Catatan Dari Hati

GCC : MENGGALANG PARTISIPASI GLOBAL MENUJU KORPORASI LEBIH SEHAT & PRODUKTIF

Kemarin pagi, Selasa (22/5), saya menerima paket Starter Pack GCC (Global Corporate Challenge) yang terdiri atas Tas Punggung, Stress Ball, Kaos kaki dan 2 pedometer. Saya bersyukur perusahaan saya (PT Geographe Energy Indonesia) menunjuk saya menjadi salah satu peserta kegiatan ini bahkan menjadi kapten atas 6 orang anggota regu CSI-02 (untuk kantor di Indonesia ada 2 tim yang ikut).

GCC merupakan sebuah gerakan yang menggalang partisipasi global perusahaan (juga personal) untuk hidup lebih sehat dengan cara melakukan berbagai aktifitas fisik, antara lain berjalan, berlari, bersepeda bahkan berenang dan diukur dengan alat Pedometer dengan target 10.000 langkah/hari selama 16 minggu berturut-turut. Program ini dirancang secara unik dan melibatkan keterlibatan tim untuk mencapai target yang ditetapkan. Data capaian peserta dimasukkan melalui website GCC atau bisa juga lewat aplikasi mobile (IOS, Android dan Blackberry). Statistik pencapaian juga terukur dan bisa dilihat disana.Sejumlah perusahaan besar ikut kegiatan ini seperti Unilever, Tyco, Nestle, P & G, Kraftfoods, dan lain-lain.

Diharapkan, GCC akan memberikan dampak signifikan bagi karyawan, tidak hanya pada kesehatan fisik namun juga kesehatan mental berupa motivasi agar terus bekerja lebih giat dan bersemangat. Ujung-ujungnya, produktifitas kerja akan meningkat. Untuk mendapatkan gambaran lebih jelas, apa itu GCC, silakan simak video berikut:


Dalam video tersebut disebutkan sejumlah fakta menarik dari kegiatan GCC tahun silam antara lain dari total kurang lebih 130.000 peserta yang ikut selama 16 minggu, 90% merasakan efek positif dari kesehatannya, penurunan berat badan rata-rata 4,5 kg (total keseluruhannya mencapai 233 ton!) , 74% terjadi peningkatan dalam moral bekerja serta dilaporkan 71% mengalami peningkatan energi dan 40% partisipan mengalami penurunan ketidakhadiran dikantor karena sakit.  Yang cukup menakjubkan adalah 91% peserta tetap melakukan aktifitas serupa bahkan setelah GCC selesai.

Program ini akan dimulai besok (24/5) secara serentak di seluruh dunia dan berakhir pada 12 September 2012. Terdapat kurang lebih 150.000 orang seluruh dunia yang akan berpartisipasi dalam kegiatan GCC, termasuk perusahaan kami yang telah menjadi bagian salah satu dari grup perusahaan terkemuka dibidang Oil & Gas, Cameron. Regu saya tidak hanya terdiri dari teman-teman kantor di Cikarang (Ahmad Saleh, Andi Susanto, Sharon Honiara & Yohanis Arung P), tetapi juga ada 2 diantaranya dari kantor di Malaysia (Adi Omar & Chong Eujin).  Seluruh peserta diminta untuk mendaftarkan diri dengan akses masuk ke website GCC.

Sebagai kapten dari 6 anggota, saya sudah mendapatkan akses masuk ke situs resmi GCC serta melakukan update profil serta melengkapi data-data yang dibutuhkan. Sebagai peserta, kami tidak hanya mengisi data awal berupa informasi pribadi namun juga perilaku bekerja serta profil kesehatan selama setidaknya 6 bulan terakhir (termasuk apakah sudah pernah sakit sebelumnya).  Ini akan menjadi bahan rujukan bagi evaluasi setelah program GCC selesai.

Bagi saya, ini sebuah program yang menarik dan inspiratif. Menggalang partisipasi global untuk kesehatan korporasi menjadi sebuah solusi menuju membaiknya produktivitas kerja dengan kerjasama tim yang padu serta kekuatan individu. Program ini ternyata tidak hanya untuk kalangan dewasa saja bahkan juga untuk anak-anak yang dinamakan sebagai  Global Children Challenge.

Saya sendiri akan berusaha untuk menjalankan pola hidup sehat, dengan ataupun tanpa GCC, secara konsisten. Program GCC kian menambah spirit saya untuk berbuat lebih baik, inovatif dan produktif.  Tidak hanya untuk perusahaan (yang sudah “mentraktir” saya mengikuti event ini 🙂 ), tapi terutama untuk diri saya sendiri.

Let’s move on, guys and get at least 10.000 step/day !

Catatan:

Beberapa video terkait kegiatan GCC bisa anda lihat di Youtube 

Related Posts
Kemarin pagi sebuah email yang cukup menghentak masuk ke inbox saya. Judulnya "I'm (offically) taking off my high heels". Email itu datang dari sahabat saya, Sandy Tiara, Application Engineer pada ...
Posting Terkait
KISAH MUDIK 2010 (6) : GEMPA, KE KIDS FUN LAGI DAN NAIK ANDONG
Malam baru saja melewati pucuknya, Minggu (12/9) ketika guncangan itu tiba-tiba terjadi. "Gempa !! Gempa !!", seru adik ipar saya, Ahmad, yang "sense of awareness"-nya sudah sangat tinggi karena lama tinggal ...
Posting Terkait
CATATAN DARI CSCP TRAINING 2013 : MEMBANGUN TATA KELOLA RANTAI SUPPLY YANG MUMPUNI
inggu lalu (29-31 Oktober 2013), saya akhirnya berhasil menyelesaikan materi pelatihan seluruh modul dari Certified Supply Chain Professional (CSCP) yang diselenggarakan oleh PQM (Productivity & Quality Management) Consultant di Hotel ...
Posting Terkait
AMPROKAN BLOGGER 2011 (5): DISKUSI SANTAI TENTANG KEBEBASAN BEREKSPRESI & PERAN NETIZEN
alam minggu (17/9) di aula Asrama Haji terlihat begitu romantis. Ada bulan menggantung dan sembunyi malu-malu di balik awan. Saya menyaksikan pemandangan itu dari lantai 2 tempat penyelenggaraan Amprokan Blogger ...
Posting Terkait
TERIMAKASIH YA DELL!
3 Degrees Club yang terletak di lantai 7 FX Mall Jl.Jend.Sudirman Jakarta begitu semarak, kemarin malam (16/12). Sejumlah standing banner dan logo DELL, salah satu produsen komputer terkemuka di dunia, berada ...
Posting Terkait
MINGGU DEPAN, BLOGGER ASEAN SELENGGARAKAN KONFRENSI PERTAMA DI BALI
ertempat di Museum Pasifika Nusa Dua Bali, pada tanggal16-17 November 2011 akan diselenggarakan ASEAN Blogger Confrence yang pertama dengan tema “The New ASEAN and Its Cooperation with Dialogue Partners” . Digagas ...
Posting Terkait
DINNER@ CAFE PINANG HOTEL KRISTAL
SELASA Malam (15/4) bertempat di Kafe Pinang Hotel Kristal Jakarta Selatan, kami, keluarga besar Andergauge Drilling System Asia Pacific dijamu makan malam spesial oleh Pak Malcolm Greener, Managing Director Andergauge ...
Posting Terkait
MENJAGA AGAR KEHIJAUAN ITU TETAP NISCAYA DI KOTA JABABEKA
ailing list Cikarang Baru mendadak heboh terkait demonstrasi warga menolak pengalihan fungsi jalur hijau menjadi ruko. Adalah Pak Mualib Wijono yang kemudian menuliskan aksi warga itu di Kompasiana menjelaskan aksi ini ...
Posting Terkait
KISAH EMPLOYEE GATHERING (1) : MENIKMATI PESONA PULAU DEWATA YANG EKSOTIS
um'at pagi (24/2), pukul 04.30 Bandara Soekarno Hatta Rombongan Kloter (Kelompok Terbang) pertama PT Geographe Energy Indonesia (GEI) yang akan melaksanakan Employee Gathering di Bali sudah bersiap-siap check-in di counter ...
Posting Terkait
NGEBLOG ADALAH SALAH SATU CARA SAYA MENSYUKURI KEHIDUPAN
alam acara Blogilicious Jakarta yang diselenggarakan akhir Juni silam, saya sempat terhenyak pada pertanyaan seorang peserta kepada saya yang ketika itu membawakan materi mengenai "Tips Blogging". Peserta tersebut menanyakan, "Apakah ...
Posting Terkait
KECERIAAN RUMAH DENGAN WARNA WARNI CAT DULUX
ebuah “tradisi” yang selalu saya kenang dan pelihara hingga kini, sejak masih kecil hingga memiliki keluarga sendiri seperti sekarang adalah, mengecat rumah menjelang berakhirnya bulan Ramadhan. Saya masih ingat betul, ...
Posting Terkait
MENUJU BLOGLICIOUS 2011 BERSAMA IDBLOGNETWORK
Kopdar atau kopi darat yang dilaksanakan oleh Idblognetwork (IBN) bersama sejumlah blogger di Jakarta kemarin sore (hingga malam) pada hari terakhir bulan Maret 2011 sungguh mengesankan. Hadir lebih cepat di ...
Posting Terkait
“TERCEBUR” DI KOLAM BESAR
"Lebih baik jadi Ikan Besar di Kolam Kecil, daripada menjadi Ikan Kecil di Kolam Besar," demikian sebuah ungkapan yang pernah diutarakan Enda Nasution dalam sebuah postingnya di bulan Oktober 2002. ...
Posting Terkait
PSF DAN OBSESI MENGGAGAS MASA DEPAN BANGSA BERKEUNGGULAN
emarin siang, Kamis (17/10), saya mendapatkan kehormatan diundang khusus oleh Putra Sampoerna Foundation (PSF) dalam kapasitas sebagai Blogger untuk bersilaturrahmi dan makan siang dalam acara "PSF Bloggers Luncheon" yang dilaksanakan ...
Posting Terkait
MELERAI CEMAS DENGAN #INVESTASI CERDAS DI MANDIRI SEKURITAS
aya sungguh merasa beruntung mendapatkan kesempatan belajar Online Trading dalam kelas "Investasi Cerdas" batch-3 yang dilaksanakan oleh Mandiri Sekuritas untuk para blogger dan penggiat media sosial, Sabtu (13/12) di Main Hall ...
Posting Terkait
SATU TAHUN KOMUNITAS BLOGGER BEKASI : SEBUAH MIMPI YANG MENJADI
Gelap Malam telah melingkupi kawasan pintu Tol Jatibening dan sekitarnya saat saya dan Mas Yulyanto yang mengendarai mobil Isuzu Panther melintasinya. Tak terlalu banyak kendaraan yang melewati pintu tol tersebut ...
Posting Terkait
SHE JUST TAKING OFF HER HIGH HEELS
KISAH MUDIK 2010 (6) : GEMPA, KE KIDS
CATATAN DARI CSCP TRAINING 2013 : MEMBANGUN TATA
AMPROKAN BLOGGER 2011 (5): DISKUSI SANTAI TENTANG KEBEBASAN
TERIMAKASIH YA DELL!
MINGGU DEPAN, BLOGGER ASEAN SELENGGARAKAN KONFRENSI PERTAMA DI
DINNER@ CAFE PINANG HOTEL KRISTAL
MENJAGA AGAR KEHIJAUAN ITU TETAP NISCAYA DI KOTA
KISAH EMPLOYEE GATHERING (1) : MENIKMATI PESONA PULAU
NGEBLOG ADALAH SALAH SATU CARA SAYA MENSYUKURI KEHIDUPAN
KECERIAAN RUMAH DENGAN WARNA WARNI CAT DULUX
MENUJU BLOGLICIOUS 2011 BERSAMA IDBLOGNETWORK
“TERCEBUR” DI KOLAM BESAR
PSF DAN OBSESI MENGGAGAS MASA DEPAN BANGSA BERKEUNGGULAN
MELERAI CEMAS DENGAN #INVESTASI CERDAS DI MANDIRI SEKURITAS
SATU TAHUN KOMUNITAS BLOGGER BEKASI : SEBUAH MIMPI

3 comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *