Catatan Dari Hati

PUISI-PUISI ITU TELAH TEREKAM ABADI DALAM E-BOOK

Puisi-Puisi Cinta yang pernah saya tayangkan di blog ini, akhirnya bisa anda semua nikmati dan koleksi secara pribadi baik dalam bentuk soft copy maupun hard copy. Kompilasi puisi cinta ini berbentuk e-book.  Gratis. Tak perlu bayar untuk memperolehnya. Anda hanya perlu register di Evolitera, sebuah situs yang menyediakan sarana publikasi ebook gratis dan setelah itu, silahkan mengunduh file PDF buku ini. Bebas. Sepuasnya. Silahkan ke link e-booknya.

Ini adalah karya saya yang kedua yang saya e-book-kan lewat Evolitera. Minggu lalu, Kumpulan Cerpen dan Flash Fiction saya juga sudah ditayangkan di Evolitera.

Kumpulan Puisi Cinta ini merupakan kompilasi karya-karya puisi saya sejak masih mahasiswa hingga sekarang. Saya sendiri memang gemar menulis puisi sebagai bentuk ekspresi jiwa yang dituangkan dalam rangkaian kalimat-kalimat indah dan bermakna sebagai “wakil” atas perasaan, sebagai representasi kegembiraan, kerinduan, kegundahan, keresahan atas sesuatu yang bernama cinta.

Bagi saya, menulis puisi adalah sebuah upaya untuk “pergi” sejenak dari rutinitas hidup, merenungi makna kehidupan dan segala pernak-perniknya yang terkadang kerap kita tak mengerti. Saya akan mengarungi samudra kata-kata, menikmati makna yang tersirat dibaliknya, sepenuh hati dan meresapinya ke relung-relung diri paling dalam. Sesuatu yang kemudian membuat diri saya lebih nyaman, lebih percaya diri dan lebih memahami arti kehadiran dalam kehidupan.

Beberapa diantara puisi cinta ini dimuat di media cetak dan ada juga ditayangkan di Novel karya Syafrina Siregar berjudul “ISTRI KONTRAK” (Grasindo, 2007) yang merupakan semacam “pengantar” cerita dari tiap bab. Diantara beberapa puisi yang saya buat disini, saya juga “menyelipkan”-nya di sejumlah kisah-kisah Narsis atau Narasi Romantis di blog saya dan rencananya akan saya ajukan juga ke penerbit untuk dibukukan.

Ada yang sempat bertanya, kenapa harus e-book? Gratis lagi. Kenapa tidak ajukan saja ke penerbit untuk mencetaknya dan saya mungkin akan dapat keuntungan finansial dari situ lewat royalti setiap buku yang terjual?. Apakah tidak takut pada ancaman plagiarisme atau pembajakan karya?

Saya tiba-tiba teringat pesan ayah saya tercinta dalam sebuah surat ketika saya pertama kali merantau ke Jakarta tahun 1995.  “Selalulah bersyukur dan berterimakasih kepada Allah SWT sang Maha Pencipta atas segala nikmat yang telah kamu peroleh, sekecil apapun dan dengan cara apapun. Insya Allah, hidupmu akan berkah dan senantiasa bahagia”, demikian tulis ayah saya dalam suratnya yang saya baca dengan dada bergemuruh diatas geladak Kapal KM Kambuna yang membawa saya ke Jakarta.

Inilah salah satu cara saya berterimakasih dan bersyukur atas segala nikmat kebaikan, kesehatan, rezeki, rahmat, kepopuleran dan cinta yang sudah dianugerahkan oleh sang Maha Pencipta kepada saya.  Ini juga bisa menjadi momentum ucapan terimakasih tak terhingga dari saya kepada dunia internet, yang telah membuat saya ada, hadir dan berkarya didunia maya. Yang telah membuat saya mendapatkan keuntungan (baik moril maupun materi) dan keajaiban luar biasa termasuk mendapatkan begitu banyak kawan baru hasil interaksi intens di dunia blog selama 6 tahun kiprah saya menjalaninya.

Karya-karya puisi ini sudah lama saya tayangkan di blog, dan saya menganggap ini sudah menjadi milik publik.  Milik anda semua. Saya mengembalikan semuanya kepada Kearifan Khalayak, untuk menjaga dan melindungi karya ini. Saya tetap berbaik sangka dan percaya bahwa masih banyak orang baik di negeri ini, yang menghargai karya orang lain dan tidak memanfaatkan itu untuk kepentingan serta keuntungan sendiri. Dan saya yakin,  itu adalah anda semua.

Mudah-mudahan, apa yang saya persembahkan kepada pembaca ini memberikan manfaat berarti, setidaknya menjadi semacam “katarsis” atau sebuah “ruang lega” dari segenap kesumpekan hidup yang terus mendera. Semoga karya-karya puisi ini menjadi inspirasi bagi anda semua.

Terimakasih saya haturkan kepada Bung Syaifullah atau Daeng Gassing sang Ketua Komunitas Blogger Makassar AngingMammiri yang telah membantu membuatkan cover ebook yang keren ini, Terimakasih atas segala apresiasi pembaca, Terimakasih untuk menjadi kawan seiring, hadir dan mengalir, menoreh kiprah dan sejarah dalam hidup.

 

Related Posts
XLNETRALLY(4) : MENJELAJAHI EKSOTISME KLASIK LAWANG SEWU
ahaya mentari pagi menyapa hangat saat saya membuka jendela kamar 1202 Hotel Gumaya tempat saya dan Goenrock menginap. Hari Minggu (24/7) ini merupakan hari terakhir kami, peserta XL Net Rally ...
Posting Terkait
SANTAI & MENGASYIKKAN, BERSEPEDA 24,45 KM BERSAMA TIM CBC
ebagai "Newbie" alias "Orang Baru" dalam dunia komunitas persepedaan di Cikarang (meskipun sebenarnya tidak "baru" benar sebab saya sudah sering "gowes onthel alone" 🙂 ) tantangan untuk mengikuti Sepedaan Minggu ...
Posting Terkait
CIUMAN TERAKHIR DI HARI TERAKHIR
If tomorrow never comes Will she know how much I loved her Did I try in every way to show her every day That she's my only one And if my time on earth ...
Posting Terkait
PENTAS “I LA GALIGO, ASEKKU!” : MANIFESTASI KEARIFAN LOKAL DALAM KARYA TEATRIKAL YANG MEMUKAU
etelah mengarungi kemacetan panjang akhir pekan, saya akhirnya tiba juga di Graha Bakti Budaya, Taman Ismail Marzuki, Jum'at malam (13/5). Di tempat ini saya akan menyaksikan pentas "I La ...
Posting Terkait
KEBEBASAN BEREKSPRESI DI INTERNET DAN DINAMIKA SOSIOLOGIS MASYARAKAT KITA
ada sebuah kesempatan ke Kota Palembang sebagai moderator dalam acara Blogilicious bulan lalu, saya sangat beruntung dapat "oleh-oleh" spesial DVD Film Linimasa dari mas Donny BU, dosen dan Senior Associate ...
Posting Terkait
MENYIBAK EKSOTISME BUDAYA JEPANG DI JAK-JAPAN MATSURI 2016
20 tahun silam, Jepang menjadi negara diluar Indonesia pertama yang saya kunjungi lebih dari sehari. Ketika itu saya mengikuti pelatihan yang diadakan Matsushita Electric Corporation selama satu bulan di salah ...
Posting Terkait
MENUJU BLOGLICIOUS 2011 BERSAMA IDBLOGNETWORK
Kopdar atau kopi darat yang dilaksanakan oleh Idblognetwork (IBN) bersama sejumlah blogger di Jakarta kemarin sore (hingga malam) pada hari terakhir bulan Maret 2011 sungguh mengesankan. Hadir lebih cepat di ...
Posting Terkait
14 TAHUN YANG SELALU MENGESANKAN BERSAMA XL
ejak tahun 2001 saya telah menjadi pelanggan setia XL. Sebagai pelanggan pasca bayar, saya sangat menikmati beragam kemudahan dan fasilitas yang ditawarkan oleh provider telekomunikasi terkemuka di Indonesia ini. Pada ...
Posting Terkait
MAIN BOLA DIBAWAH KIBARAN SARUNG
Rizky ikut lomba makan kerupuk  SUNGGUH meriah perayaan hari kemerdekaan RI ke-63 di lingkungan sekitar rumah saya kemarin (17/8). Dengan dikoordinir oleh ibu-ibu peserta arisan gang di jalan Antilop V Blok H3 ...
Posting Terkait
Pemotongan Tumpeng HUT Pertama Politikana oleh Enda Nasution, salah satu pengelola situs politik web 2.0
Tadi malam (27/4)--disela-sela kesibukan pindahan gedung kantor-- saya hadir dan menjadi saksi sebuah sejarah peringatan ulang tahun pertama Politikana, sebuah situs politik Web 2.0 yang pertama dan satu-satunya di Indonesia dan ...
Posting Terkait
BLOGGER NUSANTARA 2013 : SEMARAK DALAM NUANSA KESEDERHANAAN DAN KEKELUARGAAN
esawat Air Asia QZ7552 yang saya tumpangi dari Jakarta mendarat mulus di Bandara Adisutjipto Yogyakarta pukul 13.10, Sabtu (30/11). Saya menghela nafas panjang, "Akhirnya sampai di Yogya juga". Ya, perjalanan ...
Posting Terkait
BLOGGER MAKASSAR DAN KEMENTERIAN LUAR NEGERI RI MENGGELAR SEMINAR SOSIALISASI PENGEMBANGAN ASEAN
Pada Konperensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-17 ASEAN di Hanoi tanggal 30 Oktober 2010, Indonesia secara resmi menerima jabatan keketuaan ASEAN dari Vietnam. Dengan resminya jabatan keketuaan dipegang Indonesia maka sosok ...
Posting Terkait
NOSTALGIA SMA, YANG TAK TERLUPAKAN
nda masih menyimpan memori-memori indah saat masih SMA dulu? Sayangnya, sejumlah foto-foto lama saya --termasuk masa-masa SMA-- masih tertinggal di Makassar. Sebenarnya, sudah ada niat di hati saya untuk  memboyong semuanya ...
Posting Terkait
"Tradisi" yang sudah lama saya tinggalkan yakni menulis posting-posting singkat terkait dengan link website atau blog yang menarik perhatian serta bermanfaat akan saya aktifkan lagi. Saya terakhir menulis "Yang Melengking ...
Posting Terkait
HUT KETIGA BLOGGER BEKASI : DARI BERINTERNET AMAN SAMPAI KIAT JADI BLOGGER SUKSES MULIA
abtu (8/9) kemarin adalah menjadi hari istimewa bagi Komunitas Blogger Bekasi. Bertempat di Balai Patriot Kompleks Kantor Pemerintah Kota Bekasi, dilaksanakan peringatan Hari Ulang Tahun ketiga komunitas yang lahir pada ...
Posting Terkait
MENIKMATI KEHIJAUAN NEGERI, MELERAI LETIH DAN PERIH
Keterangan foto: Hijau Negeriku, karya Adi Wiratmo, Potret Mahakarya Indonesia, Dji Sam Soe nakku sayang Rizky & Alya Selalu terbayang dalam benak ayah, bagaimana kalian menikmati masa liburan di kampung sembari menyusuri ...
Posting Terkait
XLNETRALLY(4) : MENJELAJAHI EKSOTISME KLASIK LAWANG SEWU
SANTAI & MENGASYIKKAN, BERSEPEDA 24,45 KM BERSAMA TIM
CIUMAN TERAKHIR DI HARI TERAKHIR
PENTAS “I LA GALIGO, ASEKKU!” : MANIFESTASI KEARIFAN
KEBEBASAN BEREKSPRESI DI INTERNET DAN DINAMIKA SOSIOLOGIS MASYARAKAT
MENYIBAK EKSOTISME BUDAYA JEPANG DI JAK-JAPAN MATSURI 2016
MENUJU BLOGLICIOUS 2011 BERSAMA IDBLOGNETWORK
14 TAHUN YANG SELALU MENGESANKAN BERSAMA XL
MAIN BOLA DIBAWAH KIBARAN SARUNG
DARI ULTAH PERTAMA POLITIKANA : MERIAH, HEBOH DAN
BLOGGER NUSANTARA 2013 : SEMARAK DALAM NUANSA KESEDERHANAAN
BLOGGER MAKASSAR DAN KEMENTERIAN LUAR NEGERI RI MENGGELAR
NOSTALGIA SMA, YANG TAK TERLUPAKAN
YANG “MELENGKING” DARI BLOGWALKING (32)
HUT KETIGA BLOGGER BEKASI : DARI BERINTERNET AMAN
MENIKMATI KEHIJAUAN NEGERI, MELERAI LETIH DAN PERIH

14 comments

Leave a Reply to wijaya kusumah Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *