NASI GORENG KEKAR MEMBAHANA TAMPIL DALAM LOMBA MASAK KOKITA

lombamasak-1

Minggu pagi (30/6) yang cerah tadi, saya menemani istri untuk mengikuti lomba masak nasi goreng yang dilaksanakan oleh Kokita di Pasar Bersih Cikarang. Awalnya, saya sama sekali tidak ada rencana untuk menjadi salah satu peserta lomba ini. Niatnya, sekedar memotret dan mendukung istri supaya bisa menang dalam lomba yang konon sudah kedua kalinya diadakan oleh Kokita di Pasar Bersih Cikarang ini.

998819_10151677498058486_1853903414_n

11478_10151677661498486_317717567_n

“Ayo Pa, daftar aja jadi peserta,supaya seru. Kebetulan pesertanya juga dikit kok,” kata istri saya yang sejak dari rumah sudah membawa perlengkapan dan bahan-bahan untuk lomba.

Saya menggeleng dan mengaku tidak cukup punya kepercayaan diri untuk mengikuti lomba masak ini.

“Banyak kok bapak-bapak yang ikut, tuh sana dan itu lagi,” kata istri memberi semangat seraya menunjuk 2 orang bapak-bapak yang ikut berpartisipasi dalam lomba ini.

“Wah boleh juga nih, ayo daftar deh,” kata saya antusias seraya melangkah menuju panitia lomba. Disana saya mendapatkan nomor 15 dan satu nomor setelah istri saya. Persoalan berikutnya adalah, saya tidak memiliki “amunisi” yang cukup untuk ikut lomba ini. Panitia hanya menyiapkan bumbu nasi goreng, minyak goreng, kompor gas, garam dan kecap. Kami mesti menyiapkan nasi sendiri serta pernik-perniknya.

lombamasak-2

“Papa beli aja nasi putih di warung sebelah sana, juga sosis dan telor. Kalau sayur-sayuran, bisa bagi dua dengan punya Mama nih,” kata istri saya. Dan begitulah, sayapun bergegas menuju salah satu warung terdekat membeli nasi putih serta telor dan sosis. Untunglah lombanya diadakan di pasar sehingga bahan-bahannya tersedia. Diam-diam, istri saya sudah membantu memotongkan wortel, bawang putih dan tomat sebagai bahan tambahan untuk saya.

Dan saatnya pun tiba. Dengan agak gugup saya memakai celemek dan topi koki yang sudah disiapkan. Istri saya yang tepat berada disamping saya tertawa geli melihat saya agak kaku menyiapkan wajan penggorengan.

“Sssttt…ingat, masak dulu bawang,sosis dan telornya. Jangan lupa bikin dulu telor ceploknya ya,” kata istri saya dengan suara pelan. Saya manggut-manggut. Enak juga nih lomba masak nasi goreng bisa berdampingan dengan istri.

lombamasak-3

Waktu yang diberikan panitia adalah 15 menit. Saya pun dengan sigap menyiapkan segala sesuatunya dan memasak nasi goreng kekar membahana menggunakan bumbu kokita yang sudah disediakan. Pokoknya saya merasa bagaikan peserta Master Chef Indonesia. Sejumlah pengunjung menyaksikan kami menggoreng nasi dan ikut bertepuk tangan memberikan semangat.

1010664_10151677765808486_964602497_n

Nah, inilah dia “penampakan” nasi goreng kekar membahana buatan saya. Setelah saya cicipi sih rasanya lumayan enak, entahlah bagaimana penilaian juri. Penampilannya memang tidak istimewa tapi yang penting rasanya dong 🙂 Saat pengumuman, saya dan istri gagal menjadi juara. Tidak apa-apalah, yang penting ikut meramaikan dan mendapat pengalaman baru ikut lomba masak nasi goreng.


 
 

Related Posts
PELATIHAN BLOG GURU ANGKATAN KEDUA BERSAMA BLOGGER BEKASI, SIAP DIGELAR
etelah sukses menggelar Pelatihan Blog untuk Guru angkatan pertama tanggal 30 Oktober 2011 bertempat di Islamic Center Bekasi, Komunitas Blogger Bekasi bekerjasama dengan IGI (Ikatan Guru Indonesia) Bekasi disponsori oleh ...
Posting Terkait
BINAR MATA GADIS KECIL YANG MENGGIGIL
Anak sekecil itu berkelahi dengan waktu Demi satu impian yang kerap ganggu tidurmu Anak sekecil itu tak sempat nikmati waktu Dipaksa pecahkan karang lemah jarimu terkepal... (Iwan Fals, Sore Tugu Pancoran) Tanpa sadar air mata ...
Posting Terkait
CHAU, THANKS!
Namanya Andi Ahmad Makkasau. Dia kawan masa kecil sekaligus kawan "masa besar" saya. Kami sama-sama pernah satu kelas di kelas 6 SD Negeri 1 Kabupaten Maros, Sulawesi-Selatan. Saya memanggilnya dengan nama ...
Posting Terkait
MERIAH DAN SUKSES, PELAKSANAAN PESTA BLOGGER 2010 (2)
Seusai makan siang dan sholat Dhuhur, saya mengikuti sesi Breakout session yakni diskusi "Makassar Tidak Kasar" yang berlokasi di "Pulau Bunaken". Oya, memang untuk sesi diskusi khusus Pesta Blogger 2010 ...
Posting Terkait
AMPROKAN BLOGGER 2010 (3) : NUANSA MERAH MUDA MEREBAK DI BANTAR GEBANG
Bis yang mengangkut peserta Amprokan Blogger bergerak dari Tugu Bina Bangsa menuju UKM (Usaha Kecil Menengah) Boneka di kawasan Bantar Gebang. Lumayan jauh juga, sekitar 15 km dari lokasi kunjungan ...
Posting Terkait
SILATURRAHMI IKA UNHAS JABODETABEK : JAUH DI RANTAU, DEKAT DI PERANTAUAN
uasana dan aura meriah begitu terasa saat saya menginjakkan kaki di Hanggar futsal Pancoran, Sabtu pagi (12/3). Di tempat ini dilaksanakan acara Silaturrahmi IKA UNHAS Jabodetabek dalam rangka menyongsong 60 ...
Posting Terkait
RINDU TILIAYA…
nilah salah satu jenis makanan khas Gorontalo yang senantiasa saya rindukan saat bulan Puasa tiba. Kerapkali ibu saya tercinta membuatkan makanan khas Gorontalo ini di Bulan Ramadhan, khususnya pada waktu Sahur. ...
Posting Terkait
SEMARAK PERESMIAN “RUMAH” BARU HELLO KITTY DI DUFAN ANCOL
ntuk kesekian kalinya, saya bersama teman-teman blogger mendapatkan kehormatan diundang oleh Taman Impian Jaya Ancol untuk menghadiri pembukaan wahana terbaru "Hello Kitty Adventure" di Dunia Fantasi. Sebelumnya, bulan April silam ...
Posting Terkait
YANG MELENGKING DARI BLOGWALKING (22)
1. Ketika Amril Menjadi Emery Kemampuan "mesin translasi" Google benar-benar luar biasa. Selain melengkapi diri dengan 35 bahasa, mesin ini juga cukup mumpuni untuk menerjemahkan bahasa di blog. Lihatlah, bagaimana Blog ...
Posting Terkait
BLOGGER GATHERING MOBIL123 : MENEMUKENALI MOBIL PILIHAN IDAMAN KELUARGA
entari akhir Maret menyapa hangat saat saya tiba di Pisa Cafe Mahakam lokasi blogger gathering bersama Mobil123 bertema "Tips Mencari Mobil Idaman Keluarga" , Selasa (29/3). Beberapa rekan blogger seperti Teteh Okti ...
Posting Terkait
KULINER DASHYAT MAKASSAR SELAIN COTO DAN SOP KONRO
pa yang terbersit dalam benak anda ketika seseorang mengajak anda berbincang tentang kuliner di Makassar?. Mungkin saja anda akan langsung menyebut "Coto" atau "Sop Konro" sebagai dua santapan paling populer khas "Kota ...
Posting Terkait
DARI PESTA BLOGGER 2008 KE ACARA BLOGGER MAKASSAR (5)
Foto bersama perwakilan penulis buku Ijo Anget-Anget bersama Tim editor (saya, Rara dan M.Aan Mansyur) serta Mas Ang Tek Khun (CEO Penerbit Gradien Mediatama) diatas panggung yang menandai peluncuran buku perdana komunitas ...
Posting Terkait
CATATAN DARI PELUNCURAN NOKIA N97
Selasa Malam (9/6), bertempat di Café Poste East Building Kawasan Lingkar Mega Kuningan Jakarta Selatan, saya diundang atas nama salah satu Blogger di Asia Blogging Network (ABN) ,untuk menghadiri Exclusive ...
Posting Terkait
Komodo (sumber : Kompas.com)
Menarik sekali membaca blog Mas Priyadi yang membahas soal Fakta-Fakta di Balik New 7 Wonders yang digagas oleh sebuah perusahaan privat di Swiss untuk melakukan pemilihan 7 keajaiban dunia baru ...
Posting Terkait
SAHABAT, KEKAYAAN NYATA BAGI JIWA
Sahabat adalah kebutuhan jiwa, yang mesti dipenuhi Dialah Ladang Hati, yang kau taburi dengan kasih dan Kau panen dengan penuh rasa terimakasih. Dan dia pulalah naungan dan pendianganmu. Karena kau menghampirinya saat hati lapar ...
Posting Terkait
Ronda Malam yang saya laksanakan kemarin malam (21/3) sungguh menyisakan kesan tersendiri dalam batin. Setiap malam minggu, 2 bulan sekali, saya mendapat jatah giliran ronda di wilayah RT tempat saya ...
Posting Terkait
PELATIHAN BLOG GURU ANGKATAN KEDUA BERSAMA BLOGGER BEKASI,
BINAR MATA GADIS KECIL YANG MENGGIGIL
CHAU, THANKS!
MERIAH DAN SUKSES, PELAKSANAAN PESTA BLOGGER 2010 (2)
AMPROKAN BLOGGER 2010 (3) : NUANSA MERAH MUDA
SILATURRAHMI IKA UNHAS JABODETABEK : JAUH DI RANTAU,
RINDU TILIAYA…
SEMARAK PERESMIAN “RUMAH” BARU HELLO KITTY DI DUFAN
YANG MELENGKING DARI BLOGWALKING (22)
BLOGGER GATHERING MOBIL123 : MENEMUKENALI MOBIL PILIHAN IDAMAN
KULINER DASHYAT MAKASSAR SELAIN COTO DAN SOP KONRO
DARI PESTA BLOGGER 2008 KE ACARA BLOGGER MAKASSAR
CATATAN DARI PELUNCURAN NOKIA N97
NEW 7 WONDERS DAN KONTRAVERSI YANG MENYERTAINYA
SAHABAT, KEKAYAAN NYATA BAGI JIWA
SEBUAH “ROMANSA” BERHARGA DARI RONDA

2 comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.