Catatan Dari Hati

CATATAN DARI PELUNCURAN NOKIA N97

Selasa Malam (9/6), bertempat di Café Poste East Building Kawasan Lingkar Mega Kuningan Jakarta Selatan, saya diundang atas nama salah satu Blogger di Asia Blogging Network (ABN) ,untuk menghadiri Exclusive Review Nokia 97 for Blogger and Media yang dilaksanakan oleh PT Nokia Indonesia.

Pukul 17.30, saya tiba di lokasi acara dan langsung menemui beberapa rekan ABN yang lain seperti Mas Budi Putra (CEO ABN), M.Fahmi Aulia, Amir Karimuddin, Rendy Maulana, Puty dan Fajar yang datang beserta istrinya. Sembari menikmati sajian pengantar berupa minuman softdrink, saya juga turut larut dalam percakapan bersama kawan-kawan serta berkenalan pula dengan beberapa staf Nokia Indonesia antara lain ibu Regina Hutama Poli (Corporate Communication Manager), ibu Haryati Lawidjaja (Service Marketing Manager) dan Pak Eka Anwar (Marketing Manager – Messaging, Convergence & Social Location).Saya sempat pula berkenalan dengan Pak Herry S.W, seorang Writer dan Editor yang setiap minggu menulis mengenai teknologi komunikasi di sebuah media terkemuka di Surabaya . Beliau khusus datang jauh-jauh dari Kota Pahlawan dan langsung menuju tempat acara berlangsung sesaat setelah tiba di Bandara Soekarno Hatta. Dikesempatan tersebut, sayapun berkenalan pula dengan Mas Oki Rosgani seorang blogger asal Subang dan pengelola situs www.indonesia-cycling.com. Acara yang berlangsung secara santai dan informal ini dimulai pukul 18.30. Kami pindah untuk duduk di sebuah ruangan tersendiri didalam Café dimana sudah disediakan 5 layar TV LCD ukuran 32” yang masing-masing sudah terhubung dengan satu buah Nokia N97 yang “siap jajal” dan sebuah layar presentasi putih dibagian depan. Acara dimulai dengan sebuah tayangan video tentang produk paling anyar dari Nokia ini.

Setelah itu, Marketing Manager PT Nokia Indonesia, Pak Eka Anwar tampil menjelaskan keunggulan Nokia N97 . Menurutnya, Nokia N97 selain berfungsi sebagai alat komunikasi juga merupakan piranti computer bergerak dengan layer sentuh 3,5 inci, Papan Ketik QWERTY, Kamera 5 MegaPixel 24 bit color beresolusi 640 x 340 pixel dengan lensa Carl Zeiss Tessar auto focus, dan Fasilitas GPS.Nokia N97 adalah piranti pertama Nokia yang menawarkan layar utama yang dapat disesuaikan dan diatur dengan widget yang membawa informasi real time kedalamnya. Widget ini merupakan akses menuju jejaring social seperti Facebook dan Friendster, Layanan Berita Kompas dot com, Associated Press, Bloomberg dan Reuters, situs belanja dan informasi cuaca. Nokia N97 adalah piranti pertama yang dibekali dengan Ovi Store yang menawarkan akses mudah aplikasi games, video, podcast, web,dll.

Ovi Store memiliki berbagai layanan konten berbayar dan gratis dari seranngkaian pengembang dan penyedia konten global maupun local termasuk Paramount Pictures, Qik, Twitter, dll. Di Indonesia saat ini, Nokia baru menyediakan konten gratis di Ovi Store.

Nokia N97 juga memiliki akses langsung ke catalog musik lengkap pada Nokia Music Store dengan pilihan konektivitas berkecepatan tinggi dan media penyimpanan sebesar 32 GB (dapat ditingkatkan menjadi 48 GB menggunakan micro SD Card), yang memungkinkan pengguna untuk mengunduh langsung dan menyimpan puluhan ribu lagu didalam handset N97.

Gambar berkualitas tinggi dan video klip dalam 30 frame per detik (fps) dapat diabadikan dengan kamera 5 Megapixel yang dilengkapi dengan lensa optic Carl Zeiss. Gambar juga dapat di geotagged ke Lokasi tertentu dan dibagi dengan teman atau diunggah secara online melalui Ovi Store, Fox atau Flickr.

Keindahan piranti Nokia N97 ini, kata Pak Eka, adalah keunikannya hanyalah sebuah awal. Sebagaimana dengan computer lain, orang dapat mengembangkan dan menyesuaikan N97 dengan fitur fitur baru, fungsi dan perbaikan sehingga mereka bias melakukan banyak hal melalui piranti tersebut.

Mas Budi Putra, CEO Asia Blogging Network yang turut diundang berbicara diatas panggung kecil bersama Pak Eka menuturkan bahwa dengan trend mobile blogging yang ada saat ini, seorang blogger tentunya sangat memerlukan piranti yang praktis dan handal untuk menulis dan memberitakan berbagai hal sekaligus memasangnya diblog dari mana saja ia berada secara real time. Nokia N97 merupakan sarana yang tepat untuk itu karena sudah “dipersenjatai” dengan berbagai widget mumpuni yang mendukung aktifitas para blogger. Kehadiran Nokia N97, kata Mas Budi, akan memberikan pengalaman baru bagi para blogger untuk menggunakan piranti komunikasi bergerak yang juga sekaligus berupa computer mini itu.

Saya sempat menjajal kehandalan Nokia N97 dan berdecak takjub pada fasilitas serta fitur-fitur canggih yang dimilikinya. Tampilan beberapa widget dilayar N97 yang sangat mudah di-kustomisasi hanya dengan menggunakan sentuhan tangan pada layarnya sungguh memberikan kemudahan dan kecepatan akses menuju fitur-fitur lainnya. Terasa benar Nokia N97 sudah menjelma menjadi sebuah Komputer Mini dan tidak sekedar hanya sebagai piranti komunikasi biasa.

Setelah pemaparan dari Pak Eka Anwar dan Mas Budi Putra, Pak Trisnawan dan Ibu Haryati menyajikan materi presentasi lainnya. Pak Trisnawan memamerkan demo kecanggihan Nokia N97 dan ibu Haryati menceritakan tentang Ovi Store yang sudah terhubung langsung dengan Nokia N97. Tidak menutup kemungkinan, kata Ibu Haryati, bila ada blogger yang bekerjasama dengan developer software local yang memiliki konten menarik, maka bisa ditayangkan pula di Ovi Store.

Seusai acara Tanya jawab dan dilanjutkan dengan makan malam bersama, dilaksanakan penarikan door prize berupa satu unit Nokia N97. Rekan saya Rendy Maulana, beruntung mendapatkan anugerah tersebut. Penyerahan hadiah Nokia N97 oleh Pak Eka Anwar kepada Rendy dilakukan secara simbolis tadi malam. Acara berakhir Pukul 20.30 malam dan saya menerima oleh-oleh berupa sebuah goodie bag berisi merchandise dari Nokia yaitu Tas, Kaos, USB Flash Disk dan Brosur Nokia.

 

Related Posts
Membangun Tanpa Merusak: Transformasi Industri Konstruksi untuk Hutan Indonesia
i suatu pagi yang sunyi di tengah hutan Kalimantan Timur, seorang pekerja konstruksi menghentikan alat beratnya. Bukan karena mesin rusak, tetapi karena matanya menangkap sosok orangutan yang tengah berpelukan dengan ...
Posting Terkait
WALIKOTA BEKASI SIAPKAN HADIAH TOTAL Rp 45 JUTA UNTUK LOMBA BLOG DAN FOTO
Sebuah kebanggaan dan keharuan tersendiri dirasakan oleh segenap pengurus serta anggota Komunitas Blogger Bekasi saat Walikota Bekasi H.Mochtar Muhammad secara spontan menyiapkan hadiah lomba penulisan blog dan foto bertema "Aku ...
Posting Terkait
1. Lomba-Lomba Dalam Pesta Blogger 2010 Tanggal 30 Oktober 2010, Hajatan akbar blogger seluruh Indonesia akan digelar di Rasuna Episentrum Jl.HRRasuna Said Kuningan Jakarta Selatan. Jangan lewatkan untuk mengikuti sejumlah lomba ...
Posting Terkait
Dua Pilar Energi Indonesia Bersinar di Kancah Global: Refleksi Pencapaian PLN dan Pertamina
i balik hiruk pikuk Jakarta yang tak pernah sunyi, sebuah keajaiban ekonomi sedang terukir dengan tangan-tangan pekerja yang tak kenal lelah. Pada tahun 2025 ini, dunia menyaksikan pencapaian bersejarah yang ...
Posting Terkait
TAMAN IMPIAN JAYA ANCOL : PADUAN WAHANA REKREASI, EDUKASI & KEPEKAAN SOSIAL YANG MENGESANKAN
aya selalu memelihara jejak ingatan itu. Ketika pertama kali menginjakkan kaki di Taman Impian Jaya Ancol bersama kawan-kawan saya sesama mahasiswa kerja praktek di PT INTI Bandung tahun 1993 (sekaligus merupakan ...
Posting Terkait
Kawan-kawan, Dibawah ini, saya akan menyajikan semacam "kaleidoskop" atau napak tilas perjalanan saya sepanjang melaksanakan aktifitas blogging sepanjang tahun 2009. Sekedar sebuah dokumentasi yang mudah-mudahan tidak sekedar untuk dikenang-kenang tapi juga ...
Posting Terkait
AMPROKAN BLOGGER 2010 (6) : SARASEHAN YANG HEBOH DAN MIDNIGHT TALK SHOW
Pukul 17.30, Sabtu (6/3), Rombongan Amprokan Blogger akhirnya tiba di Pendopo tepat didepan kediaman Walikota Bekasi. Hidangan snack dan curahan hot spot kecepatan tinggi sudah menyambut kedatangan mereka yang terlihat ...
Posting Terkait
ALHAMDULILLAH, MENANG LOMBA “GOKIL DAD” !
  Alhamdulillah, ternyata saya ini punya bakat gokil juga jadi ayah. Pada lomba "Be A Gokil Dad" yang diselenggarakan oleh sang penulis "Gokil Dad" Iwok Abqary dan Penerbit Gradien Mediatama saya berhasil ...
Posting Terkait
BERKARYA DI EMPAT WILAYAH BERBEDA
Foto keluarga kami yang diambil saat lebaran tahun 2005. Dari kiri ke kanan (berdiri), saya dan keluarga (istri, Rizky & Alya), Budi dan istrinya (Rika) dan Iwan (suami Yayu) sementara dalam ...
Posting Terkait
DARI TALKSHOW “INTIP BUKU” : “MENULIS ADALAH DUNIA ‘ORANG BIASA’ “
uang pertemuan di lantai 3 Gedung Sjafruddin Prawiranegara pada kawasan perkantoran Bank Indonsia, Sabtu(28/4), Jl.MH.Thamrin, Jakarta Pusat telah diisi setengahnya ketika saya tiba disana. Sambutan hangat Om Jay--guru SMP Labschool--yang ...
Posting Terkait
MENIKMATI SEKEPING SURGA DIRUMAH
SAYA selalu menikmati "ritual" harian itu.  Setiap malam di hari kerja, usai pulang kantor, saat membuka pintu pagar rumah, kedua anak saya, Rizky dan Alya datang menyambut kedatangan saya dengan kegembiraan ...
Posting Terkait
PELATIHAN BLOG GURU ANGKATAN KEDUA BERSAMA BLOGGER BEKASI, SIAP DIGELAR
etelah sukses menggelar Pelatihan Blog untuk Guru angkatan pertama tanggal 30 Oktober 2011 bertempat di Islamic Center Bekasi, Komunitas Blogger Bekasi bekerjasama dengan IGI (Ikatan Guru Indonesia) Bekasi disponsori oleh ...
Posting Terkait
NOSTALGIA AGUSTUSAN
Saya (ketiga dari kiri) saat bertugas bersama Pasukan-8 Paskibra mengibarkan bendera pada Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan RI pada tanggal 17 Agustus 1988 di Lapangan Kassi Kebo, Kab.Maros Setiap Peringatan Hari Kemerdekaan ...
Posting Terkait
JADI TUA ITU NISCAYA
"Kita sudah makin tua, kawan," kata rekan saya, Farid Ma'ruf Ibrahim (kini dosen Universitas Paramadina) seraya mengelus lembut rambut anaknya Fawwaz (9 tahun), saat kami bertemu di Galeri Cipta II ...
Posting Terkait
Membangun Tanpa Merusak: Transformasi Industri Konstruksi untuk Hutan
WALIKOTA BEKASI SIAPKAN HADIAH TOTAL Rp 45 JUTA
YANG MELENGKING DARI BLOGWALKING (37)
Dua Pilar Energi Indonesia Bersinar di Kancah Global:
TAMAN IMPIAN JAYA ANCOL : PADUAN WAHANA REKREASI,
BERPARTISIPASI MEMERIAHKAN HUT NINDYA KARYA KE 61 DENGAN
MY BLOGGING KALEIDOSKOP 2009
AMPROKAN BLOGGER 2010 (6) : SARASEHAN YANG HEBOH
ALHAMDULILLAH, MENANG LOMBA “GOKIL DAD” !
BERKARYA DI EMPAT WILAYAH BERBEDA
VIDEO : SERUNYA TALKSHOW ANDALIMAN CITARASA DANAU TOBA
DARI TALKSHOW “INTIP BUKU” : “MENULIS ADALAH DUNIA
MENIKMATI SEKEPING SURGA DIRUMAH
PELATIHAN BLOG GURU ANGKATAN KEDUA BERSAMA BLOGGER BEKASI,
NOSTALGIA AGUSTUSAN
JADI TUA ITU NISCAYA

4 comments

  • wah enak bener mas Rendy dapet hadiah … gadget canggih pula … 😀

    /* omong-omong soal N97 saya lihat dari berbagai screenshot dan review luar sepertinya memang sip sekali … termasuk yg tercanggih dan terlengkap … apalagi ada gps-nya pula … gak ditanya kalau sudah dijual di Indonesia berapa harganya? */

  • hendra

    kalo beli, dapat free bluetooth headset nga ya, kayak saya liat di web nokia us dan europe hehe?

  • Wah, terima kasih sudah memasukkan nama saya dalam tulisan Mas Amril hehehe

  • musa

    emANG harga berapa dan bisa di dapatkan di mana?tks

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *