MENEMUKENALI POTENSI HEBAT SAMSUNG GALAXY NOTE 5 (Bagian Pertama)

samsunggn5-22-5608fc318523bd2907cb76eaLangit Jakarta begitu cerah saat saya menginjakkan kaki ke area Bentara Budaya Jakarta, (BBJ) Selasa pagi (22/9). Hari itu saya bersama 25 blogger Kompasiana terpilih untuk mengikuti acara Unboxing Samsung Galaxy Note 5 yang diadakan di Samsung Experience Store Lotte Shopping Avenue. Sambil menanti teman-teman blogger lain, saya memesan minuman di Kedai “Suwe Ora Jamu” yang terletak di halaman BBJ. Semilir angin siang di bawah pepohonan nan teduh membuat saya kian menikmati suasana.

Seusai sholat Dhuhur dan makan siang yang disediakan panitia, rombongan Kompasianer berangkat menuju lokasi acara dengan menumpang sebuah bis. Perjalanan relatif cepat, hingga singkat cerita, kamipun tiba di lokasi Samsung Experience Store  Lotte Shopping Avenue Kuningan yang terletak di lantai 4. Rombongan kami disambut hangat oleh tim dari Samsung #Unboxing #GalaxyNote5 serta pembawa acara Indah Jelita. Ternyata tak hanya 25 blogger Kompasiana saja yang mendapatkan kesempatan eksklusif ini, namun ada 2 kompasianer daerah yakni Mas Dimas Suyatno (Solo) dan Kang Didno (Indramayu) yang mengikuti acara lewat  Video conference Google Hang Out.

Dalam kata sambutannya, Pak Bambang Subagja, Product Marketing Senior Manager Samsung Indonesia  menyatakan rasa gembira atas kedatangan Blogger Kompasiana yang mengikuti acara sharing sekaligus Unboxing Galaxy Note 5. “Kami berharap, teman-teman blogger bisa langsung merasakan sensasi special menjajal kecanggihan dan kehandalan Samsung Galaxy Note 5 dan menuliskannya di Kompasiana sebagai bagian dari user experience,” ujarnya dengan mata berbinar. Selanjutnya, kami lalu dibagikan masing-masing satu unit gawai anyar ini untuk diuji coba dibawah panduan seorang trainer  professional dari Samsung.

 

Saya sangat beruntung bisa mendapatkan kesempatan menjajal gawai berdimensi 153.2 x 76.1 x 7.6 mm  dengan berat 171 gram tersebut. Kesan pertama saat menggenggam smartphone ini terasa lebih ringan dan nyaman. Lekukan pada bagian cangkang bodi belakang (curve backdesign) yang cenderung melengkung kearah tepian serta dilengkapi grip halus, membuat smartphone yang resmi diperkenalkan kepada publik dalam acara Samsung Unpacked 2015 di Lincoln Center, New York City, tanggal 13 Agustus 2015 nampak lebih elegan, fashionable  dan pas digenggaman.

Bahan utama Samsung Galaxy Note 5 berasal dari logam & kaca membuat ponsel ini terlihat lebih kokoh dan memikat. Ada beberapa pilihan warna gawai anyar ini  yaitu Black Sapphire, White Pearl, Gold Platinum dan Silver Titanium. Untuk pasar Indonesia baru tersedia dua varian warna yaitu Black Sapphire dan Gold Platinum.   Saya sendiri kebetulan mendapatkan gawai demo berwarna Gold Platinum. Sebenarnya ukuran layar Samsung Galaxy Note sama dengan “pendahulu”-nya, Samsung Galaxy Note 4 yakni 5,7 inchi.  Namun, pada gawai anyar Samsung tersebut memiliki rangka luar di sekeliling layar perangkat lebih tipis (2,4 mm) sehingga terkesan lebih lega dan luas dibanding Samsung Galaxy Note 4 yang berukuran 3,2 mm.

Tidak hanya itu, rangka bodi ponsel ini dibalut dengan bahan aluminium 7000 serta di layarnya ada Corning Gorilla Glass 4 yang anti gores dan tahan banting. Buat anda yang aktif bergerak, tak perlu risau jika gawai ini terjatuh ataupun lecet permukaannya terkena tepian tajam seperti dari kunci motor/mobil ataupun koin . Ditinjau dari segi ruang penyimpanan, Samsung Galaxy Note 5 juga sudah dibekali dengan memori internal dengan varian 32 GB / 64 GB. Setiap varian memori internal Samsung Galaxy Note 5 tersebut menentukan harga jual ponsel tersebut. Untuk pasar Indonesia saat ini yang baru beredar adalah varian 32 GB.

Perkenalan fitur S-Pen nampaknya menjadi hal yang cukup membetot perhatian para blogger Kompasiana. Pada gawai yang ditenagai oleh chipset mumpuni terbaru Samsung Exynos 7420  dan menghadirkan processor tangguh Octa-core terdiri dari Quad-core 1.5 GHz Cortex-A53 & Quad-core 2.1 GHz Cortex-A57 ini, S-Pen memegang peranan penting dan memiliki fungsi relatif mirip dengan mouse pada computer. S-Pen memiliki mekanisme “auto eject” untuk memudahkan pengguna memakainya secara cepat. Kendati demikian, perlu diperhatikan untuk tidak memasukkan kembali S-Pen ke “sarang”-nya pada posisi terbalik yang berimplikasi pada kerusakan S-Pen.

Ketika S-Pen “dihunus” dari “sarang”nya, kita bisa segera dapat mengeksplorasi fasilitas yang disediakan melalui “air command” yang muncul di layar berbentuk floating icon yang bisa digeser sesuai keinginan. Secara berseloroh, sang trainer dalam sesi ini mengungkapkan fitur “Air Command” ibarat “pintu Doraemon” yang membuka akses pengguna untuk menggunakan sesuai fungsinya yang beragam.  Ada 3 fitur utama Air Command yang bisa dikendalikan melalui S-Pen yaitu Action Memo, Smart Select dan Screen Write. Masih dimungkinkan untuk menambah 3 fitur tambahan lagi sesuai kebutuhan yang bisa diaktifkan melalui menu “Pengaturan”(setting). Pada Floating Icon di Samsung Galaxy Note 5 yang saya pakai, ditambahkan 3 icon yaitu:  “Facebook”, “Instagram” dan “Gmail” sebagai aplikasi yang selalu saya gunakan.

Di fitur “Action Memo”, kita bisa mencatat dengan cepat beberapa hal yang penting di permukaan layar dengan S-Pen kemudian  menyimpannya ke fasilitas SMS, Email, Map, Browsing dan Text Management, bahkan “Contact”. Saya sempat mencoba menuliskan nomor handphone dengan tulisan yang “ala kadar”-nya dan menyimpannya di file “Contact”. Ajaibnya, gawai canggih bersistem operasi Android v5.1.1 (Lollipop) ini mengenali dengan tepat tulisan tangan saya. Bagi para blogger tentu ini sebuah fitur yang sangat bermanfaat untuk mencatat secara cepat lalu kemudian menyimpannya sebagai file yang bisa disunting secara digital dan diterbitkan di blog.

Sementara itu pada fitur “Smart Select” kita bisa melakukan “menangkap” (capture) gambar (bahkan logo berukuran kecil) atau referensi apapun di layar kemudian menyimpannya di Galery. Ada opsi penangkapan gambar dengan “Lasso” (manual), “Oval” (Oval), “Rectangle (Persegi) dan Auto-Shape yang akan menyesuaikan otomatis dengan bentuk gambar yang akan “ditangkap”. Cukup menggerakkan S-Pen setelah memilih opsi penangkapan, kita bisa memperoleh gambar yang diinginkan.

Di fitur “Smart Screen” , melalui opsi “scroll capture” kita dapat menangkap kemudian menyimpan artikel atau gambar di website yang panjangnya hingga 22 halaman. Kita bisa membacanya dengan mudah dan jelas dalam sebuah gambaran yang lengkap dan utuh . Jika kita ingin menangkap gambar peta di Google Maps dan menyimpannya secara offline, fitur “Scroll Capture” bisa digunakan. Gambar peta tersebut yang tersimpan secara komplit, bisa digunakan sebagai panduan tanpa harus terhubung ke internet.

S-Pen ini bisa digunakan untuk menandai, melingkari, memberi highlight, dan bahkan membubuhkan komentar pada dokumen yang diinginkan.  Buat blogger maupun penulis yang pasti membutuhkan banyak  bahan referensi dari hasil riset digital tentu akan sangat terbantu dengan fitur ini. Para desainer atau pekerja kreatif  tinggal meramu gambar yang disimpan lalu digabung hasil kreasinya dalam satu file, semudah menggunting dan menempelkannya di kertas.  Tidak hanya itu, kita bisa membuka lampiran file berekstensi .PDF lalu melihatnya di email, menandatanganinya dan langsung menyimpannya bahkan bisa mengirimkannya sebagai lampiran email. Luar biasa !

Saya juga begitu tertarik pada fitur “Offscreen Memo”. Lewat fitur ini, lalulintas ide-ide brilliant yang berkelebat cepat di otak, bisa kita tuliskan langsung di layar tanpa perlu menghidupkannya. Setelah S-Pen “dihunus” kita bisa langsung menuliskannya secara spontan di layar Samsung Galaxy Note 5, kemudian menyimpannya dan bisa “dipanggil” filenya sewaktu-waktu ketika diperlukan. Tak perlu repot-repot bawa buku catatan tebal.

 

Baterai yang dimiliki gawai ini juga memiliki daya tarik yang memukau. Samsung Galaxy Note 5 dibekali baterai dengan daya 3,000 mAH yang mempunyai ketahanan kurang lebih delapan jam dalam kondisi terus dinyalakan. Tak perlu galau apabila baterai gawai ini habis dan disaat yang sama kita tidak memiliki power bank maupun arus listrik, maka wireless charging dengan fast charger menjadi solusinya. Tak perlu repot-repot, cukup letakkan gawai canggih ini diatas charging pad dan baterai akan terisi hingga penuh hanya dalam waktu 2 jam saja. Notifikasi LED berwarna biru di charging pad menandakan proses pengisian sedang dilakukan dan bila LED berwarna hijau maka itu tandanya proses pengisian telah selesai.

Ya, memang, hidup terasa jadi lebih mudah dengan Samsung Galaxy Note 5. Tak salah bila dalam acara Samsung Unpacked 2015 di Lincoln Center, New York City, tanggal 13 Agustus 2015, President dan CEO Samsung Mr. Jong Kyun Shin menyatakan dengan lugas, “”Samsung Galaxy note 5 hadir untuk memberikan kemudahan bagi para pengguna smartphone. Samsung menghadirkan inovasi baru dengan tetap mengusung filosofi LISTENING TO YOU”

Cinta dan dukungan orang tua selalu ada di setiap langkah. Tunjukkan setiap langkah kesuksesanmu dengan Galaxy Note5. #StartWithNote5

Posted by Samsung Mobile Indonesia on 18 September 2015

Related Posts
BLOG ANAK DAN REFLEKSI VIRTUAL KEHIDUPAN
“Jadi laki-laki memang tidak mudah, nak”, kata ayahku sembari mengoleskan minyak gosok ke keningku yang benjol setelah ditonjok pakai gembok besi oleh Faiz tetangga rumah yang seumur denganku. Sore tadi, setelah ...
Posting Terkait
SELASAR DAN GAIRAH YANG MENJELMA
Cuaca terlihat mendung, saat saya tiba di kantor Selasar, Como Park, Jl.Kemang Timur Raya No.998, Selasa (17/8), tepat sehari sebelum warga ibukota melaksanakan Pilkada putaran kedua. Sehari sebelumnya, saya sudah ...
Posting Terkait
PERAN GREEN SUPPLY CHAIN DAN PEMBANGUNAN BERKELANJUTAN
Kondisi darurat global akibat Perubahan Iklim yang mengancam banyak jiwa dalam tiga dekade terakhir menjadi agenda penting dalam KTT (Konferensi Tingkat Tinggi) yang membahas perubahan iklim COP (Conference of the ...
Posting Terkait
10 LAGU GAEK YANG BIKIN HATI TERMEHEK-MEHEK (2)
Saya lanjutkan kembali dari edisi sebelumnya 6. Every Breath You Take - The Police Lagu ini benar-benar asyik punya. Pertama kali dengar justru ketika saya menjadi engineer di Timori Putra Bangsa tahun ...
Posting Terkait
TAMAN LAUT DI RAJA AMPAT
Photo credits - Gunawan Wicaksono/Tempo Siapa bilang di tanah Papua tidak ada objek pariwisata bahari yang memukau? Selama ini Papua lebih dikenal dengan eksotisme kebudayaannya yang sederhana serta sumber daya alamnya ...
Posting Terkait
Kawan-kawan, Dibawah ini, saya akan menyajikan semacam "kaleidoskop" atau napak tilas perjalanan saya sepanjang melaksanakan aktifitas blogging sepanjang tahun 2009. Sekedar sebuah dokumentasi yang mudah-mudahan tidak sekedar untuk dikenang-kenang tapi juga ...
Posting Terkait
TELAH TERBIT MAJALAH ONLINE BLOGFAM EDISI JULI 2012
Alhamdulillah, akhirnya, hari ini terbit juga Majalah Online Blogfam edisi Juli 2012. Saya sangat lega karena sebagai penanggung jawab/pemimpin redaksi edisi ini, saya sudah berhasil menunaikan tugas, meski terbitnya terlambat (harusnya ...
Posting Terkait
Ini sebuah kesempatan dan kehormatan berharga untuk saya. Majalah Intern Nasabah Asuransi Bumiputera "BP News" edisi Februari-Maret 2010 memuat hasil wawancara saya dengan salah satu staf komunikasi majalah tersebut. Pelaksanaan wawancara ...
Posting Terkait
POHON TREMBESI : MENEBAR KESEJUKAN, MENUAI KETEDUHAN
Lihatlah gadis yang berjalan sendiri di pinggir sungai Lihatlah rambutnya yang panjang dan gaunnya yang kuning bernyanyi bersama angin Cerah matanya seperti matahari seperti pohon-pohon trembesi Wahai, cobalah tebak kemana langkahnya pergi (“Gadis dan Sungai”, ...
Posting Terkait
PELUNCURAN BUKU BAPAK PUBLIK BLOGGER KOMPASIANA YANG BERTABUR BINTANG DAN CINTA
Sabtu pagi (05/12), saya bersama si sulung Rizky berangkat bersama Pak Eko Eshape dan sang putra bungsu, Lilo dari kediaman kami di Perumahan Cikarang Baru. Pagi begitu cerah terlihat saat ...
Posting Terkait
Akhirnya, buku yang ditunggu-tunggu itu terbit juga! Ya, satu tulisan saya dimuat dalam buku kompilasi tulisan inspiratif karya para penggiat situs Ngerumpi dot com. Buku ini sudah beredar di sejumlah toko ...
Posting Terkait
#BATIKINDONESIA : MELESTARIKAN KEARIFAN LOKAL DENGAN KAMPANYE KOLABORATIF DIGITAL MULTI ARAH
aya masih selalu terkenang-kenang perjalanan wisata budaya "Mahakarya Indonesia" ke Madura 3 tahun silam. Salah satunya adalah ketika mengunjungi pengrajin batik gentongan Zulfah Batik di Tanjung Bumi, Bangkalan. Waktu itu, ...
Posting Terkait
AYO IKUT : LOMBA FOTO, LOMBA PENULISAN DAN BLOG AWARD DI PESTA BLOGGER 2009
Kawan-kawan Tepat di Hari Kemerdekaan RI ke-64 kemarin, Panitia Pesta Blogger mengumumkan 3 ajang kompetisi sekaligus yaitu Lomba Foto, Lomba Penulisan dan XL Blog Award. Detailnya sebagai berikut: 1. LOMBA FOTO Kabar gembira ...
Posting Terkait
AMPROKAN BLOGGER 2010, AJANG TEMU BLOGGER DI BEKASI
Sebuah ajang pertemuan blogger akan digelar di Bekasi, tanggal 6-7 Maret 2010. Acara yang diselenggarakan oleh Komunitas Blogger Bekasi atau Be-Blog dinamakan "Amprokan Blogger" (dalam bahasa Bekasi berarti "pertemuan") dilaksanakan sebagai ...
Posting Terkait
KONTRAVERSI N7W : ALASAN “LEBAY”, KOMITMEN PEMERINTAH DAN KOMPETISI “TANDINGAN””
Tadi malam, saat membuka situs blog resmi  New 7 Wonder, saya sempat tersenyum-senyum sendiri didepan monitor komputer. Dalam artikel bertajuk "New7Wonders keeps Komodo, but removes Ministry of Culture and Tourism ...
Posting Terkait
VIDEO BLOGGING SEBUAH PELUANG BARU
aya sangat terkesan dengan aksi Video Blogging yang dilakukan sahabat Kompasiana saya, mas Hazmi Srondol. Pada acara pembukaan Jakarta Art Awards 2012 di North Art Space Pasar Seni Taman Impian Jaya ...
Posting Terkait
BLOG ANAK DAN REFLEKSI VIRTUAL KEHIDUPAN
SELASAR DAN GAIRAH YANG MENJELMA
PERAN GREEN SUPPLY CHAIN DAN PEMBANGUNAN BERKELANJUTAN
10 LAGU GAEK YANG BIKIN HATI TERMEHEK-MEHEK (2)
TAMAN LAUT DI RAJA AMPAT
MY BLOGGING KALEIDOSKOP 2009
TELAH TERBIT MAJALAH ONLINE BLOGFAM EDISI JULI 2012
TAMPIL PADA MAJALAH “BP NEWS” EDISI FEBRUARI-MARET 2010
POHON TREMBESI : MENEBAR KESEJUKAN, MENUAI KETEDUHAN
PELUNCURAN BUKU BAPAK PUBLIK BLOGGER KOMPASIANA YANG BERTABUR
AYO BELI, BUKU “KEROYOKAN” TERBARU SAYA : BERBAGI
#BATIKINDONESIA : MELESTARIKAN KEARIFAN LOKAL DENGAN KAMPANYE KOLABORATIF
AYO IKUT : LOMBA FOTO, LOMBA PENULISAN DAN
AMPROKAN BLOGGER 2010, AJANG TEMU BLOGGER DI BEKASI
KONTRAVERSI N7W : ALASAN “LEBAY”, KOMITMEN PEMERINTAH DAN
VIDEO BLOGGING SEBUAH PELUANG BARU

One comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.