Karya & Kiprah

Dibawah ini saya ingin mendokumentasikan secara virtual “keajaiban-keajaiban” yang sudah saya capai selama aktifitas saya ngeblog sejak tahun 2003. Semoga menjadi inspirasi dan motivasi berharga bagi kawan-kawan blogger yang lain :

KARYA

1. Buku “WARNA WARNI HIDUPKU”

rizky-resize.jpg

Terbit pertama kali : Desember 2006 oleh Gradien Book Yogyakarta

Buku ini diangkat dari blog anak pertama saya, Rizky.

Dibawah ini adalah sejumlah testimoni atas buku “Warna Warni Hidupku” :


“Di Indonesia, belum pernah ada buku blog yang khusus membahas tentang anak dan dunianya. Dengan menempatkan diri sebagai Rizky, Amril Taufik Gobel berhasil mengajak pembacanya untuk masuk ke dunia anak yang lucu, polos dan kadang tak terduga.”

Labibah Zain, cerpenis, founder komunitas Blogfam, dosen UIN Sunan Kalijaga dan ibu rumah tangga yang sedang menyelesaikan S3nya di McGill University Montreal, Canada.

“Dari Bencana Tsunami hingga kenaikan BBM, dari pembantu yang minggat hingga Pakde yang kena santet, “Catatan Harian Rizky” bukan sebuah catatan harian biasa tapi juga observasi sosial terhadap apa yang terjadi di sekeliling kita sehari-hari, dilihat dari mata seorang anak kecil yang istimewa. Dimana lagi ada catatan harian yang dimulai dengan cerita kelahirannya sendiri? :)”

Enda Nasution, E-Marketing Manager Passion Net, Co.Ltd Thailand, Bangkok, “Bapak Blog Indonesia”

“Membesarkan seorang anak selalu menjadi bahan cerita yang menarik. Tapi apa yang dilakukan Amril Taufiq Gobel lewat bukunya menjadi lebih menarik karena jarang sekali kita diajak melihatnya dari sisi seorang ayah yang selama ini selalu digambarkan sebagai sosok yang sibuk mencari nafkah dan lebih mempercayakan anak pada sang istri. Ditambah pengalamannya dalam dunia tulis menulis, kisah sang ayah ini menjadi lebih menarik dan layak dibaca oleh para ayah-ayah lainnya. Selamat ya Ayah.. :-)”

Rane’Jaf’Hafied, Jurnalis Radio,Blogger, Singapura

“Tulisan yang dituturkan dengan jujur, telanjang dan sederhana dengan sudut pandang yang menakjubkan. Kalimat demi kalimat membawa kita pada satu perjalanan yang membumi dan ada dalam kehidupan kita … hari-hari kita dengan begitu mengasyikkan”

Sam, karyawan swasta, Jakarta, Blogger

Pak Amril berhasil menceritakan keseharian Rizky putranya dalam sudut pandang orang pertama, baik dalam penuturan kata maupun ekspresinya. Gaya penyampaiannya lucu dan ringan, khas anak-anak. Kadang saya berpikir kalau memang Rizky sendirilah yang menulis blog ini. Good job, pak.

Erfi Nizar, Karyawati Swasta, Jakarta, Blogger

Haru dan Lucu adalah dua kata yang ada pada saya saat membaca buku yang berisikan perjalanan hidup seorang Rizky. Saya bisa menangis terharu dan tertawa terbahak-baha. Salut buat Pak Amril

Jovita V.I.Atmadjaja, Dosen/wiraswasta, Banyuwangi, Blogger

“Buku ini top abis! Bagaimana tidak? Pak Amril bisa sedemikian detail menceritakan perasaan anaknya melalui buku ini. Begitu detail, sehingga seakan-akan anaknya si Rizky sendiri yang bercerita tentang seluruh dirinya. Lengkap, sejak proses kelahirannya. Saya seperti dibawa ke kehidupan keluarga pak Amril, padahal saya belum sempat mengenal Rizky dan mamanya. Sukses selalu, dan tetap semangat! :)”

Irayani Quencyputri, Mahasiswi FKG-Unhas, Makassar, Blogger


Membaca buku ini ibarat menikmati gerak ikan dalam akuarium. Menggelitik dan menghibur. Apalagi dengan gaya bercerita yang lugas dan mudah diterima oleh semua kalangan. Sebuah pilihan bacaan segar. Saya jadi hanyut ke masa kecil dan tertawa sendiri.

Tuteh Pharmantara, Penyiar Radio, Ende-Flores, Blogger

2. Buku Kumpulan Cerpen & Flash Fiction Blogfam : “Biarkan Aku Mencintaimu Dalam Sunyi, Email Terbuka Seorang Selingkuhan”

biarkan-bsr-701992.gif

Buku ini mengambil judul utama dari Cerpen saya yang berjudul sama. Dalam buku kompilasi ini, terdapat pula cerpen saya yang lain berjudul “Jatuh Cinta di Kilometer Dua Puluh Tiga” yang menjadi pemenang ketiga Lomba Cerpen dan Flash Fiction Komunitas Blogfam tahun 2003. Buku ini diterbitkan oleh Gradien Mediatama Yogyakarta dan beredar sejak Januari 2007.

Apa kata Mereka?


“Membaca kumpulan cerita pendek tentang cinta ini semakin menyadarkan saya bahwa begitu panjang definisi tentang cinta. Bahwa cinta begitu sulit untuk diungkapkan dengan sebuah kalimat yang pendek. Kumpulan cerita pendek ini begitu mengalir dengan berbagai macam ragamnya. Saya sampai tidak bisa lepas ketika membaca antologi cerpen ini. Indah dan sangat menyentuh. Membuat kita berpikir untuk membuat definisi sendiri tentang cinta.

Selamat kepada BlogFam! Teruslah berkarya!”

Ninit Yunita (Penulis Novel “Kok Putusin Gue” dan “Test-Pack”-Gagas Media)

“’Sungkrudup’!Ini bener-bener proyek gila. Kalau harus dilukiskan dengan kata-kata, kumpulan cerpen ini bagai dinamit. Ide cerita yang original, nyeleneh, nakal. Ending yang tak terduga. Jangan pernah menebak saat membaca ini, pasti gagal total. Nikmati saja, ikut tertawa, sedikit ‘berkeringat’, terharu jika perlu, dan selesai. Bagaimanapun, ‘rasa tak pernah bohong’.”

Syafrina Siregar, penulis chicklit “Life Begins at Fatty” dan metropop “My Two Lovers”-GPU

“Semoga buku ini bisa menjadi pemicu bagi para komunitas maya,
untuk berkolaborasi dan berkarya.”

Isman H. Suryaman, penulis “Bertanya atau Mati!”
dan mitra penulis “Jangan Berkedip!” (GPU)

3. Flash!Flash!Flash! Kumpulan Cerita Sekilas Blogfam

flash-bsr.gif

Saya bersama, Labibah Zain dan Elsa Van Der Veer menjadi editor atas buku kumpulan cerita singkat anggota blogfam ini yang diterbitkan oleh Penerbit Gradien Yogyakarta. Satu buah cerita saya berjudul “Operasi Plastik”dimuat dalam buku ini yang beredar bersamaan dengan buku kumcer “Biarkan..”.

4. Sinetron Pintu Hidayah RCTI ditayangkan tanggal 6 November 2006 berjudul “Kisah Cinta Sang Pelacur dan Supir Taksi”

Cerpen saya berjudul “Seorang Pelacur dan Supir Taksi” yang pernah dimuat di Harian FAJAR Makassar, oleh kawan saya pasangan penulis skenario Yeri Hermanto dan Relitha M.Hermanto diangkat menjadi naskah cerita sinetron yang berjudul sama dan ditayangkan di serial lepas PINTU HIDAYAH di RCTI tanggal 6 November 2006 yang dibintangi oleh Ayu Anjani, Hendra Cipta, dll. Screen shootnya seperti dibawah ini:

sptk-1-738825.jpg

sptk-2-729007.jpg

sptk-3-743814.jpg

5. Sinetron Maha Kasih 2 RCTI berjudul “Cinta dalam Sepiring Kangkung” ditayangkan tanggal 9 Desember 2006

Cerpen saya yang berjudul “Cinta dalam Sepotong Kangkung” kembali diadaptasi oleh rekan saya Yeri Hermanto dan Relitha M.Hermanto menjadi skenario sinetron yang ditayangkan RCTI dalam sinetron lepas MAHA KASIH-2. Sinetron ini dibintangi oleh Nabila Syakieb dan Indra Bruggman. Screen Shotnya bisa dilihat dibawah ini:

dsc00764-719710.jpg

dsc00769-747966.jpg

6. Ide Cerita Sinetron Pintu Hidayah dan Maha Kasih 2 RCTI

Selain skenario sinetron yang diangkat dari cerita pendek saya, ada beberapa ide cerita saya diangkat menjadi skenario sinetron pula antara lain:

“Kisah Penyiar Radio dan Gadis Patah Hati” ditayangkan di RCTI tanggal 17 Maret 2007 oleh Ihsan”Idol”, Chacha Fredericha dan Lucky Alamsyah

“Kisah Sedih si Gadis Badut”, ditayangkan di Maha Kasih 2 RCTI Hari Sabtu 13 Januari 2007, dibintangi oleh Dini Aminarti dan Tengku Firmansyah

– “Kisah Majikan Kikir dan Tukang Kebun” , ditayangkan dalam PINTU HIDAYAH SPESIAL RCTI memperingati Maulid Nabi Muhammad tanggal 1 April 2007, dibintangi oleh Raslina Rasyidin dan Eeng Saptahadi.

7. Puisi-Puisi di Novel “ISTRI KONTRAK” karya Syafrina Siregar

sampul-istri-kontrak-789739.jpg

Enam puisi saya yang pernah saya tayangkan disini ditayangkan di novel terbaru kawan saya seorang penulis produktif yang berdomisili di Batam, Syafrina Siregar, yang berjudul “ISTRI KONTRAK”. Keenam puisi tersebut nampang di enam bab pertama novel yang isinya menyiratkan “kandungan” bab bersangkutan. Buku ini diterbitkan oleh Grasindo dan sudah beredar diseluruh toko buku di Indonesia sejak Juni 2007.

8. Menjadi Editor pada buku kumpulan cerita komedi “Makan Tuh Cinta”

dsc-0135.jpg

Buku ini berisi 15 Cerpen Komedi Cinta dari 15 penulis (yang juga blogger dan anggota blogfam) terpilih hasil seleksi dari tim penyunting Blogfam yang terdiri dari saya, Iwok Abqary dan Ang Tek Khun (mewakili penerbit Gradien) yang dilaksanakan sejak January 2007 hingga Maret 2007. Dari 34 karya yang masuk sampai akhir batas waktu pengumpulan (sempat membuat kami, tim penyusun jadi terkaget-kaget karena besarnya animo peserta yang ikut dalam ajang ini), hampir semuanya bagus-bagus dan lucu. Secara keseluruhan karya yang masuk ke dalam meja penilaian kami punya potensi besar.

mtc.gif

Dan ini membuat kami mesti bekerja ekstra keras dan berdiskusi lebih panjang secara online (saya di Jakarta, Iwok di Tasikmalaya dan Mas Khun di Yogya) untuk menilai apalagi kami bertiga memiliki preferensi definisi “lucu” yang berbeda-beda dikepala kami. Syukurlah, kami akhirnya bisa memilih 15 cerita komedi untuk akhirnya diterbitkan dalam buku yang bertajuk “Makan Tuh Cinta!” ini.

Oya, buku ini adalah buku kedua blogfam dimana saya terlibat menjadi editor/penyuntingnya setelah buku Flash!Flash!Flash! Kumpulan Cerita Sekilas yang terbit awal Januari 2007 lalu.

launching2.jpg

Buku ini diluncurkan pada hari Sabtu,28 April 2008 bertempat di Museum Bank Mandiri Kota, dalam even World Book Day 2008.  Kami bertiga, para editornya hadir dalam kesempatan tersebut. Beritanya ada disini

9. Menjadi Editor Buku Kumpulan Cerita Komedi 2 Blogfam “Ramuan Jomblo/I Love You Deh Ah”

ramuanfaprev-resize.jpg

Kerjasama konstruktif itu kembali berlanjut. Blogfam bersama Penerbit Gradien Mediatama kembali menerbitkan buku kompilasi cerita komedi cinta yang bertajuk “Ramuan Jomblo/I Love You Deh Ah”. Saya bersama Mas Iwok serta Mas Khun bertindak sebagai editor dari 15 cerita komedi terpilih karya 15 anggota Blogfam.

Artikel mengenai buku ini ada disini.

10. Menjadi Editor pada Buku Kumpulan Pengalaman Gokil Komunitas Blogger Makassar Anging Mammiri”Ijo-Ijo Anget”

iaa_kerbau_ngikik-resize.jpg

Cover Buku diatas adalah hasil kolaborasi karya Komunitas Blogger Makassar, Anging Mammiri bekerjasama dengan Penerbit Gradien Mediatama. Buku ini berisi kompilasi 15 cerpen pengalaman gokil terpilih hasil seleksi dari tim editor yang terdiri atas saya, M.Aan Mansyur dan Irayani Queencyputri.

Buku ini direncanakan akan beredar diseluruh toko-toko buku di Indonesia pada pertengahan bulan November 2008 dan akan diluncurkan secara resmi pada Peringatan Ulang Tahun Kedua Komunitas Blogger Makassar, Anging Mammiri pada tanggal 23 November 2008. Artikel selengkapnya bisa dibaca disini.

11. Menulis di Buku “Berbagi Cerita, Berbagi Cinta”

Satu tulisan saya dimuat dalam buku kompilasi tulisan inspiratif karya para penggiat situs Ngerumpi dot com. Buku ini sudah beredar di sejumlah toko buku di Indonesia sejak Januari 2010.

Sejak bulan Agustus 2009, dengan sedikit rasa sungkan bercampur nekad, saya bergabung di situs yang pada halaman profilnya menyatakan diri sebagai: situs seputar wanita, sebuah wadah diskusi yang berisi segala hal yang berhubungan dengan dunia perempuan, dunia sejuta warna yang begitu dekat dengan kita. Didesain dengan konsep web 2.0, di sini kita bisa berdiskusi dan berbagi tentang banyak hal: dunia kerja, lifestyle, kehidupan keluarga, relationship, kesehatan, kehidupan sebagai lajang, sexual life, apa pun bisa kita kupas dan diskusikan di sini, tentu saja dalam koridor perempuan dan dari sudut pandang perempuan, meski tidak tertutup kemungkinan dan kesempatan bagi para pembaca laki-laki untuk ikut berpartisipasi dan menyumbangkan suara, saran dan opini mereka.

Saya bergabung di Ngerumpi dot com dengan nickname : Tukang Odong-Odong, dimana pada halaman profil saya, nampak jelas foto saya menjadi pengemudi odong-odong yang dinaiki oleh putri bungsu saya, Alya. Dan begitulah, sejak Agustus 2009 hingga kini, tulisan-tulisan saya pun “merajalela” di Ngerumpi. Beberapa diantaranya memang adalah Cross Posting dari Blog saya.

Interaksi antar penulis dan pembaca juga sangat cair dan akrab. Saya sempat menghadiri kopdar Buka Puasa bersama dan Peluncuran situs ini di Pasar Festival tanggal 23 Oktober 2009. Ternyata meski memang bercirikan situs wanita, banyak pula lelaki-lelaki yang bergabung disana menyumbangkan tulisan sekaligus berinteraksi dengan nuansa penuh kekeluargaan.

Kejutan itu kemudian datang dari salah satu pengelola situs Ngerumpi, Mbak Silly yang menyatakan telah bekerjasama bersama penerbit untuk menerbitkan buku kumpulan tulisan terpilih penulis Ngerumpi dalam sebuah buku bertajuk “Berbagi Cerita, Berbagi Cinta”.

Ini dia sinopsis singkat dan beberapa endorsment:

Apa yang terjadi jika perempuan-perempuan urban dengan berbagai
karakteristik berkumpul bersama di dunia maya? Ngerumpi, mungkin saja.
Hal yang identik sekali dengan dunia perempuan. Dunia yang selalu
memiliki sisi-sisi menarik untuk diperbincangkan. Dunia yang penuh
warna. Ngerumpi tidak sekadar ngerumpi tanpa tujuan. Ngerumpi kemudian
menjadi ajang berbagi cerita, berbagi informasi, berbagi pengalaman,
sekaligus berbagi cinta dan keceriaan. Warna-warni dunia perempuan
terangkum dalam tulisan-tulisan pilihan di buku ini dengan spirit yang
tergambar jelas dari pilihan judulnya… Berbagi Cerita Berbagi Cinta.

Endorsment

Yang remeh, yang enteng, yang cemen, juga bisa mencerahkan. Dari
kegamangan setiap akan mendatangi pesta reuni, soal klasik status
jomblo, sampai ledekan bahwa perempuan masa kini masih percaya mitos
superioritas lelaki. Potret sosial kita ada di sini. Potret yang
merekam sikap dan perilaku warga Ngerumpi dalam menjalani kehidupan
pada suatu masa. Kita lihat apakah sepuluh tahun mendatang masyarakat
kita sudah berubah. Pembandingnya ya ada di Ngerumpi hari ini.

Antyo Rentjoko, blogger, antyo.rentjoko.net

Unik. Personal. Inspiring. Tentang perempuan, cinta, dan lelaki:
trilogi yang tak ada habis-habisnya ditulis. Kumpulan senandika yang
menghadirkan cakrawala baru tentang relasi Mars dan Venus.

Wicaksono, wartawan Majalah Tempo, narablog (www.ndorokakung.com), penulis buku “Ngeblog
dengan Hati”

Bukan perempuan, gak masalah, yang penting ngerumpi. Begitulah,
ngerumpi ternyata tak cuma wadah bagi perempuan. Lelaki pun bisa
berbagi pengalaman pribadi yang nyenggol hasrat, sakit hati sampai
berpuisi. Saya menduga inilah salah satu inidikasi hadirnya sebuah
“peradaban” baru. Pertemanan, persahabatan, keterikatan emosi,
persetruan, umpatan sampai “rasa” yang sama, tak cuma di dunia maya,
tapi juga terbawa di dunia nyata. Seseorang akan mempunyai “saudara”
begitu banyak secara nyata bukan maya. Dan di ngerumpi itu bisa
ditemukan dan dibangun.”

Ventura Elisawati ,Blogger (www.vlisa.com), digital communication specialist.

KIPRAH

1. Menjadi Redaktur Pelaksana di Majalah Online Blogfam

profildibzfeb07.JPG

Sejak awal berdirinya Majalah Online Blogfam (www.bz.blogfam.com), pada February 2006, saya sudah aktif menjadi anggota jajaran redaksinya. Dan sejak September 2006, saya menjabat sebagai Redaktur Pelaksana yang membawahi rubrik Tetap, menggantikan Bung Rane “Jaf”Hafied.

2. Sebagai Narasumber dalam Jumpa Penulis Blogfam 2 di Bandung

 

dibandung1.JPG

Pada tanggal 9 Desember 2006, bersama sejumlah penulis Blogfam, saya menjadi narasumber dalam acara Jumpa Penulis Blogfam 2, bertempat di Common Room, Bandung. Ketika itu saya tampil bersama Isman.H.Suryaman , seorang blogger dan penulis buku “Bertanya atau Mati”.

jpb2-2006-a.gif

Penulis lain yang turut berpartisipasi dalam acara itu Primadonna Angela, Tria Barmawi, Iwok, Syafrina Siregar dan lain-lain.

3. Sebagai Narasumber dalam Jumpa Penulis Blogfam 3 di Jakarta

 

maskhun-amril.jpg

Bertempat di Perpustakaan Diknas Jl.Jend.Sudirman Jakarta Selatan, pada tanggal 13 Januari 2007, saya tampil menjadi Narasumber dalam acara Jumpa Penulis Blogfam ketiga yang bertema “Blog, Buku dan Pergaulan Virtual”.

jpb3-jkt.gif

Acara ini sekaligus launching 2 buku kompilasi karya anggota blogfam. Pembicara lainnya antara lain: Radhitya “Kambing Jantan” Dhika (Penulis Buku Blog), Yeri Hermanto dan Relitha Hermanto, (Penulis Skenario film), Ang Tek Khun (Penulis dan editor penerbit Gradien), Tinneke Carmen (penulis buku blog),dll. Ketika itu saya tampil bersama Mas Ang Tek Khun (lihat gambar diatas).

4. Sebagai Narasumber dalam Acara Blog : Voice of Freedom dalam rangka HUT Pertama Komunitas Blogger Makassar, di Makassar

promosi-buku-di-acara.JPG

Dalam rangka HUT Pertama Komunitas Blogger Makassar Anging Mammiri tanggal 25 November 2007, bersama Budi Putra (CEO Asia Blogging Network) dan M.Hasymi Ibrahim (Penggagas Panyingkul dot com), saya tampil dalam acara Talk Show yang bertema Blog : The Voice of Freedom. Beritanya bisa dibaca disini

5. Sebagai Kontributor di Asia Blogging Network

citybloggingmakassar.JPG

Sejak bulan November 2007 lalu, oleh Bung Budi Putra, CEO Asia Blogging Network saya diminta menjadi kontributor bagi channel Cityblogging untuk Bekasi, Makassar, Gorontalo dan Balikpapan serta menjadi koordinator pada channel MyTravelBlogging/Sulawesi Selatan. Semua channel diatas masuk dalam jaringan blog Asia yang dipelopori kelahirannya oleh Bung Budi Putra dan kawan-kawan tahun silam. Hingga saat ini saya berhasil mengajak beberapa orang rekan untuk menjadi kontributor di blog-blog diatas.

6. Menjadi Narasumber Talkshow Pesta Blogger 2008

talkshow-1.JPG

Pada Pesta Blogger 2008 yang dilaksanakan di Auditorium Menara BPPT lantai 3 pada Hari Sabtu, 22 November 2008, saya bersama Menristek Kusmayanto Kadiman, Direktur Informasi Teknologi PT Telkom Bapak Indra Utoyo, Yudhistira Juwono dari Yayasan Tunas Cendekia, Bapak Sofwan Manaf dari Pesantren Darun Najah serta perwakilan dari OXFAM, tampil sebagai narasumber pada sesi talkshow yang dipandu oleh Enda Nasution. Transkrip dan ringkasan diskusi talkshow tersebut dapat dibaca diblog Mbak Edratna.

7. Menjadi Narasumber pada talkshow Blog: Field of Money dalam rangka HUT kedua Komunitas Blogger Makassar di MTC Karebosi

14-blog-field-of-money.jpg

Sehari setelah Pesta Blogger 2008, saya tampil sebagai salah satu narasumber dalam acara talkshow dalam rangka memperingati HUT Kedua Komunitas Blogger Angingmammiri-Makassar. Pada acara yang diadakan pada Hari Minggu,23 November 2008 bertempat di lantai 4 MTC-Karebosi tersebut, saya tampil bersama Agus Hery Prasetyo penulis buku “Meraup Dollar Lewat Blog” dan dipandu oleh moderator Asri Tadda. Acara ini dirangkaikan pula dengan peluncuran buku perdana AngingMammiri berjudul “Ijo Anget-Anget” (Gradien Mediatama, 2008)

8. Blogshop Kompasiana Perdana di Restorant Samikuring Cikarang

Tanggal 5 Juni 2009, untuk pertama kalinyaKompasiana menggelar acara Roadshow Blogshop (Blogging Workshop). Kali ini bekerjasama dengankomunitas blogger Cikarang dan Cimart.

Acara yang dibawakan oleh Admin Kompasiana Kang Pepih Nugraha dan Mas Iskandar Zulkarnaen itu dihadiri oleh sekitar 70 orang diadakan di lantai 2 Restorant Sami Kuring Cikarang.

Saya sempat menyampaikan testimoni sebagai blogger Kompasiana pada kesempatan tersebut pada peserta yang hadir.

Beritanya bisa dibaca disini.

9. Menjadi Pembawa Materi di Blogshop Kompasiana di Gedung Kompas Gramedia Jakarta

Pada Hari Sabtu, Tanggal 8 Agustus 2009, saya menjadi pembawa materi pada acara Blogshop Kompasiana yang dilaksanakan di Gedung Kompas Gramedia Lantai 5.

Saya tampil membawakan materi “Menulis, Blogging dan Pergaulan Virtual” bersama-sama dengan admin Kompasiana Mas Iskandar Zulkarnaen.

Ada pengalaman menarik yang saya dapatkan dalam acara tersebut. Penasaran?

Baca saja disana ya? :D

10. Menjadi Panitia Pesta Blogger 2009 dan Pembawa Materi dalam acara Blogshop Pesta Blogger 2009 di Makassar

blogshopdimks-5-300x224Tanggal 26-28 Agustus 2009 saya dan rombongan Pesta Blogger (Enda Nasution, Anindita Puspita Sari, Nia Sadjarwo) dan Tristram Perry serta Dian (dari Kedubes Amerika, sponsor utama Pesta Blogger 2009) berada di Makassar. Kami melaksanakan Blogshop Pesta Blogger di American Corner Perpustakaan Universitas Hasanuddin Makassar yang dihadiri oleh 80 orang peserta.

Malam hari setelah acara Blogshop diadakan Tudang Sipulung alias “mini Pesta Blogger” yang diselenggarakan oleh Komunitas Blogger Makassar Anging Mammiri. Berita soal kegiatan ini bisa dibaca disinidisana dan disitu.

Yang menarik adalah, kami, tim pesta blogger yang ke Makassar, mendapatkan kesempatan eksklusif pertama kali mengunjungi Taman Hiburan Indoor Terbesar di Dunia Trans Studio Makassar sebelum diresmikan tanggal 9 September 2009.

11. Mendapat Anugerah Internet Sehat 2009 kategori Blog Gado-Gado

is-bloggerBlog saya mendapatkan penghargaan Internet Sehat Blog Award kategori Gado Gado Blog sesuai informasi dilink ini.

Internet Sehat Blog Award (ISBA) 2009 adalah sebentuk program apresiasi/penghargaan kepada pengelola/penulis blog (blogger) Indonesia yang dengan segenap daya kreatifitasnya telah menuangkan ide, gagasan dan pikiran positifnya dalam bentuk tulisan di blog masing-masing. ISBA 2009 diinisiasi oleh ICT for Partnership (www.ictwatch.com), didukung oleh XL Care (www.xl.co.id), OpenNet Initiative (www.opennet.net) dan media online detikINET (www.detikinet.com).

12. Pesta Blogger 2009

15443-327587155110-522775110-9439609-6688650-n1Acara Puncak Pesta Blogger 2009 akhirnya dilaksanakan secara meriah di Gedung SMESCO Jakarta tanggal 24 Oktober 2009 dan dibuka secara resmi oleh Menkominfo yang baru saja dilantik Bapak Tifatul Sembiring. Acara yang dihadiri lebih dari 1300 blogger itu berlangsung lancar dan sukses. Hampir semua komunitas Blogger serta blogger asing datang pada kegiatan tersebut.

pb2009-breakout-session-1Saya sendiri ditugaskan untuk memandu acara Break Out Session mengenai “Citizen Journalism” yang menghadirkan admin Kompasiana Pepih Nugraha dan penggagas situs jurnalisme orang biasa berbasis Makassar, Panyingkul, Lily Yulianti Farid.

Break session yang dihadiri 30-an orang peserta itu membahas tentang problematika, dinamika serta perkembangan Jurnalisme Warga di Indonesia yang kian meningkat saat ini seiring meningkatnya penetrasi internet serta kesadaran berbagi tentang banyak hal. Peserta mendapatkan banyak hal positif dari Uraian Kang Pepih dan Lily, yang juga kawan saya yang pernah menjadi sesama redaksi di Penerbitan Kampus Identitas Unhas 20-an tahun silam.

13. Blogshop Kompasiana dan Blogger Bekasi di STMIK Bani Saleh

beblogblogshop-300x225Tanggal 14 November 2009, bertempat di STMIK Bani Saleh, saya tampil sebagai narasumber pada Roadshow Blogshop Kompasiana yang diselenggarakan bersama Komunitas Blogger Bekasi.

Saya kembali tampil membawakan materi pengantar motivasi Blogging berjudul “Menulis, Blogging dan Interaksi Virtual” didepan 70-an peserta Blogshop. Selain saya, ada Mas Iskandar Zulkarnaen (Kompasiana), Mas Yulyanto dan Mas Vavai dari Blogger Bekasi yang juga tampil membawakan membawakan materinya.

14. Pembawa Materi Blogging pada “Duel Maut” Blogger vs Joomla

samikuring-1Pada Hari Minggu, Tanggal 23 November 2009 bertempat di Restorant Samikuring, saya ber”duel”. Sebuah duel yang berakhir bahagia. Ya, saya hadir membawakan materi tentang Blogging dalam kegiatan “Duel Maut Blogger vs Joomla” yang diselenggarakan oleh Cimart dan Komunitas Blogger Cikarang.

Saya berduel dengan Mas Sandy yang menyajikan materi tentang Joomla.

Acara yang dihadiri oleh 70 orang peserta dari berbagai latar belakang ini berlangsung sukses dan peserta sangat puas apalagi area pelatihan dilengkapi internet hotspot kecepatan tinggi yang disiapkan oleh Comnett di Restoran tersebut.

15. Tampil jadi Model Iklan Kompasiana

kompasiana

Hari Senin 25 Januari 2010, wajah saya yang imut, montok, menggemaskan dan bersahaja itu nongol di iklan Kompasiana di Harian Kompas. Ini adalah kali pertama saya bergaya — dengan sengaja — dan tampil di media layaknya seorang foto model. Pengambilan gambarnya sendiri dilakukan dua minggu sebelumnya di ruang kantor Kompas Cyber Media (induk Kompasiana) Gedung Kompas Gramedia Lt.5 Jln.Palmerah Selatan. Yang membanggakan, saya ikut mejeng bareng dengan mantan Wakil Presiden RI Bapak HM.Jusuf Kalla. Iklan ini adalah serial iklan kedua Kompasiana, setelah sebelumnya, pada Kompas hari Minggu,17 Januari 2010 sudah muncul edisi pertama.

16. Jadi Profil Tokoh di Majalah BP News

sampul-bpnewsIni sebuah kesempatan dan kehormatan berharga untuk saya. Majalah Intern Nasabah Asuransi Bumiputera “BP News” edisi Februari-Maret 2010 memuat hasil wawancara saya dengan salah satu staf komunikasi majalah tersebut.

Pelaksanaan wawancara itu sendiri dilaksanakan sejak bulan lalu melalui email dan chatting yang intens, mengingat kesibukan saya di kantor yang luar biasa padatnya.

Dan kemarin, saya mendapat SMS dari isteri tercinta bahwa sudah mendapatkan satu eksemplar ediai yang memuat hasil wawancara tersebut yang dikirim via Pos Kilat Khusus.

Wah..senangnya dapat kesempatan mejeng dengan narsis di majalah.

Dibawah ini saya sertakan hasil scan artikel di majalah tersebut:

atgbpnews-hal-1-resized

Halaman Pertama

atgbpnews-hal-2-resized

Halaman Kedua

Terimakasih untuk BP News !!

17. Jadi Moderator dalam Talk Show Amprokan Blogger 2010

Pada kegiatan Amprokan Blogger 2010 yang dilaksanakan oleh Komunitas Blogger Bekasi tanggal 8-9 Maret 2010, saya bertindak sebagai moderator yang memandu Talkshow bertema “Green Cyber City dan Peran Komunitas Blogger” dan menampilkan Budi Putra (Country Editor Yahoo Indonesia), Romi Satria Wahono (Dosen/Blogger serta penggagas www.ilmukomputer.com) dan Ahmad Mabruri, staf khusus Menkominfo. Acara ini diselenggarakan di gedung diklat Mahkamah Konstitusi Bekasi dan dihadiri oleh sekitar 200 orang blogger se-Indonesia.

18. Terpilih Sebagai Blog Pilihan Publik Internet Indonesia terbanyak dalam Kompetisi Blog Internasional The Bobs


Tahun 2010 adalah Tahun yang berkesan buat saya. Memasuki usia ke-40, saya mendapatkan hadiah istimewa yakni menjadi pemenang pertama pilihan publik internet lewat voting online terbanyak dalam Kompetisi Blog Internasional The Bobs Kategori Bahasa Indonesia, mengungguli 11 nominator lainnya, tepat 6 hari setelah ulangtahun saya.

Berkat dukungan kawan-kawan sejumlah komunitas blogger online di Indonesia, saya akhirnya meraih predikat bergengsi ini. Meski yang beruntung berangkat ke Jerman adalah Pemenang pilihan Juri (yang menang tahun ini adalah Mas Antyo Rentjoko atau Paman Tyo) saya cukup berbangga hati atas apresiasi para pemilih saya dalam voting online yang berlangsung cukup ketat persaingannya selama sebulan.

19. Moderator pada Seminar Sosialisasi Pengembangan ASEAN di Bekasi

Saya memandu Seminar Sosialisasi Pengembangan ASEAN kerjasama Komunitas Blogger Bekasi bersama Kementerian Luar Negeri RI bertempat di Hotel Horizon Bekasi tanggal 7 Agustus 2010.

Kegiatan Seminar sosialisasi pengembangan Komunitas ASEAN di Bekasi ini adalah kegiatan yang ketiga dari dua kegiatan serupa yang pernah diadakan di Surabaya (kerjasama dengan Komunitas Blogger Tugu Pahlawan) dan Solo (kerjasama dengan komunitas Blogger Bengawan).

Dalam Seminar yang dihadiri oleh sekitar 100 orang peserta (termasuk sejumlah siswa dan siswi SMU wilayah Bekasi) itu, saya tampil sebagai moderator yang memandu diskusi dengan Narasumber Jose Tavares Direktur Mitra Wicara Antar Kawasan ASEAN, Irmawan Emir Wisnandar Direktur Kerjasama Fungsional ASEAN dan Foster Gultom Direktur Kerjasama Ekonomi ASEAN serta Pepih Nugraha (Jurnalis Kompas dan admin Kompasiana).

20. Freelance Blogger Yahoo Indonesia


Pada bulan ini sebuah babak baru saya lakoni sebagai seorang Blogger.

Kontrak sebagai Freelance Blogger YahooIndonesia selama setahun yang dibuat langsung oleh Yahoo South East Asia Singapore, saya terima di pertengahan puasa Ramadhan dan sudah saya tandatangani serta kirim kembali ke Singapore sehari setelahnya. Sejak saat itu saya telah resmi menjadi Freelance Blogger Yahoo Indonesia dan akan mengisi artikel-artikel di beberapa kanal yang ada disana dimulai dengan mengisi tulisan tentang daerah-daerah wisata Indonesia khususnya di rubrik Jalan-Jalan YahooTravel dan Yahoo OMG Indonesia.

21. Moderator Seminar Sosialisasi Pengembangan ASEAN di Makassar

Tanggal 10 Desember 2010, saya kembali ‘beraksi’ sebagai moderator pada kegiatan Seminar Sosialisasi Pengembangan ASEAN kerjasama Kemenlu RI dan Komunitas Blogger Makassar Anging Mammiri bertempat di Hotel Horizon Makassar. Seminar yang diikuti oleh 100 orang peserta ini menghadirkan Direktur Kerjasama Fungsional ASEAN yang diwakili oleh Wisnu Edi Pratiknya yang memaparkan mengenai Perkembangan ASEAN pasca Penandatangan Piagam ASEAN, kemudian Duta Besar Hazairin Pohan (Mantan Duta Besar RI untuk Polandia dan Pejabat Senior Kemlu RI) membahas mengenai Hubungan Kerjasama ASEAN dan pelaksanaan kemitraan ASEAN;  dan Duta Besar Prof.DR.Basri Hassanudin,MA (Mantan Duta Besar RI untuk Iran dan Guru Besar Fakultas Ekonomi Universitas Hasanudin) yang akan membahas mengenai Peran Pemerintah Daerah di tengah perkembangan kerjasama ASEAN.

22. Jalan-jalan ke Hongkong Disneyland Gratis Bersama 5 blogger Indonesia

Bulan Maret 2011 merupakan bulan paling bersejarah dalam kiprah blogging saya sejak 2003.  Melalui IDBlognetwork, saya akhirnya terpilih dari 50 blog nominator yang akan berangkat berwisata gratis ke Hongkong Disneyland bersama 5 blogger Indonesia lainnya yaitu Priyadi, Setyo Budianto, Jauhari, Isnuansa dan Benny Chandra pada tanggal 17-19 Maret 2011. Kisah-kisah seru selama disana bisa anda baca disini

 

Related Posts
SELAMAT JALAN PAK HARTO
Turut berduka cita sedalam-dalamnya atas wafatnya Pak Harto, mantan Presiden RI kedua pada hari Minggu, 27 Januari 2008 pukul 13.10 di Rumah Sakit Pusat Pertamina Jakarta. Semoga arwah beliau mendapatkan tempat ...
Posting Terkait
BUKU BARU DARI KOMUNITAS BLOGFAM
Inilah Cover Buku paling anyar dari Komunitas Blogger terbesar di Indonesia, Blogfam hasil kerjasama dengan Penerbit Gradien Mediatama Yogyakarta. Sebelumnya, pada bulan lalu, komunitas ini juga telah meluncurkan Buku Kumpulan Cerita ...
Posting Terkait
WASPADA PASCA KISRUH PILKADA
Pagar kawat berduri didepan Gubernuran Makassar untuk melindungi dari area tersebut dari serbuan aksi massa yang anarkis, foto diambil pada Hari Kamis,17 Januari 2008 (Foto by Rara) Saat menelepon orang ...
Posting Terkait
RIZKY, SELAMAT ULANG TAHUN KELIMA!
Selamat Ulang Tahun kelima, anakku tercinta Muh.Rizky Aulia Gobel tanggal 25 November 2007. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan berkah dan rahmat kepadamu. Maafkan ayahmu yang tidak dapat merayakan Ulang Tahun ...
Posting Terkait
Tidurlah yang pulas anakku Saat kuganti kalender penanda waktu pada pagi pertama ditahun baru ditingkah gerimis yang tak jua usai dan kerlip kembang api dilangit malam serta gemuruh petir menggetarkan sukma Seperti degup ...
Posting Terkait
AND MY SCHOOMZE AWARD GOES TO…..
Saya merasa tersanjung sekali hari ini. Nama saya masuk dalam daftar penerima Schoomze Award ala Yaya di blognya (Thanks, Yaya!). Apakah gerangan penghargaan itu?. Dari informasi yang tertera di link ...
Posting Terkait
ALYA, SELAMAT ULANG TAHUN KETIGA!
 Anak saya, si gadis kecil yang centil, Alya Dwi Astari berulang tahun yang ketiga tanggal 10 November 2007. Semoga berkah dan karunia Allah SWT senantiasa besertamu, nak.
Posting Terkait
SEBUAH MEMORI TENTANG KETABAHAN DAN KEKUATAN HATI
Matahari belum menampakkan sinarnya dan kabut masih membayang tipis , pada pagi yang riuh di Pintu Gerbang masuk Kampus Universitas Hasanuddin Tamalanrea, suatu hari di bulan Agustus 1989. Bentakan, makian ...
Posting Terkait
SELAMAT TAHUN BARU CINA
Selamat Tahun Baru China 2008! GONG XI FA CAI Asal-usul Tahun Baru Imlek bisa dibaca disini
Posting Terkait
Malam baru saja mendekati pucuknya saat pesawat saya mendarat mulus di Bandara Hasanuddin Jum’at, 24 Juni 2006. Udara malam Makassar yang sejuk segera menyergap hidung saya ketika menuruni tangga pesawat ...
Posting Terkait
INILAH “RUMAH BARU” SAYA
Inilah "Rumah Baru" saya : www.daengbattala.com setelah "rumah" virtual saya sebelumnya yang berada di www.amriltgobel.net, www.amriltg.blogspot.com dan www.amriltg.wordpress.com tampil di jagad maya. Kenapa saya memakai nama Daeng Battala' ini?. Sebagai seorang yang lahir, besar ...
Posting Terkait
NAMPANG DIKORAN SINDO, 30 OKTOBER 2007
Terimakasih untuk Koran Seputar Indonesia (SINDO) yang memuat wawancara dengan saya di edisi hari Selasa, 30 Oktober 2007 (lihat hasil scannya disamping).Text-nya adalah :Pengalaman berbeda dialami oleh Amril Taufiq Gobel. ...
Posting Terkait
NGEBLOG DI ASIA BLOGGING NETWORK
Kawan-kawan,Saya menjadi koordinator sekaligus kontributor di Asia Blogging Network (ABN) channel http://mycityblogging.com/makassar dan http://mytravelblogging.com/sulawesiselatan.Terimakasih atas kesempatannya, Mas Budi Putra dan kawan-kawan di ABNJangan sungkan-sungkan mampir kesana sekaligus tinggalin komentar ya ...
Posting Terkait
SELAMAT JALAN PAK HARTO
HAPPY NEW YEAR 2008!
BUKU BARU DARI KOMUNITAS BLOGFAM
WASPADA PASCA KISRUH PILKADA
RIZKY, SELAMAT ULANG TAHUN KELIMA!
PUISI TAHUN BARU
AND MY SCHOOMZE AWARD GOES TO…..
ALYA, SELAMAT ULANG TAHUN KETIGA!
SEBUAH MEMORI TENTANG KETABAHAN DAN KEKUATAN HATI
SELAMAT TAHUN BARU CINA
MENGIRIS MALAM BERSAMA OJEK BANDARA
INILAH “RUMAH BARU” SAYA
NAMPANG DIKORAN SINDO, 30 OKTOBER 2007
LIBUR NGEBLOG DULU YA..?
NGEBLOG DI ASIA BLOGGING NETWORK

13 comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.