
Dalam waktu tidak lama lagi, Buku kumpulan kisah Komedi Cinta 2 kerjasama komunitas blogger Blogfam dan Penerbit Gradien Mediatama akan segera beredar. Judul utama ada dua masing-masing dihalaman depan “RAMUAN JOMBLO” dan halaman belakang ” I LOVE YOU DEH AH”. Kembali saya bersama Iwok Abqary bertindak sebagai editor buku ini, melanjutkan kerjasama kami dari buku komcin pertama “MAKAN TUH CINTA!” yang sempat menjadi best seller di sejumlah toko-toko buku di Indonesia.
Konsep komedi cinta tetap kami pertahankan dalam edisi kedua kali ini dengan pertimbangan bahwa paduan tema antara cinta dan komedi sekaligus merupakan sebuah racikan dashyat yang sungguh nikmat untuk dicerna sekaligus digemari oleh masyarakat pembaca Indonesia.
Seperti di ajang sebelumnya, kami kembali memilih 15 penulis untuk mengikuti ajang pemilihan cerita komedi Cinta edisi kedua yang keseluruhannya adalah penulis blog dan menjadi anggota komunitas blogfam. Sejak Pengumuman seleksi kami tayangkan di forum Komunitas Blogfam tanggal 21 Mei 2008 hingga ditutup pada tanggal 7 Juli 2008, kami menerima 35 naskah karya dari 35 penulis.
Secara kuantitatif jumlah karya yang masuk relatif lebih banyak dari ajang sebelumnya yang hanya 33 karya. Namun secara kualitatif kami menilai ketigapuluhlima karya yang masuk dalam ajang seleksi kali ini, memiliki kualitas yang lebih baik dari sebelumnya. Dan tentu ini sangat menggembirakan buat kami sebab animo anggota blogfam yang mengikuti ajang ini turut disertai pula dengan peningkatan kualitas penulisan.
Tim editor yang terdiri atas saya dan Iwok Abqary (dari blogfam) serta Mas Ang Tek Khun mewakili penerbit Gradien Mediatama) langsung melakukan proses penyeleksian dari naskah-naskah yang masuk. Beruntunglah, karena ini merupakan kerjasama kedua yang kami laksanakan, nyaris tak ada hambatan apapun dalam proses seleksi naskah. Meski sempat terjadi perdebatan kecil, namun dalam satu minggu sejak ajang seleksi ini ditutup, kami berhasil memilih 15 naskah yang kami anggap cukup layak untuk diterbitkan.
Buku kumpulan cerita komedi ini sendiri adalah buku ketujuh hasil kolaborasi komunitas blogfam setelah buku “Ortu Kenapa Sih” (Penerbit Cinta, 2006), buku “Kumpulan Cerpen dan Flash Fiction Blogfam – ‘Biarkan Aku Mencintaimu Dalam Sunyi” (Penerbit Gradien, 2006), buku “Flash!Flash!Flash!-Kumpulan Cerita Sekilas (Penerbit Gradien, 2006) dan buku novel Cerita Estafet “The Messenger” (Penerbit Gramedia Pustaka Utama, 2007), Kumpulan Cerita Anak Blogfam (Penerbit Ganeca & Azka, 2007) dan Kumpulan Cerita Komedi Cinta edisi pertama “Makan Tuh Cinta”(Penerbit Gradien,2008).
Daftar tulisan di komcin-2 Blogfam adalah sebagai berikut:
1. Tentang Jodi – Dewi Cendika
2. Mitos – Benny Oktaviano
3. Yang Lalu Biarlah Berlalu – Rini Nurul Badariah
4. The Lost Wishlist – Tuteh Pharmantara
5. Susahnya Cari Nama – Idian Effendi
6. Ramuan Jomblo – Ryu Tri
7. Pedihnya Menjadi Jomblo – Krismansyah
8. Love by Accident – Pritha Khalida
9. Lasso Cinta – Bebby Haryanti Dewi
10. Komedo Cinto – Cepi Komara
11. Digigit Kucing Garong – Be Samyono
12. Dania, Fashion Stylist Ternama – Dewi Rieka Kustiantari
13. Mau Dong! – Yunisri Marliani
14. I Love You, Deh Ah – Widi Kurniawan
15. Juli Cantik dan Jali Busuk – Maria Leonitha
Ayo beli ya?
Mari kita dukung budaya literasi Indonesia!
Related Posts
Judul Buku : E-Narcism (Gaul dan Eksis di Internet)
Penulis : Pitra Satvika
Editor : Hendrocaroko Marpaung
Penerbit : Pustaka Bina Swadaya, Jakarta
Cetakan : Pertama, Mei 2009
Halaman : 159
Bagaimana anda memaknai Narsisme? Kata ...
Posting Terkait
Selain gerakan dari Bulan Sabit Merah seperti tercantum diatas, andapun dapat berpartisipasidengan menyumbangkan donasi ke Mer-C.
Bila tak sempat ke ATM bisa mengirimkan SMS peduli Palestina
ketik MERC[spasi]PEDULI
kirim ke 7505
tarif Rp 6600/sms
Laporan ...
Posting Terkait
Sebuah tag foto untuk saya di Facebook oleh seorang kawan lama di kampus, mendadak membuat saya ngiler minggu lalu. Itu adalah foto makanan Kapurung, kuliner khas Sulawesi Selatan khususnya dari daerah ...
Posting Terkait
Di Radiooo..aku dengar, lagu kesayanganmu
Kutelepon kerumahmu, sedang apa sayangku
Kuharap kau mendengar dan kukatakan rindu
--Kugadaikan Cintaku, alm.Gombloh
ebuah pengalaman baru saya nikmati tadi malam : mendengar radio siaran suka-suka dari dunia maya.
Kebetulan, ...
Posting Terkait
Tidak lama lagi kawasan sekitar rumah saya di perumahan Cikarang Baru Kota Jababeka akan berdekatan dengan "Hollywood"-nya Indonesia. Kemarin (20/8), fasilitas yang dibangun diatas area 36 hektar tersebut diresmikan ...
Posting Terkait
Kawan-kawan
Tepat di Hari Kemerdekaan RI ke-64 kemarin, Panitia Pesta Blogger mengumumkan 3 ajang kompetisi sekaligus yaitu Lomba Foto, Lomba Penulisan dan XL Blog Award. Detailnya sebagai berikut:
1. LOMBA FOTO
Kabar gembira ...
Posting Terkait
Sebuah gerakan (dan gebrakan) sosial independen baru saja digagas oleh sejumlah rekan-rekan blogger lintas komunitas di Jakarta. Adalah Epat, menggulirkan ide mengenai perlunya semacam "Blogger Response Team" sebagai sebuah jaringan ...
Posting Terkait
inggu (18/12), bersama istri tercinta, saya berkesempatan menonton film Mission Impossible IV (Ghost Protocol) di Studio 1 Blitz Megaplex Pacific Place. Hari itu, kedua anak kami sedang mengikuti outing ...
Posting Terkait
1. "Internet Sehat" Blog Award 2009
Internet Sehat Blog Award 2009 ini adalah penghargaan yang diberikan kepada pengelola blog (blogger) yang dengan segenap daya kreatifitasnya telah menuangkan ide, gagasan dan pikirannya ...
Posting Terkait
Komunitas Blogfam dan Indo Pacific Edelman, sebuah konsultan komunikasi global, menyelenggarakan survey online mengenai para blogger Indonesia. Diharapkan survey ini memberikan gambaran menyeluruh mengenai profil dan perilaku blogger Indonesia.
Identitas ...
Posting Terkait
Gegap gempita tahun silam kembali terasa getarannya hari ini, tepat setahun setelah hari bersejarah itu terjadi : 27 Oktober 2007. Hari itu pada momen penyelenggaraan Pesta Blogger Pertama di Blitz Megaplex ...
Posting Terkait
Catatan:
Tulisan saya dibawah ini pernah dimuat di Yahoo Travel Indonesia, 10 September 2010 dan saya tayangkan kembali di blog ini sebagai arsip tulisan. Selamat membaca..
Empat bulan silam, tepatnya pada hari ...
Posting Terkait
Sebuah gebrakan baru datang dari Makassar.
AstaMedia Group, sebuah induk perusahaan dari beberapa perusahaan online dan offline yang bergerak di bidang internet marketing, blog advertising dan Search Engine Optimalization services akan ...
Posting Terkait
1. Blog Ryana Mustamin
Blog cantik ini diasuh oleh Kakak Senior saya di Penerbitan Kampus "Identitas" UNHAS sekaligus cerpenis handal idola saya pada era tahun 1990-an, Ryana Mustamin. Sebelumnya Kak Ana--begitu ...
Posting Terkait
1. Ngeblog Politik di Politikana
Bila anda menyukai hal-hal yang berbau politik dan dituturkan dengan gaya ngeblog yang cair, gaul tapi bernas silahkan mampir di Politikana. Saya sendiri sudah menulis artikel ...
Posting Terkait
aya selalu memiliki ekspektasi tinggi untuk menonton film-film yang dibintangi oleh aktor gaek Bruce Willis. Sejak terpukau menonton film-film aksinya dalam serial 'Die Hard", kehadiran lelaki yang selalu berkepala plontos ...
Posting Terkait
E-NARCISM DAN HAL-HAL KEREN YANG MENYERTAINYA
MARI BANTU SAUDARA KITA DI PALESTINA!
KAPURUNG DAN SENSASI RASA YANG MENYERTAINYA
MENIKMATI RADIO SIARAN DARI DUNIA MAYA
“HOLLYWOOD” INDONESIA DIBANGUN DI CIKARANG
AYO IKUT : LOMBA FOTO, LOMBA PENULISAN DAN
BLOGGER PEDULI, JARINGAN BLOGGER PEDULI SESAMA
MISSION IMPOSSIBLE 4 (GHOST PROTOCOL) : SPEKTAKULER &
YANG “MELENGKING” DARI BLOGWALKING (28)
AYO IKUT, SURVEY ONLINE BLOGFAM & INDOPACIFIC EDELMAN
SELAMAT HARI BLOGGER NASIONAL!
WISATA RELIGI KE MASJID KUBAH EMAS
SELAMAT DATANG ASTAMEDIA BLOGGING SCHOOL MAKASSAR !
YANG “MELENGKING” DARI BLOGWALKING (2)
YANG “MELENGKING” DARI BLOGWALKING (32)
FILM LOOPER : DILEMA KELAM MASA KINI DAN
hehehe selamat… selamat… 😀 cover-nya ntar kayak gituh ya, Pak?
Iya Tuteh, seperti itu nanti. Selamat ya, karyamu terpilih
congrats buat yang karyanya terpilih…
jadi penasaran nih dengan buku KomCin 2 nya Blogfam, btw, saya beli yang “Makan Tuh Cinta” loh… seneng banget bisa nyasar ke blog Pak Amril yang ternyata editor buku tsb. Sukses yah, Pak!
selamat buat yang tulisannya diterbitkan. tuk tuteh, jangan lupa traktirannya. 😀
covernya lucu. apalagi bulak balik gitu.
selamat ya buat yg cerpennya kepilih. aku aja ga nyangka bisa kepilih XDDDD
like buku comedy g ni..tlg email saya macam mana mahu beli ne buku….saya d negeri sabah..
like buku comedy g ni..tlg email saya macam mana mahu beli ne buku( i love you ah)….saya d negeri sabah..