AYO BELI, BUKU “KEROYOKAN” TERBARU SAYA : BERBAGI CERITA, BERBAGI CINTA

Akhirnya, buku yang ditunggu-tunggu itu terbit juga!

Ya, satu tulisan saya dimuat dalam buku kompilasi tulisan inspiratif karya para penggiat situs Ngerumpi dot com. Buku ini sudah beredar di sejumlah toko buku di Indonesia dan dijual dengan harga Rp 27,000.

Sejak bulan Agustus tahun silam, dengan sedikit rasa sungkan bercampur nekad, saya bergabung di situs yang pada halaman profilnya menyatakan diri sebagai: situs seputar wanita, sebuah wadah diskusi yang berisi segala hal yang berhubungan dengan dunia perempuan, dunia sejuta warna yang begitu dekat dengan kita. Didesain dengan konsep web 2.0, di sini kita bisa berdiskusi dan berbagi tentang banyak hal: dunia kerja, lifestyle, kehidupan keluarga, relationship, kesehatan, kehidupan sebagai lajang, sexual life, apa pun bisa kita kupas dan diskusikan di sini, tentu saja dalam koridor perempuan dan dari sudut pandang perempuan, meski tidak tertutup kemungkinan dan kesempatan bagi para pembaca laki-laki untuk ikut berpartisipasi dan menyumbangkan suara, saran dan opini mereka.

Saya bergabung di Ngerumpi dot com dengan nickname : Tukang Odong-Odong, dimana pada halaman profil saya, nampak jelas foto saya menjadi pengemudi odong-odong yang dinaiki oleh putri bungsu saya, Alya. Dan begitulah, sejak Agustus 2009 hingga kini, tulisan-tulisan saya pun “merajalela” di Ngerumpi. Beberapa diantaranya memang adalah Cross Posting dari Blog saya.

Interaksi antar penulis dan pembaca juga sangat cair dan akrab. Saya sempat menghadiri kopdar Buka Puasa bersama dan Peluncuran situs ini di Pasar Festival tanggal 23 Oktober 2009. Ternyata meski memang bercirikan situs wanita, banyak pula lelaki-lelaki yang bergabung disana menyumbangkan tulisan sekaligus berinteraksi dengan nuansa penuh kekeluargaan.

Kejutan itu kemudian datang dari salah satu pengelola situs Ngerumpi, Mbak Silly yang menyatakan telah bekerjasama bersama penerbit untuk menerbitkan buku kumpulan tulisan terpilih penulis Ngerumpi dalam sebuah buku bertajuk “Berbagi Cerita, Berbagi Cinta”.

Ini dia sinopsis singkat dan beberapa endorsment:

Apa yang terjadi jika perempuan-perempuan urban dengan berbagai
karakteristik berkumpul bersama di dunia maya? Ngerumpi, mungkin saja.
Hal yang identik sekali dengan dunia perempuan. Dunia yang selalu
memiliki sisi-sisi menarik untuk diperbincangkan. Dunia yang penuh
warna. Ngerumpi tidak sekadar ngerumpi tanpa tujuan. Ngerumpi kemudian
menjadi ajang berbagi cerita, berbagi informasi, berbagi pengalaman,
sekaligus berbagi cinta dan keceriaan. Warna-warni dunia perempuan
terangkum dalam tulisan-tulisan pilihan di buku ini dengan spirit yang
tergambar jelas dari pilihan judulnya… Berbagi Cerita Berbagi Cinta.

Endorsment

Yang remeh, yang enteng, yang cemen, juga bisa mencerahkan. Dari
kegamangan setiap akan mendatangi pesta reuni, soal klasik status
jomblo, sampai ledekan bahwa perempuan masa kini masih percaya mitos
superioritas lelaki. Potret sosial kita ada di sini. Potret yang
merekam sikap dan perilaku warga Ngerumpi dalam menjalani kehidupan
pada suatu masa. Kita lihat apakah sepuluh tahun mendatang masyarakat
kita sudah berubah. Pembandingnya ya ada di Ngerumpi hari ini.

Antyo Rentjoko, blogger, antyo.rentjoko.net

Unik. Personal. Inspiring. Tentang perempuan, cinta, dan lelaki:
trilogi yang tak ada habis-habisnya ditulis. Kumpulan senandika yang
menghadirkan cakrawala baru tentang relasi Mars dan Venus.

Wicaksono, wartawan Majalah Tempo, narablog (www.ndorokakung.com), penulis buku “Ngeblog
dengan Hati”

Bukan perempuan, gak masalah, yang penting ngerumpi. Begitulah,
ngerumpi ternyata tak cuma wadah bagi perempuan. Lelaki pun bisa
berbagi pengalaman pribadi yang nyenggol hasrat, sakit hati sampai
berpuisi. Saya menduga inilah salah satu inidikasi hadirnya sebuah
“peradaban” baru. Pertemanan, persahabatan, keterikatan emosi,
persetruan, umpatan sampai “rasa” yang sama, tak cuma di dunia maya,
tapi juga terbawa di dunia nyata. Seseorang akan mempunyai “saudara”
begitu banyak secara nyata bukan maya. Dan di ngerumpi itu bisa
ditemukan dan dibangun.”

Ventura Elisawati ,Blogger (www.vlisa.com), digital communication specialist.

Nah, penasaran ? Beli bukunya ya?

Untuk Pemesanan, silahkan hubungi :

Penerbit Sinergi Pustaka Indonesia Jln. Cijagra 1C No. 9, Buah Batu, Bandung.

CP: Yudi 081323046690 atau yudipublisher@gmail.com

Terimakasih ya Ngerumpi !! 

Related Posts
SELAMAT DATANG I-TEVE
  Ini adalah sebuah terobosan baru dan sensasional dari dunia jurnalisme warga di negeri kita. Tadi pagi, saya mendapat email japri dari Mas Budi Putra, profesional blogger pertama di Indonesia dan ...
Posting Terkait
CATATAN DARI KOMPASIANA NANGKRING JAKARTA
Setelah melewatkan kesempatan mengikuti acara MoDis (Monthly Discussion) Kompasiana bersama Pak Jusuf Kalla hari Senin (22/2) karena kesibukan dikantor, kemarin sore (27/2), saya bertekad menghadiri even kopdar ala Kompasiana yang ...
Posting Terkait
EV HIVE, CO-WORKING SPACE DAN IKHTIAR MENGEMBANGKAN EKOSISTEM BISNIS INDONESIA DI ERA TEKNOLOGI DIGITAL
eusai mengikuti meeting bersama kolega di kawasan Blok M, Senin siang (21/8), saya menyempatkan waktu berkunjung ke lokasi Co-Working space EV Hive di lantai dua Gedung "The Maja" yang berlokasi ...
Posting Terkait
CAMERON DAN KENANGAN YANG SELALU BERSEMAYAM BERSAMANYA..
Salah satu bagian perjalanan hidup saya yang paling seru adalah saat bekerja di PT.Cameron Services International (CSI), 2011-2016. Sebuah perusahaan migas yang berkantor pusat di Amerika Serikat ini, telah mewarnai ...
Posting Terkait
1. Toko Seks Online Muslim Pertama Membaca artikel ini sempat membuat saya terkaget-kaget. Kok bisa ya? Dan konsep Toko Seks Muslim Online itu seperti apa? Demikian sejumlah pertanyaan mendera batin. Dari ...
Posting Terkait
MEMPERKENALKAN : BLOG KUMPULAN PUISI CINTA
Kawan-kawan, Hari ini saya baru saja meluncurkan blog khusus kumpulan Puisi Cinta saya di www.puisicinta.dagdigdug.com. Blog ini akan menampilkan sejumlah puisi-puisi bertema cinta yang telah saya buat dan tayangkan diblog ini. Niat saya adalah ...
Posting Terkait
IN MEMORIAM MAKSUM.A.KARAROK : KETEGARAN DAN KONSISTENSI DALAM KESEDERHANAAN
aya tak pernah menduga, pertemuan saya dengannya hari Senin pagi, 13 Februari 2018 silam adalah jumpa terakhir saya dengan, Maksum Achmad Kararok, sahabat seangkatan di Fakultas Teknik Unhas. Malam tadi, ...
Posting Terkait
CATATAN PERJALANAN DARI MAKASSAR : KEJUTAN MENYENANGKAN UNTUK TIM PESTA BLOGGER 2009
Pesawat Garuda GA 602 yang berangkat dari Jakarta pukul 07.10 mendarat dengan mulus di Bandara Sultan Hasanuddin Makassar tepat pukul 10.30, Rabu,26 Agustus 2009. Kami, tim pesta blogger yang terdiri ...
Posting Terkait
SELAMAT JADI BLOGGER, PAK JUSUF KALLA !
  Tadi malam saat membuka web Kompasiana, mendadak pandangan saya mampir di sebuah posting menyolok yang tersaji di sisi kanan. Sebuah gambar kecil, Wakil Presiden Republik Indonesia, Pak H.M.Jusuf Kalla tampak terlihat dengan gayanya ...
Posting Terkait
GUNUNG BROMO, DAYA TARIK MONUMENTAL YANG EKSOTIS
Keterangan foto: Para Pengunjung Gunung Bromo Menyusuri Lautan Pasir & Lembah untuk menyaksikan sensasi keindahan disana, khususnya di setiap akhir pekan atau waktu liburan (Foto karya: Budi Sugiharto, Potret Mahakarya ...
Posting Terkait
BLOK MAHAKAM DAN SPIRIT NASIONALISASI MIGAS INDONESIA
ecara resmi, Pemerintah akhirnya menyerahkan sepenuhnya pengelolaan Blok Mahakam kepada PT Pertamina (Persero) melalui surat penunjukan pengelolaan Blok Mahakam dari Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral. Sebagaimana dikutip dari tautan ini Direktur ...
Posting Terkait
PENDEKATAN HOLISTIK UNTUK ADAPTASI DAN MITIGASI PERUBAHAN IKLIM
Pelepasan burung merpati oleh perwakilan komunitas Blogger seluruh Indonesia dalam acara Amprokan Blogger 2011 di Botanical Garden Kota Jababeka Cikarang, seusai mengunjungi pohon yang ditanam setahun sebelumnya pada event yang ...
Posting Terkait
Sekedar berbagi kebahagiaan, hari ini, saya dapat informasi Blog saya (www.daengbattala.com) menang sebagai pemenang mingguan dalam Penghargaan Internet sehat Blog Award 2009 (ISBA) periode Minggu keempat Agustus 2009 kategori Gado-Gado ...
Posting Terkait
BLOGSHOP KOMPASIANA : SEMANGAT BELAJAR YANG TANPA BATAS
Blogshop Kompasiana yang diselenggarakan untuk ketiga kalinya Hari Sabtu (8/8) bertempat di ruang training Gedung Kompas Gramedia Unit II Lantai 5 menyisakan kesan yang sangat mendalam buat saya. Ditengah hiruk ...
Posting Terkait
AKHLAK DAN IKHTIAR MENUJU KEUNGGULAN KORPORASI BUMN
Pada Hari Rabu (1/7) bertempat di halaman kantor Kementerian BUMN di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Tohir mencanangkan secara resmi Core Value BUMN ...
Posting Terkait
SELAMAT DATANG I-TEVE
CATATAN DARI KOMPASIANA NANGKRING JAKARTA
EV HIVE, CO-WORKING SPACE DAN IKHTIAR MENGEMBANGKAN EKOSISTEM
CAMERON DAN KENANGAN YANG SELALU BERSEMAYAM BERSAMANYA..
YANG “MELENGKING” DARI BLOGWALKING (33)
MEMPERKENALKAN : BLOG KUMPULAN PUISI CINTA
IN MEMORIAM MAKSUM.A.KARAROK : KETEGARAN DAN KONSISTENSI DALAM
CATATAN PERJALANAN DARI MAKASSAR : KEJUTAN MENYENANGKAN UNTUK
SELAMAT JADI BLOGGER, PAK JUSUF KALLA !
GUNUNG BROMO, DAYA TARIK MONUMENTAL YANG EKSOTIS
BLOK MAHAKAM DAN SPIRIT NASIONALISASI MIGAS INDONESIA
PENDEKATAN HOLISTIK UNTUK ADAPTASI DAN MITIGASI PERUBAHAN IKLIM
ALHAMDULILLAH, DAPAT PENGHARGAAN INTERNET SEHAT BLOG AWARD 2009
VIDEO : SERUNYA TALKSHOW ANDALIMAN CITARASA DANAU TOBA
BLOGSHOP KOMPASIANA : SEMANGAT BELAJAR YANG TANPA BATAS
AKHLAK DAN IKHTIAR MENUJU KEUNGGULAN KORPORASI BUMN

4 comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.