MENEMUKENALI POTENSI HEBAT SAMSUNG GALAXY NOTE 5 (Bagian Kedua)

samsungGN5-7Kehadiran Samsung Galaxy Note 5 di jagad gawai canggih dunia sungguh fenomenal.  Tak hanya dari sisi desain dengan tampilan premium, indah nan solid ,ditenagai prosessor cepat dan tangguh, dilengkapi  S-Pen yang eksotis,  pada bagian kamera, gawai ini memiliki keunggulan luar biasa. “Kamera 16 MP ini merupakan kamera smartphone terbaik dengan catatan skor tertinggi dari DXO Mark” ujar Justin Denison Wakil Presiden Pemasaran dan Strategi Produk Samsung Electronics Amerika  dalam acara Samsung Unpacked 2015 yang diadakan di New York Amerika Serikat 13 Agustus 2015 silam. Saya mencoba membuktikan lebih jauh dengan menjajal langsung perangkat kamera Samsung Galaxy Note 5 yang dipinjamkan dalam event #Unboxing #GalaxyNote 5 bersama Blogger Kompasiana di Samsung Experience Store Lotte Shopping Avenue pekan lalu.

Ketajaman kamera 16 MP dengan resolusi  5312 x 2988 pixel plus bukaan diafragma f/1,9  yang dibenamkan pada gawai ini sungguh mengagumkan. Saya telah mencoba memotret dengan beragam mode di lokasi acara tanpa harus khawatir hasilnya tidak sesuai harapan. Pada kondisi minim cahaya sekalipun, foto yang dihasilkan nampak cerah dan kontras dengan saturasi warna yang terjaga. Dengan layar Super Amoled beresolusi 2560 x 1440 pixel,  yang mampu beradaptasi secara responsif dengan  kondisi pencahayaan apapun sangat membantu pengguna untuk memotret obyek yang diinginkan.

Kamera 5 MP di bagian depan juga tak kalah dahsyatnya. Anda bisa melakukan aksi selfie dengan kualitas bagus. Cobalah beraksi gokil dengan aplikasi Dumbsmash dan akan diperoleh hasil yang tajam dan mengesankan. Fitur wide-selfie yang dimiliki gawai ini memungkinkan kita bisa menambah area di latar belakang menjadi kian luas dan lapang.

Yang cukup membetot perhatian adalah fitur “beauty” di kamera Samsung Galaxy Note 5 yang memungkinkan kita melakukan “make-up” wajah digital untuk menambah “derajat” ketampanan atau kecantikan. Tanpa harus melakukan penyuntingan di komputer dengan Photoshop, kita bisa “berdandan” dengan menggunakan beberapa efek yang disiapkan gawai anyar ini, seperti Slim Face untuk memperkecil wajah, Eye untuk memperkecil atau memperbesar mata, Skin tool untuk menyunting kulit wajah serta Self Correction untuk mengoreksi kesalahan pada foto. Saya sudah mencobanya dan takjub sendiri menyaksikan ketampananan saya naik beberapa kali lipat lewat “dandan digital” di fitur .

Samsung Galaxy Note 5 juga melakukan terobosan luar biasa pada fitur Video di gawai ini. Seperti yang sudah saya ceritakan pada posting saya sebelumnya Kamera berdiafragma f/1.9 serta fitur optical image stabilization (OIS) & dan HDR auto real-time memiliki kegunaan mengambil gambar atau video secara halus dan tanpa blur menjadikan hasil jepretan begitu natural dan tajam.

Yang lebih menakjubkan adalah kolaborasi Samsung Galaxy Note 5 dengan Youtube melalui fitur Live Broadcast. Kita dapat menggunakan gawai ini untuk Live Streaming Full HD Video secara langsung melalui Youtube. Kita bisa membagikan link video live stream di Youtube tersebut dan langsung dinikmati di tablet, PC, smart phone maupun Smart TV. Sang trainer Samsung memperagakan kemampuan melakukan Live Broadcast Samsung Galaxy Note 5 pada hadirin kemudian mengirimkan videonya langsung ke seorang kawannya yang kebetulan berada di lokasi yang sama. Cepat dan praktis!

Sementara itu fitur Video College juga tak kalah hebatnya. Dengan fitur ini kita dapat merekam dan menyunting video pendek ke dalam beberapa frame berbeda serta menggunakan opsi efek untuk “mendandani” video di tiap frame. “Fitur ini bisa digunakan oleh penata tari untuk mengevaluasi gerakan mereka secara sekuensial, bahkan menjadi video panduan bagi para murid tarinya,” ujar sang trainer Samsung kepada kami dengan antusias. Saya sempat mencobanya dengan membuat 4 frame video berbeda dalam satu layar sekalian memberikan sentuhan efek berbeda di tiap frame video.

Semburan suara dari speaker audio Samsung Galaxy Note 5 juga terdengar begitu renyah. Hal ini dimungkinkan karena gawai ini dilengkapi dengan Ultra High Quality (UHQ Audio) yang menghasilkan dengan kualitas sangat tinggi dan jernih, yakni 24bit/ 96-192 kHz.  Bandingkan dengan kualitas standar yang hanya kualitas standar yaitu 16bit/ 44.1 kHz, atau 48 kHz.

Fitur SideSync juga merupakan salah satu keunggulan Samsung Galaxy Note 5. Side Sync dapat dimaknai sebagai sinkronisasi data antara ponsel Samsung Galaxy Note 5 dengan komputer atau laptop hanya dengan mendekatkannya satu sama lain. Bahkan gawai ini di charge sekalipun, proses sinkronisasi tetap berjalan dan melakukan aktifitas seperti biasa. Kita bisa berbagi foto, video, maupun dokumen secara mudah serta cepat kepada kawan maupun keluarga.  Tampilan virtual Samsung Galaxy Note 5 dapat terlihat di layar PC/Laptop kita, bahkan dapat dipakai untuk sambungan telepon dan mengirim SMS.

Ada hal yang lumayan menarik juga dari segi keamanan yang ditawarkan oleh gawai ini yaitu bila kita telah mendaftarkan perangkat ini ke layanan mobile tracker Samsung Dive, maka saat gawai hilang, posisinya dapat dilacak setiap 15 menit saat gawai ini menyala. Samsung Service Center dapat menghapus data-data penting di gawai kita yang hilang setelah nomor IMEI-nya dilaporkan.

Tiga tahun silam, dalam kapasitas sebagai blogger, saya pernah diundang untuk menyaksikan secara langsung peluncuran Samsung Galaxy Note 10.1 di Grand Indonesia (baca disini).  Saya kembali merasakan sensasi serupa yang sudah saya alami sebelumnya saat menghadiri #Unboxing Samsung #GalaxyNote5 ini. Keanggunan, kecanggihan, kehandalan dan ketangguhan berpadu kompak dalam perangkat Samsung Galaxy Note 5. Tak salah bila gawai ini menjadi pilihan bagi anda yang senantiasa bergerak aktif dan mengutamakan efisiensi serta fleksibilitas dalam berkarya.

My job is developing technologies to improve our live and shape the world,” ujar Mr. JK Shin, CEO Samsung  seperti disampaikannya saat acara Samsung Galaxy Unpacked 2015 Livestream video di Lincoln Center, New York, pada Kamis, 13 Agustus 2015. Ucapan tersebut semakin terasa dalam maknanya dengan hadirnya Samsung Galaxy Note 5 yang mengusung teknologi komunikasi seluler terdepan, kekinian dan mengesankan!

Catatan:

 

Related Posts
PROFESIONAL BLOGGER, PILIHAN KARIR MASA DEPAN
Ketatnya persaingan di dunia kerja dewasa ini akibat terbatasnya lapangan pekerjaan, belum lagi ditambah dengan Krisis Keuangan Global yang menyebabkan efek berantai berupa pemutusan hubungan kerja (PHK) karyawan sebagai ekses ...
Posting Terkait
RESENSI BUKU “ARUS DERAS” : SENARAI KISAH TENTANG MISTERI CINTA DAN HIDUP YANG TAK MUDAH
Judul Buku : Kumpulan Cerpen “Arus Deras” Karya : Agnes Majestika, Ana Mustamin, Kurnia Effendi, Kurniawan Junaedhie Jumlah halaman : 172 halaman Penerbit : Kosa Kata Kita, 2017 ISBN : 978-602-6447-16-6 KETIKA buku ini tiba ...
Posting Terkait
MENEMUKENALI POTENSI HEBAT SAMSUNG GALAXY NOTE 5 (Bagian Pertama)
angit Jakarta begitu cerah saat saya menginjakkan kaki ke area Bentara Budaya Jakarta, (BBJ) Selasa pagi (22/9). Hari itu saya bersama 25 blogger Kompasiana terpilih untuk mengikuti acara Unboxing Samsung ...
Posting Terkait
MELESAT BAGAI KILAT BERSAMA TELKOMSEL FLASH
etbook saya si "Deliiani" (Dell Inspiron Mini 9) mendadak menjadi sangat mumpuni dan bagaikan "ngacir" menjelajah dunia maya ketika dalam internal modemnya saya pasangkan dengan kartu Telkomsel Flash. Daya ...
Posting Terkait
KARTINI DIGITAL DAN REVITALISASI PERAN PEREMPUAN INDONESIA DI ERA GLOBAL
...Teman kami ingin melihat saya bekerja dengan pena saya untuk menaikkan derajat bangsa kami. Saya harus menerbitkan majalah atau yang sejenis dengan itu, yang membela kepentingan rakyat dan saya yang ...
Posting Terkait
SELAMAT DATANG ASTAMEDIA BLOGGING SCHOOL MAKASSAR !
Sebuah gebrakan baru datang dari Makassar. AstaMedia Group, sebuah induk perusahaan dari beberapa perusahaan online dan offline yang bergerak di bidang internet marketing, blog advertising dan Search Engine Optimalization services akan ...
Posting Terkait
TAMAN IMPIAN JAYA ANCOL : PADUAN WAHANA REKREASI, EDUKASI & KEPEKAAN SOSIAL YANG MENGESANKAN
aya selalu memelihara jejak ingatan itu. Ketika pertama kali menginjakkan kaki di Taman Impian Jaya Ancol bersama kawan-kawan saya sesama mahasiswa kerja praktek di PT INTI Bandung tahun 1993 (sekaligus merupakan ...
Posting Terkait
CATATAN DARI PELUNCURAN NOKIA N97
Selasa Malam (9/6), bertempat di Café Poste East Building Kawasan Lingkar Mega Kuningan Jakarta Selatan, saya diundang atas nama salah satu Blogger di Asia Blogging Network (ABN) ,untuk menghadiri Exclusive ...
Posting Terkait
LOMBA POSTING BLOG INDONESIA LINUX CONFERENCE
ILC 2009 (Indonesia Linux Confrence) bekerjasama dengan Komunitas Blogger Makassar Angingmammiri.org mengadakan LOMBA POSTING BLOG ILC 2009 dalam rangkaian acara ILC 2009 yang dilaksanakan di Makassar. Seiring perkembangan teknologi dan informasi, ...
Posting Terkait
MEMILIKI ASUS VIVO BOOK 13 SLATE OLED: JADI PRIORITAS, TAK SEBATAS FORMALITAS
alam menjalani kehidupan keseharian, baik sebagai blogger, karyawan BUMN maupun co-founder sekaligus editor di media online silanews.com, saya senantiasa berharap mendapatkan dukungan laptop yang praktis, lengkap, luwes dan canggih dalam ...
Posting Terkait
SENSASI INTERAKSI VIRTUAL PENJUAL & PEMBELI LEWAT FITUR LIFE CHAT PADA APLIKASI MOBIL123
ebuah gebrakan anyar baru saja ditampilkan oleh iCar Asia Limited (ASX: ICQ), pemilik jaringan portal otomotif nomor 1 di ASEAN, dengan memperkenalkan fitur komunikasi life chat pada platform aplikasi salah ...
Posting Terkait
BRIPTU NORMAN, PIYO-PIYOHU NGANA UTI ?
Tune, Piyo-Piyohu Ngana Uti ? emikian ucapan yang kerap saya dengar dari ayah saya di Makassar pada ujung telepon saat menanyakan kabar saya bersama keluarga di Cikarang. Ucapan dalam bahasa ...
Posting Terkait
PERAN GREEN SUPPLY CHAIN DALAM MENDUKUNG PROGRAM DEKARBONISASI DI INDUSTRI KONSTRUKSI
Pada kesempatan acara Workshop Dekarbonisasi yang digelar oleh Forum QHSE BUMN Konstruksi Indonesia (FQHSE-BKIN) di Jakarta Japan Club, Wisma Keiai, pada hari Kamis (23/11/2023). Direktur Utama PT Nindya Karya Ir. ...
Posting Terkait
Akhirnya, buku yang ditunggu-tunggu itu terbit juga! Ya, satu tulisan saya dimuat dalam buku kompilasi tulisan inspiratif karya para penggiat situs Ngerumpi dot com. Buku ini sudah beredar di sejumlah toko ...
Posting Terkait
NIKMATI KEHANGATAN KOTA MAKASSAR DENGAN RENTAL MOBIL YANG HANDAL DAN TERPERCAYA
erkunjung ke kota kelahiran, Makassar kerapkali saya lakukan baik untuk keperluan pribadi maupun dinas kantor. Dalam setiap kunjungan tentunya saya membutuhkan fleksibilitas mobilisasi untuk alasan efektifitas, kemudahan dan kenyamanan. Rental ...
Posting Terkait
BERKAH PENGHASILAN PULUHAN JUTA RUPIAH DARI KERAJINAN JAM TANGAN
ak cuma berlaku sebagai benda fungsional, jam tangan juga bisa melengkapi busana seseorang. Kini barang tersebut tak hanya digunakan untuk menunjukkan waktu, tapi juga untuk menaikkan eksistensi diri. Bukti bahwa Indonesia ...
Posting Terkait
PROFESIONAL BLOGGER, PILIHAN KARIR MASA DEPAN
RESENSI BUKU “ARUS DERAS” : SENARAI KISAH TENTANG
MENEMUKENALI POTENSI HEBAT SAMSUNG GALAXY NOTE 5 (Bagian
MELESAT BAGAI KILAT BERSAMA TELKOMSEL FLASH
KARTINI DIGITAL DAN REVITALISASI PERAN PEREMPUAN INDONESIA DI
SELAMAT DATANG ASTAMEDIA BLOGGING SCHOOL MAKASSAR !
TAMAN IMPIAN JAYA ANCOL : PADUAN WAHANA REKREASI,
CATATAN DARI PELUNCURAN NOKIA N97
LOMBA POSTING BLOG INDONESIA LINUX CONFERENCE
MEMILIKI ASUS VIVO BOOK 13 SLATE OLED: JADI
SENSASI INTERAKSI VIRTUAL PENJUAL & PEMBELI LEWAT FITUR
BRIPTU NORMAN, PIYO-PIYOHU NGANA UTI ?
PERAN GREEN SUPPLY CHAIN DALAM MENDUKUNG PROGRAM DEKARBONISASI
AYO BELI, BUKU “KEROYOKAN” TERBARU SAYA : BERBAGI
NIKMATI KEHANGATAN KOTA MAKASSAR DENGAN RENTAL MOBIL YANG
BERKAH PENGHASILAN PULUHAN JUTA RUPIAH DARI KERAJINAN JAM

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.