KETIKA RIZKY DAN ALYA NAIK PENTAS SENI GALAKSI

Picture 031Gebyar Aktifitas Lakon dan Kreatifitas Siswa (Galaksi) kembali digelar di SDIT An Nur Cikarang, Sabtu (29/3). Kedua anak saya Rizky (kelas 5) dan Alya (kelas 3) dengan antusias mengikuti kegiatan ini. Jika pada tahun silam, Alya ikut menari dan Rizky tampil bersama parade Marching Band, maka tahun 2014, mereka masing-masing beraksi melalui kegiatan ekstra kurikuler (ekskul) masing-masing. Rizky bernyanyi “I Have A Dream” (dipopulerkan oleh boyband Westlife) bersama teman-teman ekskul Bahasa Inggrisnya, sementara Alya bernyanyi lagu-lagu medley nusantara bersama kawan-kawan kelompok Nasyidnya. Mereka berlatih dengan tekun untuk mendapatkan hasil maksimal.

Menjelang hari pelaksanaan, saya dan istri sempat repot mencarikan baju adat tradisional kepada buah hati kami dalam acara yang bertema “Senandung Khatulistiwa” itu. Alya yang diminta mengenakan pakaian adat Kalimantan, tidak terlalu masalah. Banyak yang menyewakan pakaian adat tersebut di Cikarang. Yang cukup repot adalah karena Rizky diminta berpakaian adat tradisional Sulawesi. Sangat susah mencari rental baju adat tradisional anak-anak ini di Cikarang. Tapi selalu ada solusi. Saya menelepon kedua orangtua saya di Makassar dan kemudian membantu mencarikan baju adat Gorontalo di tempat langganan disana. Syukurlah, kami bisa mendapatkannya. 3 hari menjelang pentas, baju adat Gorontalo berwarna kuning cerah akhirnya tiba dari Makassar dan sangat cocok dipakai oleh Rizky.

Picture 036

Pagi itu, Sabtu (29/3), suasana lapangan volley sekolah tempat kedua anak saya menuntut ilmu sudah begitu ramai dipadati anak-anak berpakaian adat tradisional serta tentu saja para orang tua/wali murid. Pakaian berwarna-warni dengan corak busana daerah yang indah terlihat menyolok diterpa cahaya mentari pagi yang hangat. Rizky dan Alya tidak melewatkan kesempatan untuk berfoto bersama sebelum bergabung bersama barisan masing-masing untuk berpawai.

Picture 042

Picture 044

Setelah sambutan pembukaan acara Galaksi disampaikan oleh ibu Kepala Sekolah SDIT An-Nur, dilakukan pelepasan balon merah putih yang menandai pembukaan acara tahunan itu. Sesudah itu, barisan anak-anak berpakaian adat daerah kemudian ber-karnaval menuju panggung acara Galaksi yang terletak di halaman depan sekolah. Dengan bangga saya dan istri menyaksikan kedua buah hati kami berpawai bersama kawan-kawannya.

Sebuah panggung megah dan tulisan “Galaksi” besar berada ujung halaman sekolah. Tenda-tenda besar menanungi hadirin yang datang dan kebanyakan didominasi oleh orang tua murid. Di “sayap” kiri dan kanan digelar bazaar makanan dan minuman yang digelar oleh sejumlah guru dan orang tua siswa. Di beberapa kelas ditampilkan pameran hasil kreativitas siswa sekolah. Suasana terlihat begitu semarak dan meriah. Saya sempat bercakap-cakap dengan sejumlah orang tua siswa yang begitu bersemangat pula ingin menyaksikan penampilan anaknya.

971178_10152290728493486_615060344_n

Sajian Galaksi akhirnya dibuka dengan penampilan tarian adat daerah. Juga ada atraksi taekwondo yang dibawakan oleh murid SDIT An-Nur yang baru saja meraih medali emas dalam kejuaraan di Bekasi. Alya bersama kawan-kawan Ekskul Nasyid-nya tampil prima menyanyikan lagu-lagu medley Nusantara. Dengan penuh percaya diri, putri bungsu saya beraksi dengan luwes dan memukau. Tepukan meriah hadirin seusai penampilan mereka.

1911218_10152291222898486_1503490892_o

Setelah itu, sang kakak, Rizky tampil bersama rekan-rekan eksklul Bahasa Inggrisnya. Keempat bocah lelaki termasuk Rizky tampil di paling depan menyanyi dengan lantang lagu yang pernah dipopulerkan oleh boy band Westlife “I Have A Dream”. Sama seperti sang adik, Rizky juga tampil penuh percaya diri dan bersemangat serta melantunkan dengan fasih salah satu bait lagu tersebut dihadapan para penonton. Tepuk tangan riuh terdengar ketika kelompok ini usai menyanyikan lagunya. Sebagai orangtua, saya dan istri merasa sangat bangga dan bahagia kedua anak kami ini mampu tampil didepan umum tanpa canggung dan malu mengekspresikan diri.

Salut buat SDIT An Nur Cikarang dan sampai jumpa pada acara Galaksi berikutnya !

 



Related Posts
BLOGSHOP STIE BUMIPUTERA: MARI NGEBLOG SECARA SEHAT DAN CERDAS!
erik matahari menyambut kedatangan saya di depan kampus STIE Dharma Bumiputera pada Hari Sabtu (3/3),  untuk menghadiri sekaligus menjadi pembicara dalam kegiatan Blogshop (Blogging Workshop) bersama siswa-siswi SMA kelas III ...
Posting Terkait
DINNER@ CAFE PINANG HOTEL KRISTAL
SELASA Malam (15/4) bertempat di Kafe Pinang Hotel Kristal Jakarta Selatan, kami, keluarga besar Andergauge Drilling System Asia Pacific dijamu makan malam spesial oleh Pak Malcolm Greener, Managing Director Andergauge ...
Posting Terkait
PUISI-PUISI ITU TELAH TEREKAM ABADI DALAM E-BOOK
Puisi-Puisi Cinta yang pernah saya tayangkan di blog ini, akhirnya bisa anda semua nikmati dan koleksi secara pribadi baik dalam bentuk soft copy maupun hard copy. Kompilasi puisi cinta ini ...
Posting Terkait
SATU TAHUN KOMUNITAS BLOGGER BEKASI : SEBUAH MIMPI YANG MENJADI
Gelap Malam telah melingkupi kawasan pintu Tol Jatibening dan sekitarnya saat saya dan Mas Yulyanto yang mengendarai mobil Isuzu Panther melintasinya. Tak terlalu banyak kendaraan yang melewati pintu tol tersebut ...
Posting Terkait
DAN DIA ADALAH, RARA..
Perhelatan akbar Blogger Seluruh Indonesia, Pesta Blogger 2010, memasuki tahap-tahap penting : Penentuan sang Ketua Panitia kopdar akbar yang tahun silam dihadiri oleh 1300 orang itu. Di berbagai situs jejaring sosial, ...
Posting Terkait
SUKSES, PENYELENGGARAAN PELATIHAN BLOG GURU ANGKATAN KEDUA BLOGGER BEKASI
Ruang Rapat Kantor Pemerintah Kota Bekasi, Minggu 20 November 2011 telah terlihat ramai, ketika saya tiba. Hari itu, saya akan menjadi pembawa materi dalam acara Pelatihan Blog Guru Angkatan Kedua ...
Posting Terkait
SUKSES, PENYELENGGARAAN IDBLOGILICIOUS PERTAMA DI SURABAYA
Hujan mengguyur Kota Surabaya saat saya turun dari pesawat Lion Air JT 748, Sabtu (14/5) pagi bersama salah satu pembicara , Alderina Gracia. Inilah kedatangan saya kembali ke kota Pahlawan ...
Posting Terkait
KUNJUNGAN MEDIA TIM PESTA BLOGGER 2010 DI JOGJAKARTA
Pukul 09.10 pagi, pesawat Garuda GA 204 yang ditumpangi oleh 4 orang tim Pesta Blogger 2010 (PB2010) antara lain saya, mbak Agatha atau lebih dikenal dengan Mbak Dos, pengajar Blogshop ...
Posting Terkait
JELAJAH GIZI 2015 (1) : MENGUAK POTENSI PANGAN, KEKAYAAN NUTRISI DAN KEARIFAN LOKAL DI PULAU DEWATA
esawat Lion Air JT-030 yang ditumpangi rombongan peserta Jelajah Gizi 2015 mendarat mulus di bandar udara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali, Jum'at (30/10) setelah mengalami keterlambatan selama satu jam ...
Posting Terkait
MENIKMATI SENJA MEREKAH DI AWAL RAMADHAN 1432 H
emburat merah jingga nampak terlihat indah dilangit Cikarang. Dari atas sepeda motor Honda Revo, saya menyaksikan pemandangan senja itu dengan hati didera keharuan mendalam. Ramadhan hari pertama tahun ini, sungguh ...
Posting Terkait
CATATAN KECIL JEJAK LANGKAH DI SINGAPURA (2)
Ini adalah kali ketiga dalam bulan Juni saya kembali ke Singapura. Sebenarnya berat rasanya hati meninggalkan anak-anak dan istri lagi, setelah dua minggu berturut-turut sebelumnya saya ke bertandang ke Singapura(Kali ...
Posting Terkait
FILM “ANAK MUDA PALSU” : TENTANG KESETIAKAWANAN DAN IKHTIAR MERAIH IMPIAN
ari Kamis petang, 11 Juli 2019, seusai jam kantor, saya bergegas menuju ke Blok M Square, Jakarta Selatan. Disana, tepatnya di Studio XXI lantai 5, saya bergabung dengan teman-teman alumni ...
Posting Terkait
SERAH TERIMA HADIAH IPOD NANO DI IM2 BROADBAND
Perayaan Hari Kartini tahun ini benar-benar memberikan berkah luar biasa buat saya, tidak hanya menang hadiah handphone dalam lomba Blog #KartiniDigital yang diselenggarakan XL, namun saya juga berhasil memenangkan hadiah ...
Posting Terkait
CERAH, PROSPEK LAYANAN LOGISTIK & SUPPLY CHAIN UNTUK MENDUKUNG INDUSTRI MIGAS NASIONAL
ari Jum'at siang (8/3) kemarin, saya mendapat kesempatan menjadi keynote speaker dalam internal workshop yang diadakan oleh DHL Indonesia (Oil & Gas/Energy Sector). Bertempat di Ruang Bromo Training Center DHL ...
Posting Terkait
“BEHIND THE SCENE” HONGKONG DISNEYLAND BLOGGER TOUR (Bagian Ketiga)
  Pada hari ketiga yang merupakan hari terakhir kami berada di Hongkong, sebuah julukan baru disematkan pada Jauhari saat kami semua tengah makan pagi bersama di Chef Mickey Cafe Hotel Hollywood ...
Posting Terkait
HIDUP SEDERHANA, DISITU KUNCINYA !
Hidup Sederhanaa.. Gak Punya apa-apa, tapi banyak cinta.. Hidup Bermewah-mewahan Punya banyak harta, tapi sengsara Seperti Para Koruptor.. (Seperti Para Koruptor, Slank, 2008) Seorang pengamen jalanan melantunkan lagu anyar andalan Slank tersebut diatas bis yang ...
Posting Terkait
BLOGSHOP STIE BUMIPUTERA: MARI NGEBLOG SECARA SEHAT DAN
DINNER@ CAFE PINANG HOTEL KRISTAL
PUISI-PUISI ITU TELAH TEREKAM ABADI DALAM E-BOOK
SATU TAHUN KOMUNITAS BLOGGER BEKASI : SEBUAH MIMPI
DAN DIA ADALAH, RARA..
SUKSES, PENYELENGGARAAN PELATIHAN BLOG GURU ANGKATAN KEDUA BLOGGER
SUKSES, PENYELENGGARAAN IDBLOGILICIOUS PERTAMA DI SURABAYA
KUNJUNGAN MEDIA TIM PESTA BLOGGER 2010 DI JOGJAKARTA
JELAJAH GIZI 2015 (1) : MENGUAK POTENSI PANGAN,
MENIKMATI SENJA MEREKAH DI AWAL RAMADHAN 1432 H
CATATAN KECIL JEJAK LANGKAH DI SINGAPURA (2)
FILM “ANAK MUDA PALSU” : TENTANG KESETIAKAWANAN DAN
SERAH TERIMA HADIAH IPOD NANO DI IM2 BROADBAND
CERAH, PROSPEK LAYANAN LOGISTIK & SUPPLY CHAIN UNTUK
“BEHIND THE SCENE” HONGKONG DISNEYLAND BLOGGER TOUR (Bagian
HIDUP SEDERHANA, DISITU KUNCINYA !

2 Replies to “KETIKA RIZKY DAN ALYA NAIK PENTAS SENI GALAKSI”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.