MERAYAKAN KEBERSAMAAN BERSAMA IKA TEKNIK UNHAS (Bagian Pertama)

 

13606708_10154303853488486_2772341003600163124_nSatukan Langkah..

Rentangkan Cita..

Kita Membangun Nusa dan Bangsa..

Dibawah Panji Fakultas Teknik, Universitas Hasanuddin..

Demikian penggalan lagu mars Teknik Unhas yang dinyanyikan penuh semangat sembari mengepalkan tangan ke atas oleh sekitar 1000 orang alumni Fakultas Teknik Unhas yang berasal dari berbagai Angkatan dan Jurusan yang hadir dalam acara “Rindu Kampuz” di tepi danau kampus Unhas Tamalanrea, Minggu (10/7). Saya yang berada di tengah-tengah euforia itu mendadak terharu dan ikut menyanyikan lagu yang pertama kali saya kenal saat mengikuti OPSPEk 1989 tersebut dengan gegap gempita.

Sebelumnya, Sabtu (9/7) telah dilaksanakan acara pertandingan Futsal di lapangan Futsal Telkom Makassar yang menghadirkan perwakilan tim masing-masing angkatan di IKA Teknik Unhas, dilanjutkan kemudian dengan aksi penanaman pohon bertajuk “Kampuz Go Green” bertempat di kampus Fakultas Teknik di Gowa. Pagi harinya, Minggu (10/7) dilaksanakan kegiatan “Lokasi Kinclong” yakni aksi pembersihan sekitar Pantai Losari Makassar oleh alumni Teknik Unhas yang dimulai dari Rumah Jabatan Walikota Makassar, Moh.Ramdhan Pomanto.

DSCN9401 (Copy)

Saya melewatkan ketiga acara diatas karena baru tiba & mendarat di Makassar, pada dini hari Minggu setelah sebelumnya mudik lebaran ke kampung halaman isteri di Yogyakarta. Tentu saja saya tak akan melewatkan kesempatan hadir dalam event kolosal Halal bi Halal & Reuni Nasional IKA Teknik Unhas ini yang konon akan dihadiri oleh kurang lebih 2000 alumni  ini.

13590402_10154305022528486_990829508349602934_nSaya tiba di pelataran PlazGoz (Plaza Gozzip) –sebuah tempat nongkrong fenomenal anak teknik Tamalanrea –pukul 09.30 pagi. Sebuah baliho bergambar tengkorak dengan tulisan “Teknik” menyambut kedatangan saya dengan megah. Beberapa alumni nampak ber-selfie ria di depan baliho itu dengan beragam gaya.

Saya menatap sekeliling dan tiba-tiba hati saya terasa perih tatkala menyaksikan sejumlah fasilitas kampus tempat saya kuliah seperempat abad silam itu terlihat kumuh dan rapuh. Dinding-dindingnya kusam dan beberapa diantaranya catnya telah terkelupas. Sementara itu sejumlah bingkai jendela kayu nampak lapuk dilumat rayap. Di beberapa tempat ada onggokan sampah yang belum terangkut. Sejak fakultas Teknik pindah ke kampus baru di Gowa sejak 2-3 tahun silam, kampus teknik Tamalanrea terkesan tidak terurus. Konon kabarnya akan dialihkan penggunaannya ke fakultas lain. Saya sedih menyaksikan kondisi terakhirnya begitu memprihatinkan.

DSCN9407 (Copy)

Lamunan saya terbang ke belakang saat dulu saya bersama sejumlah aktivis Teknik Unhas bermalam di HL-201, sekretariat senat mahasiswa fakultas Teknik, mempersiapkan penerbitan Surat Kabar kampus “Channel 9” yang “ganas beralasan” atau kegiatan-kegiatan spektakuler lainnya. Kampus Teknik Tamalanrea begitu terawat dan resik, serta membuat kami betah. Kini, semuanya telah berubah. Entah sampai kapan kondisinya tak terurus seperti ini, gumam saya dalam hati. Pilu.

DSCN9417 (Copy)

Sekitar 500 orang alumni Teknik berkumpul bersama di lapangan merah, sebuah lapangan fenomenal yang terletak di tengah-tengah fakultas dan kerapkali digunakan sebagai arena berkumpul khususnya saat masa OPSPEK/Pozma tiba.  Saya berada di tengah-tengah kerumunan, bergabung bersama kawan-kawan alumni Teknik angkatan 1989 dan merasakan aura masa lalu datang menghentak-hentak kalbu. Saya seakan berada kembali di lapangan itu bersama sekitar 500 orang mahasiswa baru fakultas teknik mengikuti OPSPEK 1989, berkepala plontos dan mengenakan kaos seragam merah lalu bernyanyi lagu teknik Rap : “Aku Ini Anak teknik, Mahasiswa yang Energik, kengkreng itu sarapanku, makanan paling bermutu, aku bangga jadi anak teknik karena aku yang terbaik…gayaku, caraku, tingkahku, selalu jadi perhatian…Aku suka senior, senior suka aku, itu namanya dibolak-balik…Yeaah !”

13600012_10154305111613486_7369481612469134330_nDi lapangan merah, seluruh alumni dari berbagai angkatan dan jurusan berbaur. “Kita tak hanya merayakan nostalgia masa lalu yang indah di Fakultas Teknik Unhas, tapi juga kita merayakan kebersamaan !”, seru Ketua IKA Teknik Unhas Haedar.A.Karim dengan lantang dan disambut tepuk riuh hadirin. Batin saya bergetar. Kata-kata Direktur Pemasaran dan Pengembangan PT.Nindya Karya tersebut begitu merasuk ke dalam hati, membangkitkan rasa haru sekaligus semangat menggebu. Setelah bersama-sama menyanyikan Teknik Rap, rombongan alumni kemudian bergerak menuju lokasi acara Rindu Kampuz yang diadakan di tepi danau Unhas Tamalanrea sambil berjalan kaki.

Tiba di tepian danau Unhas, kami disambut oleh aneka ragam kuliner khas Makassar yang lezat dan menggoyang lidah. Tak ayal, saya pun “kalap” menyantap Coto Makassar, Mie Titie, Es Pallubutung, kue Barongko’ dan lain-lain. Sambil menikmati hidangan, saya bersilaturrahmi bersama kawan-kawan alumni teknik. Melepas rasa kangen dan bertukar cerita tentang berbagai hal. “Kalau sudah ketemuan lagi kayak begini, kita jadi lupa umur ya,” kelakar Arief Muqarrabin, rekan seangkatan saya di Teknik Mesin Unhas angkatan 1989. “Iya, bahkan bisa lupa diri,” timpal saya lagi disambut tawa kawan-kawan yang lain.

13567245_10154305162038486_3485392190266875909_n 13619909_10154305302478486_4816234153039129811_n

Suasana kian meriah dengan alunan suara grup band yang menyanyikan lagu-lagu populer era 80-an, 90-an, dan masa kini. Beberapa alumni terlihat mengikuti dan menikmati irama lagu sembari menggoyang-goyangkan kepala. bahkan ada pula yang memejamkan mata, menghayati lebih syahdu serta mendalam. Di beberapa tempat nampak sejumlah alumni “mojok” sesuai angkatan masing-masing. Nampaknya memang, ikatan emosional yang terjalin antar angkatan terasa jauh lebih lekat dan dekat. Sama halnya seperti saya yang ikutan “mojok” bersama kawan-kawan alumni Teknik angkatan 1989. Ada diantara mereka baru ketemu lagi setelah 25 tahun berlalu.

13612210_10154305188843486_1544464126676687180_n

DSCN9471 (Copy)

DSCN9456 (Copy)

Setelah itu, kami semua mendengarkan dengan khidmat, Hikmah Halal Bi Halal dilanjutkan kemudian dengan sambutan dari Ketua IKA Teknik Unhas dan Ketua IKA Unhas Jabodetabek, Andi Razak Wawo. Pada kesempatan berikutnya juga Ketua IKA Teknik Unhas Haedar.A.Karim memperkenalkan seluruh jajaran pengurus pusat IKA Teknik Unhas periode 2014-2017 beserta segenap pengurus wilayah mulai dari wilayah Sumatera, Jakarta Banten Jawa Barat (Jaban-Jabar), Jawa Tengah & Timur, Bali & Nusa Tenggara, Sulawesi, Kalimantan serta Maluku dan Papua.

13600146_10154305240458486_6833852046817076080_n DSCN9542 (Copy)

Panggung musik kembali digelar serta menampilkan aksi perwakilan masing-masing angkatan. Ada Marwan.R.Hussein (angkatan 1985) yang beken dikenal sebagai “Penyairnya Teknik” tampil membawakan puisi diatas panggung, juga angkatan 1987 yang dipimpin oleh Andi”Doi”Sofyan menyanyikan lagu “Madu & Racun”. Acara menjadi kian heboh ketika Hilmi Salahuddin, menyanyikan lagu “We Are The Champion” dengan suara lantang dan melengking tajam. Secara ekspresif, lagu yang dipopulerkan oleh grup band Queen itu serta menjadi “lagu kebangsaan” Teknik Unhas itu dinyanyikannya penuh perasaan dan diikuti oleh segenap hadirin. Rangkaian acara Rindu Kampuz 2016 ditutup dengan penyerahan hadiah untuk pemenang lomba Futsal dan Domino.

 

Related Posts
BF : WADAH BUAT ANDA YANG TAK CUKUP HANYA MENONTON
Bila anda adalah seorang penggemar film yang punya keinginan besar untuk berdiskusi atau tukar pengalaman menonton serta romantika di dunia film, maka tak ada salahnya bila anda bergabung di situs ...
Posting Terkait
TAMAN IMPIAN JAYA ANCOL : PADUAN WAHANA REKREASI, EDUKASI & KEPEKAAN SOSIAL YANG MENGESANKAN
aya selalu memelihara jejak ingatan itu. Ketika pertama kali menginjakkan kaki di Taman Impian Jaya Ancol bersama kawan-kawan saya sesama mahasiswa kerja praktek di PT INTI Bandung tahun 1993 (sekaligus merupakan ...
Posting Terkait
MENEMUKENALI POTENSI HEBAT SAMSUNG GALAXY NOTE 5 (Bagian Kedua)
ehadiran Samsung Galaxy Note 5 di jagad gawai canggih dunia sungguh fenomenal.  Tak hanya dari sisi desain dengan tampilan premium, indah nan solid ,ditenagai prosessor cepat dan tangguh, dilengkapi  S-Pen ...
Posting Terkait
JADWAL KERETA API JOGJA SOLO KA SOLO EXPRESS
Solo dan Jogja bisa dikatakan sebagai kota yang adem dan nyaman. Tak jarang warga Jogja yang ingin pergi ke Solo untuk menikmati keindahan dan tata kota Solo yang begitu memukau. ...
Posting Terkait
MANCHESTER UNITED BOLEH TAK DATANG, TAPI INDONESIA UNITE HARUS TETAP TEGAK !
Stand Tall, Stay Proud, In Unity We Prevail ! Demikian sebuah kalimat yang menggetarkan nurani dari seorang anggota Grup Indonesia Unite di Facebook. Ini adalah sebuah grup online yang menyikapi peristiwa ...
Posting Terkait
MARI BERBAGI KABAR DAN EKSPRESI DI RIPPLE, JURNALISME WARGA BERBASIS LOKASI
"ertemuan" saya pertama kali dengan media sosial Ripple ini terjadi secara tak sengaja. Saat mencari aplikasi di Google Play, saya tiba-tiba terdampar di aplikasi yang mengusung tema "Post and discover ...
Posting Terkait
LIBURAN KE BANDUNG DENGAN BUS TRAVEL : NYAMAN, SERU DAN MENYENANGKAN
ebagai orang yang gemar bepergian, saya selalu mencari alternatif transportasi terbaik menuju destinasi tempat tujuan saya. Mencari Bus Murah Jakarta Bandung misalnya, saya lakukan lebih awal beberapa waktu sebelum keberangkatan ...
Posting Terkait
KOMPASIANA DAN IKHTIAR MEMBANGUN HARMONI
Kau membuatku mengerti hidup ini Kita terlahir bagai selembar kertas putih Tinggal kulukis dengan tinta pesan damai Kan terwujud Harmony... Segala kebaikan... Takkan terhapus oleh kepahitan Kulapangkan resah jiwa... Karena kupercaya... Kan berujung indah Suara Gitaris sekaligus Pencipta lagu ...
Posting Terkait
5 IDE MENARIK UNTUK MENGISI WAKTU SELAMA PANDEMI
Bagi sebagian orang, pandemi Corona memang menyebalkan. Pasalnya orang-orang dituntut untuk mematuhi protokol kesehatan yang salah satunya adalah melakukan karantina secara mandiri di rumahnya masing-masing. Kendala yang dihadapi oleh banyak orang ...
Posting Terkait
PERAN GREEN SUPPLY CHAIN DALAM MENDUKUNG PROGRAM DEKARBONISASI DI INDUSTRI KONSTRUKSI
Pada kesempatan acara Workshop Dekarbonisasi yang digelar oleh Forum QHSE BUMN Konstruksi Indonesia (FQHSE-BKIN) di Jakarta Japan Club, Wisma Keiai, pada hari Kamis (23/11/2023). Direktur Utama PT Nindya Karya Ir. ...
Posting Terkait
“CATATAN DARI HATI” ADA DI STORIAL
E-Book di Storial baru saja saya luncurkan. Bertajuk "Catatan Dari Hati" E-Book ini berisi 90 tulisan-tulisan non fiksi pilihan yang saya kumpulkan dari blog saya www.daengbattala.com. Tulisan-tulisan yang saya buat dalam rentang ...
Posting Terkait
LEBARAN DI RIG : KOKI SEBAGAI IMAM DAN KHATIB
Pengantar Pada tanggal 1 Desember 2006, saya memuat tulisan di situs Panyingkul tentang pengalaman kawan saya Heru Kuswanto yang merayakan lebaran di atas anjungan pengeboran lepas pantai. Menjelang lebaran saat ini, ...
Posting Terkait
KERJA KERAS DENGAN ENERGI KITA, DARI BANGSA SENDIRI
Dalam sebuah rekaman wawancara bersama sebuah TV swasta bersama Almarhum K.H.Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, sang mantan Presiden Republik Indonesia keempat yang wafat tanggal 30 Desember 2009 lalu itu ...
Posting Terkait
VIDEO BLOGGING SEBUAH PELUANG BARU
aya sangat terkesan dengan aksi Video Blogging yang dilakukan sahabat Kompasiana saya, mas Hazmi Srondol. Pada acara pembukaan Jakarta Art Awards 2012 di North Art Space Pasar Seni Taman Impian Jaya ...
Posting Terkait
MUSIKALISASI PUISI MELALUI APLIKASI SUNO.AI
Perkembangan zaman saat ini begitu luar biasa. Termasuk teknologi Kecerdasan Buatan (Artificial Intellegence/AI). Sudah lama saya berharap bisa mentransformasikan puisi-puisi yang pernah saya buat menjadi lagu dengan melodi yang indah. Dan ...
Posting Terkait
MITSUBISHI DELICA ROYAL, KEANGGUNAN BERBALUT KETANGGUHAN YANG SENSASIONAL
ada beberapa momen tertentu, saya bersama keluarga kerapkali melakukan perjalanan darat ke luar kota dari tempat kami bermukim di Cikarang. Tidak hanya saat mudik ke kampung halaman istri di Yogyakarta, ...
Posting Terkait
BF : WADAH BUAT ANDA YANG TAK CUKUP
TAMAN IMPIAN JAYA ANCOL : PADUAN WAHANA REKREASI,
MENEMUKENALI POTENSI HEBAT SAMSUNG GALAXY NOTE 5 (Bagian
JADWAL KERETA API JOGJA SOLO KA SOLO EXPRESS
MANCHESTER UNITED BOLEH TAK DATANG, TAPI INDONESIA UNITE
MARI BERBAGI KABAR DAN EKSPRESI DI RIPPLE, JURNALISME
LIBURAN KE BANDUNG DENGAN BUS TRAVEL : NYAMAN,
KOMPASIANA DAN IKHTIAR MEMBANGUN HARMONI
5 IDE MENARIK UNTUK MENGISI WAKTU SELAMA PANDEMI
PERAN GREEN SUPPLY CHAIN DALAM MENDUKUNG PROGRAM DEKARBONISASI
“CATATAN DARI HATI” ADA DI STORIAL
LEBARAN DI RIG : KOKI SEBAGAI IMAM DAN
KERJA KERAS DENGAN ENERGI KITA, DARI BANGSA SENDIRI
VIDEO BLOGGING SEBUAH PELUANG BARU
MUSIKALISASI PUISI MELALUI APLIKASI SUNO.AI
MITSUBISHI DELICA ROYAL, KEANGGUNAN BERBALUT KETANGGUHAN YANG SENSASIONAL

One Reply to “MERAYAKAN KEBERSAMAAN BERSAMA IKA TEKNIK UNHAS (Bagian Pertama)”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.