Catatan Dari Hati

MENEMUKENALI POTENSI HEBAT SAMSUNG GALAXY NOTE 5 (Bagian Kedua)

samsungGN5-7Kehadiran Samsung Galaxy Note 5 di jagad gawai canggih dunia sungguh fenomenal.  Tak hanya dari sisi desain dengan tampilan premium, indah nan solid ,ditenagai prosessor cepat dan tangguh, dilengkapi  S-Pen yang eksotis,  pada bagian kamera, gawai ini memiliki keunggulan luar biasa. “Kamera 16 MP ini merupakan kamera smartphone terbaik dengan catatan skor tertinggi dari DXO Mark” ujar Justin Denison Wakil Presiden Pemasaran dan Strategi Produk Samsung Electronics Amerika  dalam acara Samsung Unpacked 2015 yang diadakan di New York Amerika Serikat 13 Agustus 2015 silam. Saya mencoba membuktikan lebih jauh dengan menjajal langsung perangkat kamera Samsung Galaxy Note 5 yang dipinjamkan dalam event #Unboxing #GalaxyNote 5 bersama Blogger Kompasiana di Samsung Experience Store Lotte Shopping Avenue pekan lalu.

Ketajaman kamera 16 MP dengan resolusi  5312 x 2988 pixel plus bukaan diafragma f/1,9  yang dibenamkan pada gawai ini sungguh mengagumkan. Saya telah mencoba memotret dengan beragam mode di lokasi acara tanpa harus khawatir hasilnya tidak sesuai harapan. Pada kondisi minim cahaya sekalipun, foto yang dihasilkan nampak cerah dan kontras dengan saturasi warna yang terjaga. Dengan layar Super Amoled beresolusi 2560 x 1440 pixel,  yang mampu beradaptasi secara responsif dengan  kondisi pencahayaan apapun sangat membantu pengguna untuk memotret obyek yang diinginkan.

Kamera 5 MP di bagian depan juga tak kalah dahsyatnya. Anda bisa melakukan aksi selfie dengan kualitas bagus. Cobalah beraksi gokil dengan aplikasi Dumbsmash dan akan diperoleh hasil yang tajam dan mengesankan. Fitur wide-selfie yang dimiliki gawai ini memungkinkan kita bisa menambah area di latar belakang menjadi kian luas dan lapang.

Yang cukup membetot perhatian adalah fitur “beauty” di kamera Samsung Galaxy Note 5 yang memungkinkan kita melakukan “make-up” wajah digital untuk menambah “derajat” ketampanan atau kecantikan. Tanpa harus melakukan penyuntingan di komputer dengan Photoshop, kita bisa “berdandan” dengan menggunakan beberapa efek yang disiapkan gawai anyar ini, seperti Slim Face untuk memperkecil wajah, Eye untuk memperkecil atau memperbesar mata, Skin tool untuk menyunting kulit wajah serta Self Correction untuk mengoreksi kesalahan pada foto. Saya sudah mencobanya dan takjub sendiri menyaksikan ketampananan saya naik beberapa kali lipat lewat “dandan digital” di fitur .

Samsung Galaxy Note 5 juga melakukan terobosan luar biasa pada fitur Video di gawai ini. Seperti yang sudah saya ceritakan pada posting saya sebelumnya Kamera berdiafragma f/1.9 serta fitur optical image stabilization (OIS) & dan HDR auto real-time memiliki kegunaan mengambil gambar atau video secara halus dan tanpa blur menjadikan hasil jepretan begitu natural dan tajam.

Yang lebih menakjubkan adalah kolaborasi Samsung Galaxy Note 5 dengan Youtube melalui fitur Live Broadcast. Kita dapat menggunakan gawai ini untuk Live Streaming Full HD Video secara langsung melalui Youtube. Kita bisa membagikan link video live stream di Youtube tersebut dan langsung dinikmati di tablet, PC, smart phone maupun Smart TV. Sang trainer Samsung memperagakan kemampuan melakukan Live Broadcast Samsung Galaxy Note 5 pada hadirin kemudian mengirimkan videonya langsung ke seorang kawannya yang kebetulan berada di lokasi yang sama. Cepat dan praktis!

Sementara itu fitur Video College juga tak kalah hebatnya. Dengan fitur ini kita dapat merekam dan menyunting video pendek ke dalam beberapa frame berbeda serta menggunakan opsi efek untuk “mendandani” video di tiap frame. “Fitur ini bisa digunakan oleh penata tari untuk mengevaluasi gerakan mereka secara sekuensial, bahkan menjadi video panduan bagi para murid tarinya,” ujar sang trainer Samsung kepada kami dengan antusias. Saya sempat mencobanya dengan membuat 4 frame video berbeda dalam satu layar sekalian memberikan sentuhan efek berbeda di tiap frame video.

Semburan suara dari speaker audio Samsung Galaxy Note 5 juga terdengar begitu renyah. Hal ini dimungkinkan karena gawai ini dilengkapi dengan Ultra High Quality (UHQ Audio) yang menghasilkan dengan kualitas sangat tinggi dan jernih, yakni 24bit/ 96-192 kHz.  Bandingkan dengan kualitas standar yang hanya kualitas standar yaitu 16bit/ 44.1 kHz, atau 48 kHz.

Fitur SideSync juga merupakan salah satu keunggulan Samsung Galaxy Note 5. Side Sync dapat dimaknai sebagai sinkronisasi data antara ponsel Samsung Galaxy Note 5 dengan komputer atau laptop hanya dengan mendekatkannya satu sama lain. Bahkan gawai ini di charge sekalipun, proses sinkronisasi tetap berjalan dan melakukan aktifitas seperti biasa. Kita bisa berbagi foto, video, maupun dokumen secara mudah serta cepat kepada kawan maupun keluarga.  Tampilan virtual Samsung Galaxy Note 5 dapat terlihat di layar PC/Laptop kita, bahkan dapat dipakai untuk sambungan telepon dan mengirim SMS.

Ada hal yang lumayan menarik juga dari segi keamanan yang ditawarkan oleh gawai ini yaitu bila kita telah mendaftarkan perangkat ini ke layanan mobile tracker Samsung Dive, maka saat gawai hilang, posisinya dapat dilacak setiap 15 menit saat gawai ini menyala. Samsung Service Center dapat menghapus data-data penting di gawai kita yang hilang setelah nomor IMEI-nya dilaporkan.

Tiga tahun silam, dalam kapasitas sebagai blogger, saya pernah diundang untuk menyaksikan secara langsung peluncuran Samsung Galaxy Note 10.1 di Grand Indonesia (baca disini).  Saya kembali merasakan sensasi serupa yang sudah saya alami sebelumnya saat menghadiri #Unboxing Samsung #GalaxyNote5 ini. Keanggunan, kecanggihan, kehandalan dan ketangguhan berpadu kompak dalam perangkat Samsung Galaxy Note 5. Tak salah bila gawai ini menjadi pilihan bagi anda yang senantiasa bergerak aktif dan mengutamakan efisiensi serta fleksibilitas dalam berkarya.

My job is developing technologies to improve our live and shape the world,” ujar Mr. JK Shin, CEO Samsung  seperti disampaikannya saat acara Samsung Galaxy Unpacked 2015 Livestream video di Lincoln Center, New York, pada Kamis, 13 Agustus 2015. Ucapan tersebut semakin terasa dalam maknanya dengan hadirnya Samsung Galaxy Note 5 yang mengusung teknologi komunikasi seluler terdepan, kekinian dan mengesankan!

Catatan:

 

Related Posts
Momen Peringatan HUT PII ke-73: Menegaskan Peran Strategis Insinyur Indonesia dalam Mendukung Re-Industrialisasi di Tengah Krisis Ekonomi Global
Dalam menghadapi krisis ekonomi global yang terus bergejolak, Persatuan Insinyur Indonesia (PII) yang pada 23 Mei 2025 memperingati Hari Ulang Tahun ke  73, muncul sebagai garda terdepan dalam mendukung re-industrialisasi ...
Posting Terkait
SUKSES, PENYELENGGARAAN ROADSHOW BLOGSHOP KOMPASIANA DI CIKARANG
Hari Minggu pagi (5/7), sehari setelah kedatangan saya kembali dari Singapura, saya kembali menghadapi aktifitas baru bersama kawan-kawan komunitas Cimart Cikarang untuk menyelenggarakan acara Roadshow Blogshop perdana Kompasiana yang akan ...
Posting Terkait
MANCHESTER UNITED BOLEH TAK DATANG, TAPI INDONESIA UNITE HARUS TETAP TEGAK !
Stand Tall, Stay Proud, In Unity We Prevail ! Demikian sebuah kalimat yang menggetarkan nurani dari seorang anggota Grup Indonesia Unite di Facebook. Ini adalah sebuah grup online yang menyikapi peristiwa ...
Posting Terkait
MENULIS, BLOGGING DAN PERGAULAN VIRTUAL
“Writing is an exploration. You start from nothing and learn as you go.” E. L. Doctorow quotes (American Author and Editor, b.1931) Taken from : www.thinkexist.com/quotation   MENULIS sudah menjadi bagian dari hidup ...
Posting Terkait
“COGNITIVE PROCUREMENT”, TANTANGAN DAN MANFAAT PENERAPANNYA PADA TATA KELOLA RANTAI PASOK DI INDUSTRI KONSTRUKSI
Perkembangan dunia digital saat ini begitu cepat dan massif. Pada sistem Tata Kelola Rantai Pasok (Supply Chain Management), laju intensitas peningkatan penggunaan teknologi digital khususnya pada industri konsruksi juga mengalami ...
Posting Terkait
Merah Putih dan Jolly Roger: Dialektika Simbol dalam Ruang Demokrasi Indonesia
enjelang peringatan hari kemerdekaan Indonesia yang ke-80, sebuah fenomena unik mencuri perhatian publik. Di berbagai sudut negeri, bendera bajak laut Topi Jerami dari serial anime One Piece ramai dikibarkan, tersebar ...
Posting Terkait
MEMPERTANYAKAN TANGGUNG JAWAB DAN NURANI SANG PELAKU TABRAK LARI
aya terhenyak saat membaca berita yang tertera di mailing list Cikarang Baru setelah kami sekeluarga baru keluar menonton film "Brandal-Brandal Ciliwung"  Jum'at (17/8) sore. Saya memang baru menyalakan Blackberry dan ...
Posting Terkait
TEMPAT BELI BARANG HOBI YANG LENGKAP DAN MURAH
Sumber foto Selain pergi berlibur, melakukan hal-hal yang kita sukai (hobi) adalah cara untuk mengurangi stres. Bagi kita yang hidup di zaman modern ini, stres adalah sesuatu yang akrab dan sering ...
Posting Terkait
JADWAL KERETA API JOGJA SOLO KA SOLO EXPRESS
Solo dan Jogja bisa dikatakan sebagai kota yang adem dan nyaman. Tak jarang warga Jogja yang ingin pergi ke Solo untuk menikmati keindahan dan tata kota Solo yang begitu memukau. ...
Posting Terkait
BEKASI CYBER CITY, MUNGKINKAH ?
Bekasi kian tumbuh pesat sebagai “kota satelit” Jakarta dengan tingkat penetrasi jaringan internet yang cukup luas dan terus berkembang dari waktu ke waktu. Transformasi Bekasi menuju sebuah “Cyber City” bukanlah ...
Posting Terkait
AYO PARA GURU, NGEBLOGLAH DI BLOG GURU !
  Think, Write and Share Them Itulah tagline yang tercantum pada bagian atas blog ini yang khusus dibuat dan didedikasikan untuk para Guru se Indonesia. Web ini diperuntukkan bagi tenaga pengajar untuk ...
Posting Terkait
MENGGAGAS STRATEGI PROMOSI ONLINE PARIWISATA SUL-SEL
ak dapat dipungkiri, perkembangan aktifitas dan interaksi online di Indonesia terus berkembang secara gesit dan eksponensial. Tahun lalu, berdasarkan informasi yang saya peroleh lewat tautan ini, menggambarkan sangat jelas profil "kekuatan" ...
Posting Terkait
Menikmati Sensasi Kejutan dan Hentakan Imaji dari Narasi Sekilas Flash Fiction
Flash fiction atau fiksi kilat telah menjadi fenomena sastra yang semakin populer di era digital ini. Dengan keterbatasan kata yang ekstrem—biasanya di bawah 1.000 kata, bahkan seringkali hanya 55-300 kata—flash ...
Posting Terkait
Menyongsong Era Baru: Kisah Dua Bangsa dalam Tarian Diplomasi Dagang
"Negotiation is not a policy. It's a technique. It's something you use when it's to your advantage, and something that you don't use when it's not to your advantage." - ...
Posting Terkait
Kawan-kawan yang baik para penggemar Saberin (Kisah Bersambung Interaktif) berjudul "Cinta dan Jalan Pulang Tak Bertepi", dengan segala kerendahan hati dan rasa penyesalan yang mendalam, setelah melihat perkembangan beberapa waktu ...
Posting Terkait
DYANDRA PROMOSINDO & KOMUNITAS BLOGGER MAKASSAR ANGINGMAMMIRI GELAR LOMBA BLOG MENYONGSONG IIMS 2015
omunitas Blogger Makassar Anging Mammiri dan Penyelenggara Event terkemuka Dyandra Promosindo bekerjasama dalam kegiatan Lomba Blog berhadiah total Rp 10 juta dalam rangka menyongsong acara kolosal tahunan Indonesia International Motor ...
Posting Terkait
Momen Peringatan HUT PII ke-73: Menegaskan Peran Strategis
SUKSES, PENYELENGGARAAN ROADSHOW BLOGSHOP KOMPASIANA DI CIKARANG
MANCHESTER UNITED BOLEH TAK DATANG, TAPI INDONESIA UNITE
MENULIS, BLOGGING DAN PERGAULAN VIRTUAL
“COGNITIVE PROCUREMENT”, TANTANGAN DAN MANFAAT PENERAPANNYA PADA TATA
Merah Putih dan Jolly Roger: Dialektika Simbol dalam
MEMPERTANYAKAN TANGGUNG JAWAB DAN NURANI SANG PELAKU TABRAK
TEMPAT BELI BARANG HOBI YANG LENGKAP DAN MURAH
JADWAL KERETA API JOGJA SOLO KA SOLO EXPRESS
BEKASI CYBER CITY, MUNGKINKAH ?
AYO PARA GURU, NGEBLOGLAH DI BLOG GURU !
MENGGAGAS STRATEGI PROMOSI ONLINE PARIWISATA SUL-SEL
Menikmati Sensasi Kejutan dan Hentakan Imaji dari Narasi
Menyongsong Era Baru: Kisah Dua Bangsa dalam Tarian
SABERIN, SAMPAI DISINI SAJA..
DYANDRA PROMOSINDO & KOMUNITAS BLOGGER MAKASSAR ANGINGMAMMIRI GELAR

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *