GAYA KAMPANYE CALEG PARTAI DAGELAN

Kreativitas bisa muncul dari mana saja.

Setidaknya begitulah salah satu fenomena yang mencuat dari diskusi intens di mailing list blogger Makassar Anging Mammiri yang membahas soal penayangan poster-poster caleg (calon legislatif) yang begitu marak terpasang di berbagai ruang publik. Ada yang lucu menggelikan, unik, menggemaskan bahkan memprihatinkan. Semuanya dilakukan dalam rangka menarik minat dan perhatian para konstituen agar mencontreng caleg yang bersangkutan.

Cobalah anda tengok iklan poster caleg di situs Facebook Jangan Bikin Malu 2009 yang sangat ekspresif  dan kerapkali mengundang gelak tawa. Kreatifitas para caleg menampilkan pose diri dengan berbagai gaya narsis bahkan jika perlu menyandingkan diri dengan tokoh beken seperti David Beckham atau Obama demi menarik perhatian para pemilih,  malah menjadi inspirasi bagi beberapa rekan blogger Makassar untuk memodifikasi foto yang mereka miliki menjadi sebentuk iklan poster caleg yang membetot perhatian. Mari kita simak satu-satu:

porkas.jpg

Partai PORKAS (atau Partai Orang Keren Nasional) dibuat oleh Mustamar Nasir dengan tagline “Bersama Kita Bangun Kota Penuh Gaya”. Ditayangkan pertama kali di profil Facebooknya dan langsung mengundang beragam tanggapan.

rusle.jpg

Lalu ini ada Poster Iklan Kampanye Caleg M.Ruslailang Noertika atau Daeng Rusle, yang diusung oleh Partai Sukurin (Suami Takut Istri Nih). Tagline-nya berupa janji: Bila Nanti terpilih akan memberikan 100% dari Gaji untuk sang istri. Poster ini juga ditayangkan pertama kali di profil facebook Rusle.

poster-pakyu.jpg

Dan sekarang lihatlah poster caleg dari Partai Keren Yang Up To Date atau Pakyu, dengan calegnya Syaifullah “Daeng Gassing” Ahmad Faisal. Mottonya : “Waktunya Bagi Mereka yang Keren dan Up to Date untuk Maju”. Ipul. demikian nama panggilan sang caleg tampak memakai kacamata dan memegang botol air mineral. Juga dipasang pertama kali di halaman facebooknya.

calegbattala-resize.JPG

Last but not least, diatas adalah iklan poster Daeng Battala yang diusung oleh Partai Blogger Kere Indonesia (PBKI) dengan motto “Mestinya Kita Bisa Kalau Bersama-sama”.

Nah, siapkah anda mencontreng mereka? Para Caleg Partai Dagelan Indonesia?…hehehe

Selamat Hari Senin semuanya… 

Related Posts
BLOGGER NUSANTARA & WAWASAN BLOGPRENEUR INDONESIA
ejarah Indonesia menunjukkan, harapan adalah sesuatu yang sulit, tapi tak pernah padam. Kita memang sering kecewa; kita memang tahu sejak 1945 Indonesia dibangun oleh potongan-potongan optimisme yang pendek. Tapi sejak ...
Posting Terkait
STATUSBOOKS, JEJARING SOSIAL KEREN ALA INDONESIA
Sebuah jejaring sosial keren buatan anak Indonesia telah lahir : Statusbooks. Hari ini saya baru saja mendaftarkan diri dan bergabung dengan situs yang digagas oleh Kompasianers (penggiat blog Kompasiana) terpopuler ...
Posting Terkait
CATATAN DARI LOKAKARYA ENERGI NASIONAL : KETAHANAN ENERGI UNTUK KEDAULATAN & KEMAKMURAN NEGERI (Bagian Ketiga)
eusai makan siang, Lokakarya Energi Nasional dilanjutkan dengan pemaparan materi dari Ketua Tim Reformasi Tatakelola Migas Faisal Basri dipandu oleh Ketua Komunitas Migas Indonesia S.Herry Putranto. Beliau membuka presentasinya dengan ...
Posting Terkait
1. Lomba-Lomba Dalam Pesta Blogger 2010 Tanggal 30 Oktober 2010, Hajatan akbar blogger seluruh Indonesia akan digelar di Rasuna Episentrum Jl.HRRasuna Said Kuningan Jakarta Selatan. Jangan lewatkan untuk mengikuti sejumlah lomba ...
Posting Terkait
1. 7 Tips Menulis Artikel di Blog agar nyaman dibaca Ini sebuah artikel menarik yang ditulis oleh Mas Vavai tentang Tips-Tips jitu untuk menulis artikel di blog agar nyaman dibaca dan ...
Posting Terkait
MENYAKSIKAN PENTAS LUMBA-LUMBA DAN ANEKA SATWA DI CIKARANG
Jum'at malam lalu (1/8), saya bersama anak dan istri datang untuk menyaksikan pentas lumba-lumba dan aneka Satwa yang digelar di lapangan Plaza JB Perumahan Cikarang Baru Kota Jababeka Cikarang. ...
Posting Terkait
WISATA BUDAYA MADURA (4) : KEMEGAHAN KERATON SUMENEP DAN PESONA MASJID JAMI’ YANG MENGGETARKAN
atahari bersinar cerah, hari Sabtu (14/12), saat kami semua berkumpul di ruang makan Hotel Family Nur Sumenep. Badan saya relatif sudah terasa lebih segar, seusai sarapan dan tidur cukup setelah ...
Posting Terkait
EARTH HOUR, REFLEKSI CINTA PADA BUMI
Hari Sabtu, 27 Maret 2010, saya dan keluarga sudah mencanangkan untuk ikut mendukung gerakan "Earth Hour" sebuah gerakan yang digagas oleh WWF, Organisasi Konservasi Terbesar di dunia, berupa inisiatif global ...
Posting Terkait
KISAH MUDIK 2010 (6) : GEMPA, KE KIDS FUN LAGI DAN NAIK ANDONG
Malam baru saja melewati pucuknya, Minggu (12/9) ketika guncangan itu tiba-tiba terjadi. "Gempa !! Gempa !!", seru adik ipar saya, Ahmad, yang "sense of awareness"-nya sudah sangat tinggi karena lama tinggal ...
Posting Terkait
ALYA, BERSAMAMU, DUNIA IKUT TERTAWA
Bagi kami sekeluarga, Alya, si bungsu yang centil dan manis ini adalah "matahari" yang selalu menghangatkan rumah dengan tawa serta candanya yang menggemaskan. Dan tentu aksi-aksi eksperimennya yang kadang tak ...
Posting Terkait
HARI INI, 40 TAHUN..
Kami perintahkan kepada manusia supaya berbuat baik kepada dua orang ibu bapaknya, ibunya mengandungnya dengan susah payah, dan melahirkannya dengan susah payah (pula). Mengandungnya sampai menyapihnya adalah tiga puluh bulan, ...
Posting Terkait
DESPERATE SEEKING CHILD – AN EPIC STORY
Di pucuk alam, saya menyaksikan kedua anak saya, Alya dan Rizky, tertidur pulas. Putra tertua saya. Rizky, meringkuk bersama guling disampingnya. Dengkur halus terdengar dari bibirnya yang mungil. Tak jauh ...
Posting Terkait
Saya bersama 2 rekan blogger (Aulia Masna dan Rama) mejeng sejenak dalam acara "Sitti Buka Pintu" (foto by Sekar SITTI)
Suasana di Lantai 2 Gedung Graha Tirtahadi Jl.Senopati Jakarta Selatan begitu semarak, ketika saya pertama kali menginjakkan kaki ke kantor PT SITTI Teknologi Indonesia, sebuah perusahaan yang mengelola jaringan pemasang ...
Posting Terkait
BERBAGI PENGALAMAN DALAM PELATIHAN JURNALISTIK HIMPUNAN MAHASISWA SIPIL UNHAS 2016
Hari Sabtu (24/9), cuaca terlihat begitu bersahabat saat saya tiba di Kampus baru Fakultas Teknik UNHAS di Gowa. Ini adalah kali kedua saya menginjakkan kaki di kampus tersebut, setelah sebelumnya ...
Posting Terkait
MERIAH, PELAKSANAAN REUNI NASIONAL IKA UNHAS 2015 DI ISTANA CIPANAS
agi baru saja merekah, Sabtu (22/8) ketika saya dan Yusnawir, tetangga rumah di Cikarang yang juga adik angkatan di Teknik Mesin Unhas tiba di area halaman parkir Kementerian Perindustrian Jl.Jend.Gatot ...
Posting Terkait
BLOGGER NUSANTARA & WAWASAN BLOGPRENEUR INDONESIA
STATUSBOOKS, JEJARING SOSIAL KEREN ALA INDONESIA
CATATAN DARI LOKAKARYA ENERGI NASIONAL : KETAHANAN ENERGI
YANG MELENGKING DARI BLOGWALKING (37)
YANG MELENGKING DARI BLOGWALKING (35)
MENYAKSIKAN PENTAS LUMBA-LUMBA DAN ANEKA SATWA DI CIKARANG
WISATA BUDAYA MADURA (4) : KEMEGAHAN KERATON SUMENEP
EARTH HOUR, REFLEKSI CINTA PADA BUMI
PERAGAWATI CIKARANG BERGAYA DIPINGGIR PEMATANG
KISAH MUDIK 2010 (6) : GEMPA, KE KIDS
ALYA, BERSAMAMU, DUNIA IKUT TERTAWA
HARI INI, 40 TAHUN..
DESPERATE SEEKING CHILD – AN EPIC STORY
SITTI DATANG, SITTI MENANTANG, SEMOGA MENANG !
BERBAGI PENGALAMAN DALAM PELATIHAN JURNALISTIK HIMPUNAN MAHASISWA SIPIL
MERIAH, PELAKSANAAN REUNI NASIONAL IKA UNHAS 2015 DI

2 Replies to “GAYA KAMPANYE CALEG PARTAI DAGELAN”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.