Catatan Dari Hati

STATUSBOOKS, JEJARING SOSIAL KEREN ALA INDONESIA

Sebuah jejaring sosial keren buatan anak Indonesia telah lahir : Statusbooks. Hari ini saya baru saja mendaftarkan diri dan bergabung dengan situs yang digagas oleh Kompasianers (penggiat blog Kompasiana) terpopuler tahun 2010 Andy Syoekry Amal dan kawan-kawan yang ternyata sudah diluncurkan secara resmi sejak 5 Maret 2011. Terus terang, semula saya masih menganggap bahwa situs ini sama dan sebangun dengan grup diskusi Facebook yang bernama sama dan sudah ikut bergabung sejak 2 bulan silam.

Ternyata, setelah chat via Facebook dengan Bang ASA — demikian panggilan “mesra” Andy Syoekry Amal– saya baru mengerti bahwa jejaring sosial ini berbeda dengan yang di facebook. “Ini merupakan desain dari teman-teman programer asli Indonesia, meski situs ini bukanlah sepenuhnya hasil karya tim teknis kami. Statusbooks.com dibangun dengan menggunakan engine open source dari Perusahaan Blogtronix, LLC.  Tim kami kemudian   mengembangkan  sesuai dengan kebutuhan”, kata pria yang kini berdomisili di Kota Palopo, Sulawesi Selatan ini.

Seperti diungkapkan Bang ASA dalam di halaman Berita Statusbook:

Konsep pendirian situs ini pada awalnya lahir ketika munculnya isu bahwa jejaring sosial terbesar di dunia, Facebook bakal ditutup. Saat itu, sejumlah teman-teman facebooker yang tergabung di page/grup Statusbook/Statusbook Community, merasa gelisah. Dengan alasan tak ingin pertemanan mereka di dunia maya terputus, mereka berharap adanya situs jejaring sosial tersendiri sebagai wadah statusbookers (sebutan member Statusbook), apabila isu itu benar-benar menjadi kenyataan.

Saya selanjutnya mengajak sejumlah teman yang menguasai pengembangan situs jejaring sosial untuk memikirkan dan membumikan usulan ini. Dalam perjalanan selanjutnya, kami pun mendirikan Statusbook Community (www.statusbook.web.id) dan kini Statusbook (www.statusbooks.com).

Kini, perlahan tapi pasti, anggota Statusbook kian bertambah. Fitur yang ditawarkan pun cukup menarik dengan tingkat interaktifitas antar anggota kian dimungkinkan karena disediakan mekanisme penambahan anggota, komentar di tiap posting hingga upload foto serta berbagi tautan pada status profil anggota. Memang boleh dikatakan hampir relatif sama dengan apa yang sudah ditawarkan oleh facebook namun salah satu keunggulannya adalah kita dapat melakukan kustomisasi pada latar belakang halaman profil kita dengan tema yang kita inginkan. Kita pun bisa membuat grup diskusi khusus yang mengakomodasi teman-teman yang memiliki minat dan kepentingan serupa.

Sayangnya, saya belum menemukan “badge” atau “banner” khusus yang disediakan oleh Statusbooks dan  bisa saya pasang di situs blog saya seperti yang disiapkan oleh Facebook. Moga-moga untuk pengembangan dimasa datang fitur ini bisa diadakan dan saya berharap situs ini dapat memberikan kelebihan berbeda yang tidak dimiliki jejaring sosial yang sudah ada sebelumnya.

Harapan lain saya adalah mudah-mudahan bisa bertahan lebih lama, serta tidak seperti nasib “Facebook ala Makassar” (Channel Makassar) yang pernah saya tulis sebelumnya dan kini sudah tak eksis lagi di dunia maya.

Salut buat Statusbooks! dan…. jangan lupa add saya ya? 🙂

Related Posts
AKSI DEMO BURUH KEMBALI MELANDA CIKARANG HARI INI
ari ini. Rabu, tanggal 3 Oktober 2012 kami kembali mengalami "sensasi" serupa seperti bulan Januari lalu. Aksi massal demonstrasi buruh berlangsung secara serempak di seluruh Indonesia dengan mengusung 3 isu ...
Posting Terkait
“JAM SESSION” WITH CIMART BAND
Meski tak terlihat bulan, malam begitu cerah di Cikarang. Bintang terlihat mengintip malu-malu dilangit utara. Syukurlah, cuaca begitu bersahabat, saya membatin, karena malam ini saya, untuk pertama kalinya akan datang ...
Posting Terkait
"Setidaknya ada 3 makna yang berada pada nama depanmu, nak," kata ayah saya suatu hari saat kami sedang duduk-duduk di teras rumah. Saya masih bersekolah di SMA ketika itu. "Apa itu, ...
Posting Terkait
ARUNG JERAM ARUS LIAR : MENAKLUKKAN TANTANGAN DAN KETAKUTAN
Matahari pagi belum muncul saat hari Sabtu 30 April 2011 saya berangkat meninggalkan rumah menuju ke kantor. Saya melirik arloji di tangan. Masih pukul 04.50, saya membatin. Kami mesti kumpul ...
Posting Terkait
ANJANGSANA BLOGGER CIKARANG KE OMAH BURUH : MENGGAGAS SINERGI DASHYAT 2 KOMUNITAS
amis malam (5/7) minggu lalu, saya bersama Pak Ceppi Prihadi (Ketua Komunitas Blogger Cikarang) berkesempatan untuk melakukan anjangsana ke Omah Buruh, "markas besar" komunitas serikat pekerja di Cikarang yang berlokasi ...
Posting Terkait
TARI GANDRANG BULO, KRITIK SOSIAL DAN KENANGAN 34 TAHUN SILAM
Pagelaran Tari Gandrang Bulo yang spektakuler dalam ajang Pesta Blogger 2010 yang dilaksanakan tanggal 30 Oktober 2010 silam di Rasuna Episentrum Walk, telah membangkitkan kenangan saya pada sebuah waktu 34 ...
Posting Terkait
SLEEPLESS IN BANDUNG : NGOPI ASYIK DI CAFE IGELANCA DAGO
emuanya terjadi begitu saja. Spontan. Tak terduga. Tak terencana. Malam itu, Selasa (3/4) saya sedang asyik menyantap makanan di Bakmi Malang Karapitan (BMK) di depan Bandung Indah Plaza Jl.Merdeka Bandung, ketika ...
Posting Terkait
TOLOOONG…ANAK SAYA TAKUT NAIK PESAWAT TERBANG!
SAYA tidak tahu, apakah anak saya telah mengalami sebuah indoktrinasi sistematis dari Mr.T tokoh bertubuh kekar yang--ironisnya-- takut naik pesawat, sampai-sampai sang rekan Murdock mesti membiusnya dulu sebelum dibawa terbang ...
Posting Terkait
NASI GORENG KEKAR MEMBAHANA TAMPIL DALAM LOMBA MASAK KOKITA
inggu pagi (30/6) yang cerah tadi, saya menemani istri untuk mengikuti lomba masak nasi goreng yang dilaksanakan oleh Kokita di Pasar Bersih Cikarang. Awalnya, saya sama sekali tidak ada rencana ...
Posting Terkait
ROMANTIKA MUDIK KE MAKASSAR (1) : SETELAH 4 TAHUN, MELAMPIASKAN RINDU
Rizky dan Alya terlihat masih mengantuk saat sahur di bandara Soekarno Hatta, Selasa (6/8) sebelum bertolak ke Makassar dengan pesawat Garuda Indonesia GA 654 jam 05.00 pagi Pesawat Garuda GA 654 ...
Posting Terkait
THE A TEAM (2010) : MEREKA BERAKSI LAGI!
"Murdock, ada paket film 3D untukmu, dari Annabele Smith!," kata seorang perawat rumah sakit jiwa di Jerman pada seorang pasien bertopi baseball yang bertampang lugu. Lelaki yang dipanggil itu mendadak terperangah, ...
Posting Terkait
WISATA BUDAYA MADURA (3) : KEHEBOHAN PAGELARAN SENI TARI TOPENG DI TENGAH SAWAH
enja melingkupi ibukota Kabupaten Sumenep saat rombongan Cultural Trip Potret Mahakarya tiba. Bis yang membawa kami memasuki halaman hotel C1 tempat kami kelak akan menginap. Saya menyempatkan diri meluruskan pinggang ...
Posting Terkait
DARI BLOGGER GATHERING POTRET MAHA KARYA INDONESIA : MEMBERDAYAKAN NILAI “RASA” DALAM TRAVEL BLOGGING
ujan deras yang mengguyur Jakarta, sore itu, Jum'at (1/11) membuat saya tiba terlambat di lokasi pelaksanaan Blogger Gathering Potret Mahakarya Indonesia yang dilaksanakan di Assembly Hall Plaza Bapindo Lt.10 Jl.Jenderal ...
Posting Terkait
MENANG LOMBA SOUTH SULAWESI TOURISM & SEBUAH CATATAN KECIL TENTANGNYA
ulan April merupakan bulan penuh berkah dan kenangan indah buat saya. Tahun lalu,  saya berhasil memenangkan lomba blog Kartini Digital dan lomba twitter tentang inspiratif mengenai Wanita Masa Depan yang ...
Posting Terkait
USIA LIMAPULUH DUA,
Hari ini saya genap berusia 52 tahun. Alhamdulillah, masih diberikan kesempatan oleh Allah SWT mengarungi kehidupan di dunia fana. Berkesan sekali perayaan ulangtahun kali ini, tidak hanya karena saya merayakannya bersama ...
Posting Terkait
BINDHE BILUHUTA, SAJIAN KULINER DENGAN SENSASI RASA MENDUNIA
ejak kecil saya sudah menyukai Bindhe Biluhuta, nama makanan khas Gorontalo ini. Kedua orang tua saya yang lahir dan besar di wilayah yang kerap disebut sebagai "Serambi Madinah" itu senantiasa ...
Posting Terkait
AKSI DEMO BURUH KEMBALI MELANDA CIKARANG HARI INI
“JAM SESSION” WITH CIMART BAND
CATATAN KECIL DI USIA 39
ARUNG JERAM ARUS LIAR : MENAKLUKKAN TANTANGAN DAN
ANJANGSANA BLOGGER CIKARANG KE OMAH BURUH : MENGGAGAS
TARI GANDRANG BULO, KRITIK SOSIAL DAN KENANGAN 34
SLEEPLESS IN BANDUNG : NGOPI ASYIK DI CAFE
TOLOOONG…ANAK SAYA TAKUT NAIK PESAWAT TERBANG!
NASI GORENG KEKAR MEMBAHANA TAMPIL DALAM LOMBA MASAK
ROMANTIKA MUDIK KE MAKASSAR (1) : SETELAH 4
THE A TEAM (2010) : MEREKA BERAKSI LAGI!
WISATA BUDAYA MADURA (3) : KEHEBOHAN PAGELARAN SENI
DARI BLOGGER GATHERING POTRET MAHA KARYA INDONESIA :
MENANG LOMBA SOUTH SULAWESI TOURISM & SEBUAH CATATAN
USIA LIMAPULUH DUA,
BINDHE BILUHUTA, SAJIAN KULINER DENGAN SENSASI RASA MENDUNIA

32 comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *