
Kawan-kawan pengunjung setia blog ini, saya bermaksud ingin meneruskan ajakan kampanye positif dari Kidia Media mengenai Hari Tanpa TV tanggal 20 Juli 2008. Berikut penjelasannya yang saya kutip dari situs Kidia:
“Sebagian besar anak Indonesia menonton TV sekitar 1.600 jam setahun, padahal hanya 740 jam mereka belajar di bangku sekolah”
TV memiliki peran yang sangat penting dalam kehidupan masyarakat dewasa ini. TV dapat menjadi sumber informasi dan edukasi yang sangat handal. Namun TV juga dapat menjadi sumber hiburan yang tiada henti. Aktivitas menonton telah TV memangkas waktu interaksi dalam keluarga, menimbulkan dampak negatif berupa peniruan dan penanaman nilai pada anak-anak dan remaja, berkontribusi pada gaya hidup yang tidak sehat, konsumtif, dsb.
Fungsi siaran TV sebagai hiburan jauh lebih menonjol dibanding dengan fungsi yang seharusnya bisa diperankan berupa informasi dan edukasi. Keluarga yang mengalokasikan waktu yang lebih sedikit untuk menonton TV, akan mempunyai lebih banyak waktu untuk aktivitas-aktivitas yang lebih posistif, interaktif dan mempererat hubungan kekeluargaan.
Penelitian Yayasan Pengembangan Media Anak (YPMA) tahun 2006 menunjukkan bahwa jumlah jam menonton TV pada anak-anak usia sekolah dasar berkisar antara 30-35 jam seminggu, ditambah dengan sekitar 10 jam untuk bermain video game. Ini adalah jumlah waktu yang terlalu besar untuk hiburan yang kurang sehat bagi anak dan remaja. Dalam setahun, jumlah jam menonton TV ini mencapai lebih dari 1.600 jam. Bandingkan dengan jumlah jam belajar di sekolah dasar negeri selama setahun yang hanya sekitar 740 jam untuk kelas rendah.
Secara umum dapat dikatakan bahwa ketergantungan anak pada tayangan TV sudah sangat tinggi dan mencapai titik yang mengkhawatirkan. Ada beberapa fakta yang dapat menggambarkan betapa mengkhawatirkannya ketergantungan itu:
Pertama, belum terbentuk pola kebiasaan menonton TV yang sehat. TV masih menjadi hiburan utama keluarga yang dikonsumsi setiap hari dalam waktu yang panjang tanpa seleksi yang ketat terhadap pilihan acara yang mereka tonton.
Kedua, kebanyakan isi acara TV kita tidak aman dan tidak sehat untuk anak. Banyak acara TV dengan kandungan materi untuk orang dewasa yang ditayangkan pada jam-jam anak biasa menonton dan kemudian disukai dan ditiru oleh anak-anak. Contoh yang ekstrim, peniruan adegan laga dalam tayangan TV oleh anak telah menimbulkan beberapa korban jiwa.
Ketiga, lemahnya peraturan bidang penyiaran dan penegakannya. Sejak indutri televisi berkembang pesat, permasalahan yang terkait dengan isi tayangan makin membesar. Hingga kini masalah tersebut belum dapat diatasi dengan efektif.
Oleh karena itu, Koalisi Nasional HARI TANPA TV 2008 menyerukan kepada seluruh masyarakat untuk mematikan pesawat televisi selama sehari penuh pada hari MINGGU 20 JULI 2008.
Dengan mematikan TV selama sehari penuh dan mengajak anak-anak untuk memiliki kegiatan lain selain menonon TV, dapat menjadi langkah awal kita untuk mengurangi ketergantungan anak pada televisi. Dengan bersedia mematikan TV seharian, maka hal itu menjadi bukti bahwa kita sadar mengenai perlunya pengaturan dalam menonton TV bagi anak-anak kita.
Selain itu, perlu dilakukan upaya bersama seluruh komponen masyarakat untuk mendesak dan mempengaruhi industri penyiaran agar lebih memperhatikan isi tayangan dan pola penyiaran yang memperhatikan perlindungan terhadap anak. Tekanan yang paling efektif bagi industri televisi adalah apabila masyarakat secara bersama-sama tidak menonton TV sama sekali, atau secara selektif tidak menonton acara tertentu dalam waktu yang panjang.
Dukungan masyarakat akan disampaikan kepada industri penyiaran, Komisi Penyiaran Indonesia, Departemen Komunikasi dan Informatika, Komisi I DPR-RI, dan berbagai pihak terkait.
Sampaikan dukungan anda melalui e-mail ke haritanpatv@kidia.org;
SMS ke nomor 0812-1002.4009;
dan fax: 021-8690.5680; website http://www.kidia.org
Jakarta, 11 Juli 2008
Guntarto,
Ketua SC Koalisi Nasional HTT 2008
Ayo kita dukung bersama..
I’m sorry anak-anakku, tanggal 20 Juli, kita matikan TV ya? 😀
Related Posts
cover buku Intelijen Bertawaf
Setelah buku Cat Rambut Orang Yahudi tulisan Chappy Hakim sukses diterbitkan dan sudah mengalami dua kali cetak ulang, kini satu buku karya Kompasianer lainnya, Prayitno Ramelan, diterbitkan ...
Posting Terkait
Akhirnya, tibalah kami disini. Di ujung perjalanan. Majalah Online Komunitas Blogfam, bz!, yang hadir dan mengalir sejak 6 Februari 2006 berada pada suatu titik dimana kami mesti berhenti. Entah sejenak ...
Posting Terkait
amanya Raven. Lengkapnya Raven Dwipa Bangsa. Konon namanya merupakan inspirasi dari sang ayah yang begitu mengagumi tokoh film "Raven" di televisi pada era 80-an yang begitu digjaya membasmi penjahat. Anak ...
Posting Terkait
Lomba Penulisan Blog Komunitas Blogger Bekasi
Tema : Aku Cinta Bekasi
A. JENIS DAN WAKTU LOMBA
Sosialisasi dan Pendaftaran : 15 November - 5 Februari 2010
PelaksanaanLomba : 24 November - 5 Februari 2010
Penjurian ...
Posting Terkait
Dalam waktu tidak lama lagi, Buku kumpulan kisah Komedi Cinta 2 kerjasama komunitas blogger Blogfam dan Penerbit Gradien Mediatama akan segera beredar. Judul utama ada dua masing-masing dihalaman depan "RAMUAN ...
Posting Terkait
Sebuah kebanggaan tersendiri bagi saya, karena hari ini, saya akhirnya dapat menjadi bagian dari blogger di "Journalist Blog Network-nya Kompas" yaitu Kompasiana. Ada 4 tulisan saya dimuat di salah satu Channel ...
Posting Terkait
Kau membuatku mengerti hidup ini
Kita terlahir bagai selembar kertas putih
Tinggal kulukis dengan tinta pesan damai
Kan terwujud Harmony...
Segala kebaikan...
Takkan terhapus oleh kepahitan
Kulapangkan resah jiwa...
Karena kupercaya...
Kan berujung indah
Suara Gitaris sekaligus Pencipta lagu ...
Posting Terkait
etelah sukses menyelenggarakan rangkaian kegiatan pelatihan Blog untuk Guru bekerjasama dengan IGI (Ikatan Guru Indonesia) dan Indosat pada akhir tahun silam, kini Komunitas Blogger Bekasi (BeBlog) kembali menggelar pelatihan Blog ...
Posting Terkait
Hari Kamis besok (4/12), bertempat di Cafe Baca Biblioholic Makassar, Jln.Perintis Kemerdekaan km.9 No.76 mulai pukul 14.00-selesai akan diadakan Peluncuran Buku "Laskar Pemimpi: Andrea Hirata, Pembacanya dan Modernisasi Indonesia" karya ...
Posting Terkait
Suasana sesi Talkshow yang dipandu oleh Enda Nasution pada acara Pesta Bloger 2008, Sabtu (22/11). Saya (berkaos biru) duduk diantara Menristek Bapak Kusmayanto dan GM Information Technology PT Telkom Bapak ...
Posting Terkait
Kawan-kawan,
Saya ingin meneruskan informasi yang dimuat diblog Ndoro Kakung tentang lowongan menjadi relawan guru untuk mengajar mata pelajaran Bahasa Indonesia, IPS (sejarah, geografi dan ekonomi), Biologi, Fisika, Gambar, dan Olahraga.
Adapun ...
Posting Terkait
Seperti tahun-tahun sebelumnya, komunitas blogger Indonesia Blogfam, kembali menggelar kegiatan lomba dalam rangka memperingati HUT RI ke 63 tahun ini.
Adapun syarat dan ketentuan Lomba bisa dibaca disini
Jenis Lombanya adalah : ...
Posting Terkait
Bekerja sama dengan PT Telkom dan Telkom Speedy, Komunitas Blogger Makassar akan mengadakan PELATIHAN BLOG GRATIS untuk pemula dan tingkat lanjutan. Pelatihan untuk PEMULA (Session I) akan mendapat pelatihan dasar membuat ...
Posting Terkait
Pada hari ini, 1 Juli 2008, Jurnalisme Orang Biasa berbasis Makassar, Panyingkul, memasuki usia tahun kedua. Media yang mengangkat tulisan-tulisan khas orang biasa dan bukan pewarta media "mainstream"pada umumnya ini ...
Posting Terkait
Sumber foto
Selain pergi berlibur, melakukan hal-hal yang kita sukai (hobi) adalah cara untuk mengurangi stres. Bagi kita yang hidup di zaman modern ini, stres adalah sesuatu yang akrab dan sering ...
Posting Terkait
Simak wawancara saya bersama mas Donny BU, salah satu penggagas "Internet Sehat" dalam edisi terbaru majalah online Blogfam bz!. Dalam majalah ini pula anda bisa menyimak wawancara dengan Nike Rasyid ...
Posting Terkait
“INTELIJEN BERTAWAF” BUKU KARYA BAPAK PUBLIK KOMPASIANA SIAP
PSF & IKHTIAR MEMBANGUN ANAK BANGSA BERKEUNGGULAN
AYO IKUT, LOMBA BLOG DAN FOTO KOMUNITAS BLOGGER
BUKU KOMEDI CINTA – 2 SEGERA BEREDAR!
KOMPASIANA DAN IKHTIAR MEMBANGUN HARMONI
WORKSHOP BLOG STIE BUMIPUTERA DAN BLOGGER BEKASI
BESOK, PELUNCURAN BUKU “LASKAR PEMIMPI”
DARI PESTA BLOGGER 2008 KE ACARA BLOGGER MAKASSAR
AYO IKUTI, LOMBA VIRTUAL BLOGFAM DALAM RANGKA HUT
Komunitas Blogger Makassar Selenggarakan Pelatihan Blog Gratis
SELAMAT ULANG TAHUN KEDUA, PANYINGKUL!
TEMPAT BELI BARANG HOBI YANG LENGKAP DAN MURAH
TELAH TERBIT : MAJALAH ONLINE BLOGFAM EDISI MARET
Siap, Daeng. Kami anak-anak Tangerang akan kopdar tanggal itu. Jadi, televisi akan mati.
siip…
nda adaji masalah daeng.. 🙂
nanti saya sosialisasikan se RT ku.. hehe
Wah TV memang harus istirahat, dan kesempatan ini nih yang bisa buat quality time kita dengan anak2 lebih baik. trims buat entry-nya!
Sama-sama Kang Luigi. Kapan ke Jakarta lagi? Kita kopdar yuk
aiii daeng, ini sangat bertentangan dengan postinganku bela… tp no problemo hehe.. salam kenal
Salam kenal juga bung Syamsoe, Thanks udah mampir ya
ijin ngikut ngelink artikel ini ya mas daeng, kebetulan saya juga lagi berkampanye untuk ini. Kampanye untuk tidak jadi penonton tv..
Monggo..silahkan dilink Ame. Salam kenal ya
setuju setuju
tapi ko cuma di tahun 2008 aja ya???