MARI BERBAGI KABAR DAN EKSPRESI DI RIPPLE, JURNALISME WARGA BERBASIS LOKASI

Screenshot_2016-02-06-09-04-49Pertemuan” saya pertama kali dengan media sosial Ripple ini terjadi secara tak sengaja. Saat mencari aplikasi di Google Play, saya tiba-tiba terdampar di aplikasi yang mengusung tema “Post and discover global stories that matter, but go unnoticed’ ini. Berukuran file 19 MB, aplikasi bisa diunduh di smartphone Android maupun iOS secara gratis.

Seusai mengunduh aplikasinya di smartphone Xioami Note 3, saya langsung mendaftarkan diri di Ripple menggunakan akun Facebook saya. Tidak butuh waktu lama, saya mempelajari fitur-fitur yang ditampilkan aplikasi anyar ini dengan antusias.

Kebetulan malam saat selesai mengunduh aplikasi ini saya sedang berada di Cilandak Town Square untuk bertemu beberapa kawan dari IKA Unhas. Sambil menunggu, iseng-iseng saya mencoba aplikasi Ripple dengan membagi konten foto Kopi Cappuccino di Cafe Abuella. Saya menambahkan catatan pengantar kemudian mengidentifikasi kategori lalu posting ke Ripple. Dan..dalam waktu singkat konten yang saya bagi itupun sudah “mengorbit”. Jika seseorang membaca konten yang saya sajikan melalui Ripple di smartphone mereka, cukup dengan menyentuh dan menggeser posting terkait ke arah atas maka konten tersebut akan tersebar ke dunia maya beserta presentasi sebarannya.

Belum puas, saya mencoba untuk membagi konten yang ada di blog ke Ripple. Ternyata sangat mudah, saya cukup menyentuh tombol “+” disisi kanan atas layar lalu mengisi kolom “Judul Headline” , lantas mengisi sedikit pengantar kemudian diikuti tautan blog yang akan dibagi. Tak lupa saya memasang foto terkait posting tersebut. Pada saat itu saya memasang tautan posting terbaru saya mengenai resensi film “Ketika Mas Gagah Pergi”. Dalam sekejap, sesaat setelah mengklik tombol “post” kabar yang ingin saya bagi itupun langsung tayang di Ripple. Cepat. Praktis.

Screenshot_2016-02-06-09-06-31Saya kian penasaran menggunakan aplikasi ini. Tadi malam saya posting foto dan sedikit pengantar mengenai Kuliner Malam fenomenal di Cikarang yakni Martabak Bandung Montella dan Nasi Goreng Jenewa di Jalan Tarum Barat 2 Cikarang dan tadi pagi saya memasang foto nasi uduk Prima Rasa di Jalan Beruang 7 yang menjadi gerai nasi uduk favorit keluarga kami.

Screenshot_2016-02-06-09-05-59

Salah satu yang menjadi keunggulan aplikasi ini adalah membagi kabar/informasi berbasis lokasi. Kita bisa berbagi kisah-kisah bahkan video menarik yang berada disekitar kita secara praktis. Ripple segera mendeteksi lokasi kita melalui GPS yang disetting di smartphone. Terdapat fasilitas komentar bagi pengunjung yang membaca postingan kita termasuk tombol untuk sharing ke jaringan media sosial lainnya.

Screenshot_2016-02-06-09-04-02

Dalam penjelasannya disini, founder Ripples Paul Stavropoulos menyatakan:

As a social technology, Ripple facilitates activities where information can be passed from community to community to broad its impact. You start ‘ripples’ (equivalent to ‘tweets’ or ‘posts’) which appear in the feeds of people who are geographically close to you. If they like any of the ripples in their feed, they can then re-share to people who are geographically close to them.

The overarching idea is ‘how far will your ripples go?’ And users can actually track where and how far their ripples have travelled, in which locations those ripples were popular or unpopular, and what commentary people added along the way.

“Being able to visualise the impact of one’s message is something that ripplers find unique and captivating,”

“Ripples that are globally engaging, like a funny observation or a beautiful image, can spread beyond any community and to the entire world. Social media has not found a good way to spread information with any location-based relevance. Ripple makes that the heart of its experience.”

Dari penjelasan tersebut dapat dipahami bahwa Ripple lebih memberikan aksentuasi khusus pada sebaran informasi berbasis lokasi, dimana mungkin saja informasi yang disajikan tidak menarik bagi seseorang yang berada jauh dari lokasi posting konten ditayangkan, namun menjadi sangat bermanfaat bagi orang yang berada atau kebetulan berada di lokasi yang sama.

Screenshot_2016-02-06-09-02-46

Sajian informasi saya mengenai nasi goreng Jenewa misalnya, mungkin tidak relevan bagi seseorang yang tinggal dan berada di Tangerang, namun akan menjadi sesuatu yang istimewa jika seseorang yang tinggal di Cikarang yang mungkin kebetulan mengalami kelaparan di tengah malam dan sedang mencari lokasi kuliner malam terdekat. Di Ripple informasi lokasi terdekat bisa dilihat di “Nearby” serta bila ingin melihat lokasi lainnya, kita tinggal memilih “Everywhere”. Kita juga bisa menambahkan preferensi lokasi yang diinginkan dengan menekan tombol “Add Location”.

ripple

Topik-topik yang disajikan Ripple dibagi dalam beberapa kategori seperti “Breaking News”, “Untold Stories”, “Funny & Cool”, “Arts & Culture”, “Politics & Change”, dan “Just Because”. Redaksi Ripple juga akan memilih topik-topik yang menarik dan dimuat di halaman depan termasuk kontributor paling aktif dengan kategori “Featured”.

Bagi blogger, Ripple menjadi sebuah alternatif media sosial yang cukup mumpuni untuk membagi informasi lewat postingan di blognya. Reportase Jurnalisme Warga justru menjadi salah satu konten andalan yang relevan untuk diangkat melalui Ripple. Cukup menyertakan foto dan cerita pengantar (maksimal 1000 karakter) dan meletakkan tautan ke blog disana, kita bisa menyebarkan informasi tersebut lewat Ripple.

Ulasan tematik mengenai foto dan kisah kuliner khas daerah, tempat wisata dan oleh-oleh, acara seni, aktifitas komunitas sekitar, sosok inspiratif, hal-hal unik, bahkan cerita-cerita hantu fenomenal ala “urban legend” setempat bisa dibagikan melalui Ripple dan berpotensi menjadi viral jika memang tema yang disajikan memang menarik dan bermanfaat.

Nah, anda tertarik bergabung bersama Ripple?

 

Related Posts
VOTING UNTUK DAENG BATTALA DI AJANG KOMPETISI BLOGGER INTERNASIONAL
Kawan-kawan yang baik, sebagai tindak lanjut posting saya sebelumnya, blog ini akhirnya terdaftar sebagai salah satu dari peserta kompetisi blog bertaraf Internasional, The Best Of Blogs yang diselenggarakan oleh ...
Posting Terkait
SELAMAT DATANG ASTAMEDIA BLOGGING SCHOOL MAKASSAR !
Sebuah gebrakan baru datang dari Makassar. AstaMedia Group, sebuah induk perusahaan dari beberapa perusahaan online dan offline yang bergerak di bidang internet marketing, blog advertising dan Search Engine Optimalization services akan ...
Posting Terkait
MENYUSURI SUNGAI SUMIDA, MERAYAKAN KEINDAHAN METROPOLITAN
ada tahun 1995, saat berkesempatan mengikuti pelatihan di Kyoto, terbersit keinginan di hati saya untuk bisa dapat mengunjungi juga kota Tokyo, yang keduanya berada di negeri Sakura, Jepang itu, Sayangnya, ...
Posting Terkait
Berfoto dulu sebelum berangkat ke Hongkong
  Hari Kamis sore 17 Maret 2011, kegairahan saya untuk "menjemput impian" jalan-jalan ke Hongkong Disneyland begitu membuncah. Sebuah impian yang sesungguhnya dapat terwujud secara tak terduga berkat aktifitas dan konsistensi ...
Posting Terkait
MELEPAS CEMAS DAN MELERAI GEMAS BERSAMA BUS AGRA MAS
erjalanan menuju ke kampung halaman istri saya di Yogyakarta kerap kali kami lakukan. Biasanya moda transportasi kereta kami gunakan namun dengan diresmikannya tol baru yang memungkinkan akses menuju kampung halaman ...
Posting Terkait
CATATAN RINGAN DARI NOV FAMILY GATHERING@ANCOL
Hari Sabtu, 14 Februari 2009, kami sekeluarga menghadiri acara Family Gathering kantor saya PT National Oilwell Varco-Downhole Tool Division di Putri Duyung Resort Ancol. Kami tiba di Lokasi acara Pukul 15.30. Keluarga ...
Posting Terkait
CATATAN KECIL JEJAK LANGKAH DI SINGAPURA (2)
Ini adalah kali ketiga dalam bulan Juni saya kembali ke Singapura. Sebenarnya berat rasanya hati meninggalkan anak-anak dan istri lagi, setelah dua minggu berturut-turut sebelumnya saya ke bertandang ke Singapura(Kali ...
Posting Terkait
Dalam perjalanan pulang ke rumah tadi malam, saya terlibat pembicaraan menarik dengan seorang bapak diatas bis Tunggal Daya jurusan Lebak Bulus-Bekasi. Semula kami berbincang hal-hal ringan seputar pekerjaan dan kehidupan ...
Posting Terkait
HALAL BI HALAL WARGA JL.ANTILOP 5 BLOK H-3 & I-1 PERUMAHAN CIKARANG BARU
Hari Sabtu malam (25/9) seusai mengantar keluarga adik perempuan bungsu saya, Yanti bersama keluarganya ke Bandara Soekarna Hatta kembali ke Kalimantan, kami sekeluarga menghadiri acara Halal Bi Halal warga Jalan ...
Posting Terkait
ALHAMDULILLAH, DAPAT HADIAH NOKIA C-3 DARI LOMBA IB BLOGGING DAY KOMPASIANA
Berulang kali saya berucap Syukur kepada Allah SWT saat tadi malam membaca Pengumuman Hasil Lomba IB Blogging Day Kompasiana yang menyatakan saya menjadi Pemenang Harapan V atas satu-satunya tulisan saya ...
Posting Terkait
“RUMAH TANPA JENDELA” : TENTANG IMPIAN BERSAHAJA DAN KETULUSAN PERSAHABATAN (RE-POST)
Catatan: Tulisan dibawah ini sebelumnya pernah ditayangkan di Yahoo OMG Indonesia pada tanggal 28 Februari 2011 (sayang link-nya sudah tak bisa dibuka lagi  🙁 ). Saya tayangkan ulang kembali disini menyongsong pemutaran ...
Posting Terkait
MUDIK LEBARAN KE YOGYA (2) : DARI MUSEUM BENTENG VREDEBURG HINGGA KE KOMPLEKS MAKAM RAJA IMOGIRI
agi yang cerah menyambut kehadiran kami saat keluar dari Malioboro Palace Hotel, Rabu (30/7). Perut kami terasa kenyang setelah menyantap hidangan sarapan yang disiapkan di lantai 5. Dengan penuh semangat, ...
Posting Terkait
Ya, betul. Saya akan mengadakan "duel" tanpa pertumpahan darah (kalau keringat mungkin saja 🙂 ) Sabtu, tanggal 22 November 2009 nanti di Restorant Sami Kuring Cikarang yang telah "disiram" oleh Hotspot ...
Posting Terkait
PERTAMA KALI BERKACAMATA
ari ini, Sabtu (27/8) menjadi sebuah momentum bersejarah dalam perjalanan hidup saya. Mulai hari ini saya memakai kacamata. Entahlah apakah ini sebuah hal yang perlu dirayakan atau tidak, namun menggunakan ...
Posting Terkait
KISAH MUDIK 2010 (2) : TERHALANG BANJIR DAN DERITA MACET SEPANJANG MALAM
Dari Garut, kendaraan kami melaju kencang menyusuri pebukitan yang teduh namun minim penerangan lampu jalan. Pak Heru mengendarai kendaraannya dengan hati-hati. Dibelakang, Alya terbatuk-batuk tak bisa tidur. Rupanya radang tenggorokannya ...
Posting Terkait
PELUNCURAN BUKU BAPAK PUBLIK BLOGGER KOMPASIANA YANG BERTABUR BINTANG DAN CINTA
Sabtu pagi (05/12), saya bersama si sulung Rizky berangkat bersama Pak Eko Eshape dan sang putra bungsu, Lilo dari kediaman kami di Perumahan Cikarang Baru. Pagi begitu cerah terlihat saat ...
Posting Terkait
VOTING UNTUK DAENG BATTALA DI AJANG KOMPETISI BLOGGER
SELAMAT DATANG ASTAMEDIA BLOGGING SCHOOL MAKASSAR !
MENYUSURI SUNGAI SUMIDA, MERAYAKAN KEINDAHAN METROPOLITAN
MENJEMPUT IMPIAN KE HONGKONG DISNEYLAND
MELEPAS CEMAS DAN MELERAI GEMAS BERSAMA BUS AGRA
CATATAN RINGAN DARI NOV FAMILY GATHERING@ANCOL
CATATAN KECIL JEJAK LANGKAH DI SINGAPURA (2)
MAU PEMILU BENERAN GAK SIH?
HALAL BI HALAL WARGA JL.ANTILOP 5 BLOK H-3
ALHAMDULILLAH, DAPAT HADIAH NOKIA C-3 DARI LOMBA IB
“RUMAH TANPA JENDELA” : TENTANG IMPIAN BERSAHAJA DAN
MUDIK LEBARAN KE YOGYA (2) : DARI MUSEUM
OH, SAYA AKAN BER”DUEL” BULAN INI !!
PERTAMA KALI BERKACAMATA
KISAH MUDIK 2010 (2) : TERHALANG BANJIR DAN
PELUNCURAN BUKU BAPAK PUBLIK BLOGGER KOMPASIANA YANG BERTABUR

2 Replies to “MARI BERBAGI KABAR DAN EKSPRESI DI RIPPLE, JURNALISME WARGA BERBASIS LOKASI”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.