE BLOGFAM EDISI MARET 2012
Simak wawancara saya bersama mas Donny BU, salah satu penggagas "Internet Sehat" dalam edisi terbaru majalah online Blogfam bz!. Dalam majalah ini pula anda bisa menyimak wawancara dengan Nike Rasyid ...
Posting Terkait
KOMPASIANA DAN IKHTIAR MEMBANGUN HARMONI
Kau membuatku mengerti hidup ini Kita terlahir bagai selembar kertas putih Tinggal kulukis dengan tinta pesan damai Kan terwujud Harmony... Segala kebaikan... Takkan terhapus oleh kepahitan Kulapangkan resah jiwa... Karena kupercaya... Kan berujung indah Suara Gitaris sekaligus Pencipta lagu ...
Posting Terkait
5 IDE MENARIK UNTUK MENGISI WAKTU SELAMA PANDEMI
Bagi sebagian orang, pandemi Corona memang menyebalkan. Pasalnya orang-orang dituntut untuk mematuhi protokol kesehatan yang salah satunya adalah melakukan karantina secara mandiri di rumahnya masing-masing. Kendala yang dihadapi oleh banyak orang ...
Posting Terkait
DELLIANI : “MY NEW BLOGGING WEAPON”
Kehadiran si Delliani, sebuah nama yang saya sematkan pada Netbook DELL Inspiron Mini 9 yang saya terima kemarin sebagai hadiah doorprize saat peluncuran produk Dell Terbaru di Plaza FX tanggal ...
Posting Terkait
YANG “MELENGKING” DARI BLOGWALKING (25)
1. Biar Dompet Jebol Yang Penting Terkontrol Ini adalah sebuah layanan Microblogging yang beda, unik, dan fungsional. Seperti terungkap pada halaman depan situs ini: Layanan microblogging gratis yang berguna untuk mencatat data ...
Posting Terkait
IDBLOGNETWORK, SETELAH 2 TAHUN
ari ini, 1 Agustus 2012, IDBlognetwork (selanjutnya saya singkat IBN) berulang tahun yang kedua.  Perusahaan Startup lokal yang masih berusia belia ini telah menunjukkan prestasi luar biasa. Tidak hanya karena ...
Posting Terkait
“DUSUN VIRTUAL” BAGI PENGGIAT KOMPASIANA
GERAKAN SOSIAL COIN A CHANCE
DUKA CITA MENDALAM UNTUK KORBAN GEMPA DI SUMATERA
MARI BERBAGI KABAR DAN EKSPRESI DI RIPPLE, JURNALISME
BLOG FOTO UNIK DAN LUCU
MERAWAT BANGSA, BUKAN DENGAN SLOGAN (Kompas Siang,14 Agustus
MANCHESTER UNITED BOLEH TAK DATANG, TAPI INDONESIA UNITE
KOTA DELTAMAS : MENUAI KETEDUHAN ALAMI DALAM GEMURUH
E-NARCISM DAN HAL-HAL KEREN YANG MENYERTAINYA
PELUNCURAN BUKU BAPAK PUBLIK BLOGGER KOMPASIANA YANG BERTABUR
TELAH TERBIT : MAJALAH ONLINE BLOGFAM EDISI MARET
KOMPASIANA DAN IKHTIAR MEMBANGUN HARMONI
5 IDE MENARIK UNTUK MENGISI WAKTU SELAMA PANDEMI
DELLIANI : “MY NEW BLOGGING WEAPON”
YANG “MELENGKING” DARI BLOGWALKING (25)
IDBLOGNETWORK, SETELAH 2 TAHUN

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.