SILATURRAHMI IKA UNHAS JABODETABEK : JAUH DI RANTAU, DEKAT DI PERANTAUAN

IKAUH1
Suasana dan aura meriah begitu terasa saat saya menginjakkan kaki di Hanggar futsal Pancoran, Sabtu pagi (12/3). Di tempat ini dilaksanakan acara Silaturrahmi IKA UNHAS Jabodetabek dalam rangka menyongsong 60 tahun UNHAS yang diikuti oleh alumni Unhas dari berbagai fakultas. Pada kesempatan tersebut, dilaksanakan pula pertandingan futsal antar IKA Fakultas, pertandingan domino, Live Music dan Tudang Sipulung (Diskusi santai) seputar masalah alumni dan UNHAS. Ini adalah kali kedua saya datang ke lokasi ini, setelah bulan Desember silam saya datang menghadiri acara ulang tahun kedua Futsal IKA Teknik Unhas.

Saya segera menyapa beberapa kawan alumni, salah satunya Syahrir Rasyid, redaktur senior Media Nusantara Citra yang juga menjadi mentor saya saat saya menjadi reporter penerbitan kampus “Identitas” Unhas tahun 1990 (waktu itu beliau menjadi Redaktur Pelaksana “Identitas”). Sementara itu pada dua lapangan futsal yang disewa, terlihat pertarungan sengit grup Futsal antar fakultas berjibaku memperebutkan piala bergilir IKA UNHAS Jabodetabek. Beberapa senior yang telah cukup “berumur” tak mau kalah ikut memeriahkan kompetisi futsal walaupun hanya tampil beberapa menit saja di lapangan. “Yang penting kita tetap punya semangat, walau ngos-ngosan !,” kelakar Hendra Noor Saleh, Direktur PT Dyandra Promosindo ini dengan wajah sumringah.

11218698_10153981008633486_6165168855101854129_n

Saya menebar pandangan ke sekeliling terlihat kurang lebih 300-an orang alumni datang menghadiri acara ini dan berbaur akrab, berbincang santai dan mengenang masa-masa indah saat kuliah di kampus Tamalanrea dulu. Semua larut dalam kebersamaan, melepaskan batas-batas senior-junior dan perbedaan fakultas atau jurusan. Pada meja yang disediakan, nampak sejumlah kuliner khas makassar seperti songkolo’, sop ubi, jalang kote’, dan lain-lain tersaji menggugah selera.

12814007_10208716804422228_6380366290517494269_n

Panggung Live Music tiba-tiba menggoda batin saya untuk tampil kembali menyumbangkan suara. Dengan diiringi grup band PT Putra Transpor Nusantara, saya menyanyikan lagu “My Way” & “I Don’t Wanna Talk About It”. Turun dari panggung, saya segera bergabung mengikuti kompetisi domino. Bila bulan Desember lalu saya berpasangan dengan Tomi Lebang, kali ini pasangan saya adalah Aam Amrah adik angkatan saya dari Teknik Elektro.  Kami sempat berjaya di partai penyisihan namun akhir tumbang juga di partai berikutnya. Nampaknya saya perlu lebih mengasah kemampuan di bidang permainan domino ini 🙂

Semakin siang, suasana semakin meriah. Sejumlah senior era 70-an ikut bergabung seperti Prof.Faisal Abdullah, SH, lalu ada mantan anggota DPR-RI Ibu Mubha Kahar Muang, Ibu Oelfah.A.Syahrullah Harmanto, dan lain-lain. Saya ikut pula “menyerbu” ke tumpeng kaddo’ minnya’ setelah dipotong terlebih dahulu oleh Ketua IKA UNHAS Jabodetabek A.Razak Wawo. Nikmat sekali kaddo’ minnya’ yang merupakan sajian kuliner khas setiap acara Maulid Nabi Muhammad SAW di Sulawesi Selatan.

971458_10153981010693486_1306850403763333248_n

Seusai istirahat siang, acara dilanjutkan dengan Tudang Sipulung yang menghadirkan sejumlah tokoh alumni Unhas menyajikan tanggapan dan pandangannya pada almamater menjelang usianya ke 60 tahun. “Momen ini sangat berharga buat kita semua, karena walaupun kita jauh di rantau tetapi tetap dekat di perantauan,” demikian ungkap Andi”Doi”Sofyan, ketua panitia pelaksana Silaturrahmi IKA UNHAS Jabodetabek membuka acara “Tudang Sipulung” dengan antusias.

12821385_10154106040532625_1069172421938309270_n

Dalam kesempatan tersebut tampil Ir. Muh.Sapri Pamulu, M.Eng, PhD dari Departemen Riset, Teknologi & Pendidikan Tinggi IKA UNHAS Jabodetabek mengemukakan paparan tentang rencana strategis Unhas serta sejumlah masukan untuk upaya pencapaian rencana tersebut.  Uraian dari mantan Ketua Senat Fakultas Teknik Unhas 1991-1992 ini bisa dibaca pada slide dibawah ini:

“Kita akan bahas lebih lanjut materi dalam sesi tersendiri, namun setidaknya kita sudah bisa mendapatkan gambaran sekilas mengenai rencana strategis UNHAS kedepan serta bagaimana peran kita sebagai alumni untuk dapat membantu, mendukung dan merealisasikan rencana tersebut secara tepat,” ungkapnya penuh semangat.
1536515_10153981010528486_5975953776870763894_n
Setelah itu tampil ketua IKA UNHAS Jabodetabek, A.Razak Wawo yang menyatakan bahwa kegiatan Silaturrahmi IKA UNHAS kali ini menjadi momentum terbaik bagi segenap alumni untuk berkonsolidasi bersama dalam suasana penuh kekeluargaan. “Selain acara ini, IKA UNHAS Jabodetabek–sebagai rangkaian Dies Natalis UNHAS ke-60–kami juga menyelenggarakan kegiatan Lomba Blog serta Seminar Pangan yang akan diadakan pada tanggal 20 April 2016 di Bogor. Dukungan dan partisipasi alumni tentu saja kami harapkan untuk menyukseskannya,” ujar beliau dengan mata berbinar.
3397_10153981011043486_281072435552803645_n
“Saya berharap agar peran alumni semakin diperhitungkan dalam menggagas keputusan-keputusan penting bagi pengembangan UNHAS di masa datang,” demikian ujar Hj.Mubha Kahar Muang, SE yang juga adalah anggota Dewan Pembina IKA UNHAS Jabodetabek dengan suara lantang.  Direktur Utama PT Putra Transpor Nusantara dan mantan anggota DPR RI ini kemudian menegaskan bahwa pada usia ke 60 tahun nanti, UNHAS diharapkan kian mengokohkan perannya sebagai universitas terkemuka di Indonesia Timur, bereputasi International berbasis benua maritim Indonesia.
Rangkaian acara silaturrahmi IKA UNHAS Jabodetabek ini berlangsung hingga pukul 16.30 sore dan diakhiri dengan penyerahan hadiah lomba domino dan kompetisi futsal memperebutkan piala bergilir IKA UNHAS Jabodetabek.

Related Posts
PENGALAMAN BERKURBAN (2) : ANTARA SAPI,PARTISIPASI DAN MUTILASI
Dua tahun silam, sama seperti pernah saya ceritakan disini, hari ini Rabu (17/11) tepat di Hari Raya Idul Adha 1431 H saya kembali berpartisipasi berpatungan bersama 6 orang warga RT ...
Posting Terkait
NONTON FILM LASKAR PELANGI DI “TV TANCAP”
Suasana lingkungan kediaman kami di Jalan Antilop V Blok H3 dan I1 Kota Jababeka Perumahan Cikarang Baru begitu semarak tadi malam Sabtu (15/8) yang melaksanakan acara Syukuran Kemerdekaan RI ke ...
Posting Terkait
“PROFESI SAMPINGAN”DAENG BATTALA!
Pasca kenaikan harga BBM yang kian mencekik, tampaknya Daeng Battala perlu memikirkan alternatif lain untuk mencari penghasilan tambahan agar "dapur" rumah tetap mengepul. Jadi beginilah profesi baru Daeng Battala', menjadi pengemudi odong-odong ...
Posting Terkait
MARI MERIAHKAN AMPROKAN BLOGGER BEKASI 2011
aat itu akan tiba. Tidak lama lagi. Amprokan Blogger Bekasi kedua yang merupakan ajang temu blogger Indonesia akan digelar pada tanggal 17-18 September 2011. Dengan tema "Blogger Membudayakan Kecerdasan Ekologis" kegiatan ...
Posting Terkait
CINTA MENGALUN DARI DOA MULUT-MULUT MUNGIL ITU
SAYA selalu merindukan sensasi nikmat itu. Saat mulut-mulut mungil anak saya, Rizky dan Alya, melantunkan do’a keselamatan buat kami, kedua orangtuanya, usai sholat berjamaah. Dengan posisi duduk bersila, Rizky dan ...
Posting Terkait
SELAMAT DATANG RAMADHAN 1432 H
Ramadhan 1432 H telah tiba. Hari pertama puasa jatuh tepat pada tanggal 1 Agustus 2011. Umat Islam seluruh dunia, termasuk Indonesia menyambut dengan suka cita. Termasuk keluarga kami. Yang paling ...
Posting Terkait
POHON TREMBESI : MENEBAR KESEJUKAN, MENUAI KETEDUHAN
Lihatlah gadis yang berjalan sendiri di pinggir sungai Lihatlah rambutnya yang panjang dan gaunnya yang kuning bernyanyi bersama angin Cerah matanya seperti matahari seperti pohon-pohon trembesi Wahai, cobalah tebak kemana langkahnya pergi (“Gadis dan Sungai”, ...
Posting Terkait
MONOLOG “MAKKUNRAI” YANG MEMUKAU
MATAHARI sudah turun ke peraduannya saat saya tiba di gerbang Taman Ismail Marzuki (TIM), Senin, 24 Maret 2008 untuk menghadiri Diskusi dengan tema Perkembangan Sastra Kontemporer di Makassar: Menelisik Kumpulan ...
Posting Terkait
HARAPAN ITU AKAN TERBIT DI MARISO
Terkait posting saya sebelumnya mengenai gerakan kampanye tahun anti kelaparan dan gizi buruk, pada Hari Sabtu, tanggal 30 Maret 2008 nanti hasil akumulasi sumbangan yang terkumpul akan disalurkan kepada perkampungan ...
Posting Terkait
GAYA KAMPANYE CALEG PARTAI DAGELAN
Kreativitas bisa muncul dari mana saja. Setidaknya begitulah salah satu fenomena yang mencuat dari diskusi intens di mailing list blogger Makassar Anging Mammiri yang membahas soal penayangan poster-poster caleg (calon legislatif) ...
Posting Terkait
KOMUNITAS KOPROL CIKARANG RESMI BERDIRI
Suasana di lantai 2 Restorant Kentucky Fried Chicken Sentra Grosir Cikarang (SGC) begitu meriah dan semarak, saat saya tiba disana, siang tadi, Selasa (15/2) untuk menghadiri kopdar dan peluncuran perdana ...
Posting Terkait
PERAMPOKAN BERSENJATA API DI CIKARANG
Jendela rumah Pak Hamam yang dirusak kawanan perampok Sebuah dering telepon mengejutkan saya pagi ini. Dari Guntur, kawan saya yang kerap bareng naik bis ke Jakarta. Ia menyatakan sedang berada di ...
Posting Terkait
JELAJAH GIZI 2015 (1) : MENGUAK POTENSI PANGAN, KEKAYAAN NUTRISI DAN KEARIFAN LOKAL DI PULAU DEWATA
esawat Lion Air JT-030 yang ditumpangi rombongan peserta Jelajah Gizi 2015 mendarat mulus di bandar udara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali, Jum'at (30/10) setelah mengalami keterlambatan selama satu jam ...
Posting Terkait
MASA DEPAN MOBILITAS DI PERKOTAAN
ebuah study oleh Arthur D Little dan UITP, mengenai masa depan mobilitas di perkotaan yang dilakukan pada 2010 dan 2011, membahas mengenai keadaan ini. Mobilitas perkotaan adalah salah satu tantangan ...
Posting Terkait
PERAYAAN 50 TAHUN USIA PERNIKAHAN AYAH BUNDA
Hari Minggu (26/3) kediaman orang tua saya di Bumi Antang Permai terlihat begitu meriah. Sebuah tenda besar berdiri dengan jajaran kursi 200 buah terhampar di depan rumah. Seketika semangat saya ...
Posting Terkait
PUISI ULANG TAHUN YANG MENYENTUH
Ulang Tahun saya yang ke-38 kemarin (9/4) sungguh sangat berkesan. Terutama karena begitu besarnya perhatian dan kepedulian kawan-kawan saya dari komunitas maya berupa doa dan ucapan selamat, mulai dari komentar ...
Posting Terkait
PENGALAMAN BERKURBAN (2) : ANTARA SAPI,PARTISIPASI DAN MUTILASI
NONTON FILM LASKAR PELANGI DI “TV TANCAP”
“PROFESI SAMPINGAN”DAENG BATTALA!
MARI MERIAHKAN AMPROKAN BLOGGER BEKASI 2011
CINTA MENGALUN DARI DOA MULUT-MULUT MUNGIL ITU
SELAMAT DATANG RAMADHAN 1432 H
POHON TREMBESI : MENEBAR KESEJUKAN, MENUAI KETEDUHAN
MONOLOG “MAKKUNRAI” YANG MEMUKAU
HARAPAN ITU AKAN TERBIT DI MARISO
GAYA KAMPANYE CALEG PARTAI DAGELAN
KOMUNITAS KOPROL CIKARANG RESMI BERDIRI
PERAMPOKAN BERSENJATA API DI CIKARANG
JELAJAH GIZI 2015 (1) : MENGUAK POTENSI PANGAN,
MASA DEPAN MOBILITAS DI PERKOTAAN
PERAYAAN 50 TAHUN USIA PERNIKAHAN AYAH BUNDA
PUISI ULANG TAHUN YANG MENYENTUH

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.