KOTA DELTAMAS, MENGEMAS HARMONI KAWASAN HUNIAN DAN INDUSTRI DENGAN CITARASA BERKELAS
Kehijauan rerumputan pada gerbang masuk Kota Deltamas (sumber)
Tak jauh dari tempat saya bermukim di Cikarang, Kota Deltamas hadir dengan daya pikat tersendiri yang memukau. Tidak hanya karena kawasan kota mandiri ini begitu mudah dijangkau dengan akses jalan tol langsung dari tol Jakarta Cikampek Km.37 namun juga kawasan ini menghadirkan konsep unik dalam mengemas kawasan hunian dan industri sekaligus dengan cita rasa berkelas.
Kota Deltamas yang memiliki luas ±3,000 Ha terletak di Cikarang Pusat adalah bagian dari Sinarmas Land dan dirancang sebagai Regional Center dengan 7 (tujuh) pilar pengembangan yaitu Residential Center, Commercial Center, Education Center, Sport & Recreation Center, Central Business District (CBD) Center, Government Center dan Industrial Center. Ketujuh pilar pengembangan tersebut diimplementasikan secara nyata dan terintegrasi satu sama lain melalui perencanaan yang matang serta terukur.
Pola pengembangan kawasan Kota Deltamas dibangun dengan memperhitungkan beragam aspek. Tidak hanya dari segi menawarkan kemudahan akses, namun upaya untuk menghadirkan hunian yang nyaman, berkelas dan berfasilitas lengkap serta dilain pihak mengembangkan kawasan Industri yang peduli lingkungan dan penghijauan menjadi faktor pertimbangan mengapa Kota Deltamas layak menjadi pilihan. Semua berbasis atas spirit Sinarmas Land yakni: Integrity, Unity, Diligence, Customer Driven, and Innovation
Greenland International Industrial Center (GIIC) yang dibangun diatas lahan seluas 1000 ha. Seperti diungkapkan disini, GIIC dibagi menjadi 2 (dua) zone, yaitu zone 1 dengan luas 400 Ha dan zone 2 dengan luas lahan 600 Ha. Hingga saat ini dari zone 1 telah terjual sekitar kurang lebih 260 Ha. Di kawasan ini, juga sudah terdapat Kawasan Industri Terpadu Indonesia-China (KITIC) yang akan mengembangkan lahan seluas 200 Ha bagi industri-industri China yang akan membuka usaha di Indonesia. Kawasan Industri yang terletak di Kota Delta Mas meneguhkan posisinya sebagai Kawasan Industri yang ramah lingkungan. Pengolahan air dan limbah dikelola dengan baik pada fasilitas WTP (Water Treatment Plant) tersendiri sementara taman hijau serta hutan kota dipertahankan keasrian serta keteduhannya.
Sementara itu untuk kawasan hunian, Kota Deltamas menyajikan lokasi yang nyaman dengan tipe perumahan berasitektur tematik (Americana Neighborhood, De Concetto, dan European Neighborhood) dalam cluster yang aman, tenang serta bebas ancaman banjir. Taman yang tertata rapi dengan urban landscape modern dilengkapi pula taman bermain anak dengan konsep edutainment, fasilitas olahraga, area berkumpul/gazebo, sarana sosial, termasuk city forest nan asri dengan jogging & cycling track, Leisure Park permainan/wahana air dimana terdapat danau seluas 5,5 Ha, pengamanan 24 jam kian melengkapi kawasan hunian disini.
Selain itu lokasi Kota Deltamas sangat strategis karena terletak tak jauh dari kantor pusat pemerintahan Kabupaten Bekasi. Sarana pendidikan berjenjang juga disediakan disini, bahkan terdapat kampus ITSB (Institut Teknologi dan Sains Bandung) yang merupakan bagian dari komitmen pengembang untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan mengokohkan sinergi untuk kedaulatan IPTEK. Keberadaan Kota Deltamas dengan beragam fasilitas yang dimilikinya ini menjadikannya sebagai kawasan hunian dan industri dengan citarasa berkelas.
Catatan:
Tulisan ini diikutkan dalam lomba blog Sinarmas Land
Saya tertegun dan sekaligus takjub membaca sebuah iklan "layanan" sunat seperti terpasang diatas yang dipajang dengan warna dasar kuning menyolok, tak jauh dari rumah saya, Minggu pagi (9/12) lalu. Saya ...
Foto diatas adalah meja kerja saya dirumah bersama si Aci, nama laptop kesayangan (Acer Aspire 4715Z) yang saya beli tahun lalu. Disampingnya ada Printer Canon Pixma IP1700, Majalah Tempo edisi ...
Keberangkatan saya ke Hongkong Disneyland besok hingga Hari Minggu (20/3) nanti yang di-inisiasi oleh IDBlognetwork, merupakan sebuah "lompatan karir blogging" saya yang luarbiasa setelah hampir 8 tahun menekuni hobi menulis ...
Catatan:
Tulisan dibawah ini sebelumnya pernah ditayangkan di Yahoo OMG Indonesia pada tanggal 28 Februari 2011 (sayang link-nya sudah tak bisa dibuka lagi 🙁 ). Saya tayangkan ulang kembali disini menyongsong pemutaran ...
Pada Hari kedua acara Wordcamp Indonesia di Erasmus Huis Hari Minggu tanggal 18 Januari 2009, usai makan siang, secara spesial ditampilkan Zarro & Friend's yang menyanyikan lagu-lagu beraliran Brazilian Jazz selama ...
Naluri keingintahuan saya mendadak menyeruak saat membaca timeline di Twitter tentang kehadiran SITTI.
"Mahluk apa pula ini?". saya bertanya-tanya dalam hati. Saya kian penasaran saat membaca artikelnya di blog yang ...
Hanya tinggal dalam hitungan hari saja, hajatan akbar pertemuan blogger Indonesia kedua, Pesta Blogger 2008 akan digelar di Jakarta pada Hari Sabtu, 23 November 2008 bertempat di Auditorium Gedung BPPT ...
Pulang Ke Kotamu
Ada Setangkup Haru, Dalam Rindu
Masih Seperti Dulu, Tiap sudut menyapaku
Bersahabat, Penuh Selaksa Makna
(Kla Project, Yogyakarta)
Entahlah, selalu ada sentilan rasa yang berdesir di hati ketika mendengar lagu fenomenal dan ...
Judul Buku : KOMPASIANA, Etalase Warga Biasa
Penulis : Pepih Nugraha
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama
Cetakan : Pertama, Oktober 2013
Tebal : xi + 268 halaman
ISBN : 978-979-22-9987-8
asih segar di ingatan saya ...
3 Degrees Club yang terletak di lantai 7 FX Mall Jl.Jend.Sudirman Jakarta begitu semarak, kemarin malam (16/12). Sejumlah standing banner dan logo DELL, salah satu produsen komputer terkemuka di dunia, berada ...
ostalgia masa lalu ketika menjadi jurnalis kampus "Identitas" Universitas Hasanuddin Makassar kembali berkelebat tatkala saya menjejakkan kaki kembali di "kampus merah" tersebut. Tahun 1990-1994 adalah masa-masa dimana saya banyak meluangkan ...
Era teknologi komunikasi di Indonesia beberapa waktu belakangan ini kian memanjakan para pengguna sekaligus pemerhatinya. Satu hal yang menjadi sorotan saya adalah maraknya nada dering dan juga nada dering tunggu ...
uasana di perempatan jalan Tarum Barat dan Beruang Raya, Perumahan Cikarang Baru terlihat begitu semarak pada Hari Minggu (29/9) pagi. Kurang lebih 800 orang hadir secara serentak dengan sepeda masing-masing ...
Tidak jauh dari UKM Boneka adalah lokasi kunjungan para peserta Amprokan Blogger berikutnya, yaitu Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) Sumur Batu yang letaknya bersebelahan dengan TPA Bantargebang.
Di benak para peserta ...
Namanya Andi Ahmad Makkasau. Dia kawan masa kecil sekaligus kawan "masa besar" saya. Kami sama-sama pernah satu kelas di kelas 6 SD Negeri 1 Kabupaten Maros, Sulawesi-Selatan. Saya memanggilnya dengan nama ...
Saya (ketiga dari kiri) saat bertugas bersama Pasukan-8 Paskibra mengibarkan bendera pada Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan RI pada tanggal 17 Agustus 1988 di Lapangan Kassi Kebo, Kab.Maros
Setiap Peringatan Hari Kemerdekaan ...
Terimakasih mas, kebetulan beberapa kali sempat sepedaan kesana dan menyaksikan penataan kawasan pabrik di GIIC begitu rapi, teratur serta ramah lingkungan
wah ternyata semua yg nyangkut dengan SML di garap dgn sempurna yah om, berkelas nan elegan bikin ngiler atiku…
Wah tulisannya keren, saya sempat berkunjung ke GIIC banyak perusahaan nasional dan internasional memiliki pabrik disana 🙂
Terimakasih mas, kebetulan beberapa kali sempat sepedaan kesana dan menyaksikan penataan kawasan pabrik di GIIC begitu rapi, teratur serta ramah lingkungan
Ya, betul Mas, Sinarmas Land memang mengelola kawasannya secara professional dan terintegrasi
Kawasan Hunian Idaman, i like it