Catatan Dari Hati

JADI PANITIA PESTA BLOGGER (LAGI)

Saya dan kawan-kawan panitia Pesta Blogger 2009 saat ajang perkenalan panitia dipimpin oleh Mas Iman Brotoseno (24/10/09)

Untuk kedua kalinya, saya terlibat dalam kepanitiaan Pesta Blogger.

Tahun silam, saya bergabung dengan Tim Panitia yang dipimpin oleh Mas Iman Brotoseno yang mengangkat tema “One Spirit One Nation”. Pada Pesta Blogger tahun ini, atas “lamaran” Rara (nama akrab dari Irayani Queencyputri), sang Ketua Panitia baru yang menggantikan Mas Iman dan juga adalah mantan Ketua Komunitas Blogger Makassar Anging Mammiri saya ikut bergabung dalam “laskar” kepanitiaan. “Lamaran” sekaligus tantangan itu saya terima karena sejak awal pengangkatan Rara sebagai Ketua Panitia Pesta Blogger 2010, saya sudah menegaskan sikap dan komitmen untuk siap membantunya baik langsung maupun tidak.

Sejumlah nama baru muncul dalam kepanitiaan ini seperti Henny RolanS. SetiawanLuzipengIndah JuliSofia Kartika disamping nama-nama mantan panitia tahun sebelumnya seperti saya sendiri, Enda NasutionWicaksonoIman BrotosenoOng Hock ChuanHanny KusumawatiNena Brodjonegoro, dan Yati Maulana. Seperti tahun sebelumnya bagian kesekretariatan dan Administrasi dilaksanakan oleh kawan-kawan dari Maverick dibawah koordinasi Nia Sadjarwo.

Berbeda dengan Pesta Blogger di tahun-tahun sebelumnya, Pesta Blogger tahun ini tampil dengan slogan gagah “Merayakan Keberagaman” (Celebrating Diversities). Bagaimana implementasi konsep ini?, secara lugas dijelaskan dilink ini:

Di Indonesia, komunitas yang sangat menarik untuk disorot adalah komunitas blogger (baik makro maupun mikro). Kekuatan dan peranan mereka dalam sendi kehidupan sosial benar-benar sudah tidak bisa diremehkan lagi. Para Narablog Indonesia telah menunjukkan bagaimana komunitas maya bisa bekerja sama menjadi agen perubahan yang sangat efektif. Mulai dari yang gaungnya besar seperti gerakan #IndonesiaUnite dan Koin Perdamaian; maupun gerakan dengan skala yang lebih kecil, lebih lokal, atau yang gaungnya kurang terdengar.

Namun, semangat dan gerakan untuk merambah dunia online yang muncul di beberapa kota besar dan daerah lainnya memunculkan beberapa fakta. Di beberapa kota, aktivitas berjalan dengan lancar, baik dari segi komunitas, kegiatannya bahkan jejaring. Di kota yang lain semangat yang sama muncul, tapi terkendala dengan pertanyaan ‘mau nge-blog apa,’ ‘mau bikin kegiatan apa,’ bahkan, ‘mau berjejaring dengan siapa’.

Berbekal hasil pengamatan ini, Pesta Blogger 2010 bermaksud untuk lebih menggalakan komunitas blogger. Sasarannya adalah komunitas blogger berbasis regional, serta komunitas yang memiliki bidang ketertarikan yang spesifik seperti komunitas blogger hobi. Semua ini ditujukan untuk memberdayakan komunitas blogger agar dapat lebih aktif berjejaring dengan sesama blogger, mendorong terciptanya kreasi dan kolaborasi yang unik, dan menjembatani sinergi untuk pengembangan potensi komunitas-komunitas tersebut. Semua merupakan upaya untuk “Merayakan Keragaman”.

Pesta Blogger 2010 akan melibatkan komunitas blogger regional, terutama mereka yang berada di daerah-daerah yang jarang mendapat sorotan, namun aktif. Berdasarkan data komunitas blogger yang dikumpulkan, ada beberapa daerah dengan dinamikanya yang spesifik tetapi belum mampu berjejaring dengan baik, juga beberapa daerah yang belum tersorot. Flores, Ponorogo, Madura dan Maluku, misalnya.

Sementara di sisi lain, komunitas blogger berbasis hobi/interest, dengan dinamikanya masing-masing juga makin bermunculan – mereka punya isu yang khas dengan kegiatan yang kreatif dan bisa menjadi inspirasi. Komunitas-komunitas ini akan dikumpulkan untuk bekerja bersama. Mereka akan saling mendukung, berkolaborasi sebagai pengisi acara dalam bentuk festival- berbagi hal yang positif untuk saling memperkuat komunitas masing-masing.

Keragaman tidak hanya dapat menghadirkan perbedaan, tetapi juga dapat menyatukan dan menguatkan. Hal inilah yang harus dijawab dalam pesta blogger kali ini. Bagaimanakah kita akan mempertemukan yang solid dengan yang cair, yang bingung dengan yang sudah stabil, yang kebetulan memiliki tujuan yang sama tapi belum berjejaring dan lain sebagainya. Dengan perkembangan yang muncul, makin banyak alasan untuk menguatkan kembali jejaring, menentukan tujuan yang konkrit, dan menyumbangkan kontribusi positif bagi sekitar.

Lalu? Mari “Merayakan Keragaman” dengan memperkuat jejaring dan saling menguatkan!
Itulah bloggerhood

Panitia Pesta Blogger 2010 saat meeting perdana di kantor Maverick minggu lalu, minus saya dan Mas Iman Brotoseno yg berhalangan hadir

Panitia Pesta Blogger 2010 foto bersama di kantor Maverick minggu lalu minus saya dan Mas Iman yg berhalangan hadir

Ya, demikianlah. Ada banyak ekspektasi untuk Pesta Blogger tahun ini. Tidak hanya diharapkan daya jangkau penyelenggaraan event Blogshop lebih luas dan lebih banyak, juga tentu saja banyak harapan lain dari para blogger dan penggiat aktifitas online di Indonesia untuk menjadikan ajang ini lebih dari hanya sebagai silaturrahmi akbar namun juga akan menyatukan lebih kuat visi dan misi seluruh pihak terkait untuk menjadikan Indonesia jauh lebih baik dengan kerjasama konstruktif yang nyata.

Mari kita sukseskan Pesta Blogger 2010 dengan merayakan keberagaman yang indah.. 

Related Posts
MEMPERKENALKAN : BLOG RIZKY DAN ALYA
Setelah membaca uraian di blog Ndoro Kakung dan Paman Tyo, saya akhirnya berhasil membuat blog buat kedua anak saya, Rizky dan Alya di Dagdigdug hosting gratisan ala Indonesia berbasis wordpress ...
Posting Terkait
SUKSES, PENYELENGGARAAN BLOGSHOP KOMPASIANA BERSAMA BLOGGER BEKASI
Hari Sabtu, 14 November 2009 bersama Pak Eko Eshape (wakil ketua Komunitas Blogger Bekasi) dan Pak Ceppi Prihadi saya berangkat dari Cikarang menuju STMIK Bani Saleh Bekasi, lokasi pelaksanaan Roadshow ...
Posting Terkait
SHALAWAT TARHIM DAN KENANGAN SUBUH YANG BERGEMA DARI MASA LALU
Hari ini, Pak Ananto, seorang kawan di mailing list Cikarang Baru, mengirimkan email mengenai shalawat Tarhim kepada kami semua. Membacanya kembali dan mendengarkannya setelah mengunduh dari link ini, membuat batin ...
Posting Terkait
Kemarin pagi sebuah email yang cukup menghentak masuk ke inbox saya. Judulnya "I'm (offically) taking off my high heels". Email itu datang dari sahabat saya, Sandy Tiara, Application Engineer pada ...
Posting Terkait
SURAT BALASAN UNTUK TAKITA
alo Takita, Apa kabar? Senang sekali membaca suratmu disini. Terbayang kembali masa kecil yang indah ketika kedua orang tua saya tercinta--terutama ibu--yang sering menceritakan dongeng-dongeng penuh kesan menakjubkan sebelum tidur. Sampai ...
Posting Terkait
1. Membeli Masa Depan ala Adhitya MulyaArtikel menarik dari penulis novel laris Jomblo ini tentang strategi berinvestasi. Disajikan dengan gaya bahasa khas Adhitya yang renyah dan enak dibaca.2. Baca Buku ...
Posting Terkait
BLOG DAENGBATTALA TERPILIH JADI NOMINASI BLOG TERBAIK KATEGORI BAHASA INDONESIA DI AJANG THE BOBS
Alhamdulillah, tadi malam, saat membuka email, saya menerima pemberitahuan dari panitia The Bobs (Best of Blogs)--sebuah ajang kompetisi blog bertaraf Internasional yang diselenggarakan oleh Deutsche Welle, radio internasional yang disiarkan ...
Posting Terkait
MENGENANG 2 TAHUN GEMPA DI YOGYA
  Sudah dua tahun berlalu. Saya masih ingat betul saat menulis posting di blog tentang gempa di Yogya 27 Mei 2006 silam, jemari tangan saya gemetar saat mengetik diatas keyboard komputer. Terbayang kengerian ...
Posting Terkait
NAPAK TILAS KE JEJAK-JEJAK MASA REMAJA DI MASA LALU
enangan masa remaja akan selalu melekat di hati hingga kapanpun juga. Dan ketika kesempatan untuk "melintasi" kembali nostalgia itu dari masa kini, datang, maka tentu peluang itu tak akan disia-siakan. Termasuk ...
Posting Terkait
WAWANCARA BERSAMA LUIGI PRALANGGA : “BLOGGER ADALAH ELEMEN STRATEGIS YANG HARUS DIPERHITUNGKAN DALAM DIALOG PEMBANGUNAN !”
osok blogger satu ini mungkin tak asing bagi kita semua. Luigi Pralangga yang kini bertugas sebagai Procurement Officer, United Nations Assistance Mission for Iraq (UNAMI), Iraq sejak Agustus 2010, merupakan ...
Posting Terkait
P3I PII : MERETAS JALAN MENUJU INSINYUR PROFESIONAL
ari Rabu (9/3) saat rona gerhana mewarnai langit pagi Jakarta, saya bersama rekan kantor saya, Ishak Lambang Karunia serta adik angkatan saya di Teknik Mesin UNHAS yang juga tetangga di ...
Posting Terkait
NOSTALGIA PILKADES DI CIKARANG
Sebentar lagi Pilkades (Pemilihan Kepala Desa) Cikarang akan digelar (tepatnya 20 Januari 2013). Saya terkenang kembali nostalgia 5 tahun silam saat kami sekeluarga mengikuti acara ini di Cikarang. Waktu itu ...
Posting Terkait
Menghadiri Supply Chain Manager Summit 2025 : Forum Diskusi SCM Leader yang Inspiratif
Suasana Hotel Harris Kelapa Gading terasa begitu hidup pada Sabtu pagi, 21 Juni 2025. Saya hadir bersama kolega saya Pak Yuhan Prasiswa Vice President Sistem dan Administrasi Divisi Supply Chain ...
Posting Terkait
BENCANA BANJIR DAN RIUH RENDAH LAPORAN WARGA DI MILIS CIKARANG BARU
Bencana Banjir dashyat yang terjadi kemarin (21/10) di Perumahan Cikarang Baru menjadi topik pembicaraan hangat dikalangan penggiat mailing list (milis) Cikarang Baru Kota Jababeka. Sejak kawasan Cikarang dan sekitarnya mulai ...
Posting Terkait
BLOGSHOP STIE BUMIPUTERA: MARI NGEBLOG SECARA SEHAT DAN CERDAS!
erik matahari menyambut kedatangan saya di depan kampus STIE Dharma Bumiputera pada Hari Sabtu (3/3),  untuk menghadiri sekaligus menjadi pembicara dalam kegiatan Blogshop (Blogging Workshop) bersama siswa-siswi SMA kelas III ...
Posting Terkait
BUKAN GOBEL BIASA : SEBUAH ROMANTIKA BERMARGA BEKEN
Seorang kasir di sebuah pusat perbelanjaan terkemuka di Blok M Jakarta memperhatikan dengan seksama Kartu Kredit yang saya sodorkan untuk membayar barang belanjaan yang baru saja saya beli, di suatu ...
Posting Terkait
MEMPERKENALKAN : BLOG RIZKY DAN ALYA
SUKSES, PENYELENGGARAAN BLOGSHOP KOMPASIANA BERSAMA BLOGGER BEKASI
SHALAWAT TARHIM DAN KENANGAN SUBUH YANG BERGEMA DARI
SHE JUST TAKING OFF HER HIGH HEELS
SURAT BALASAN UNTUK TAKITA
YANG “MELENGKING” DARI BLOGWALKING (9)
BLOG DAENGBATTALA TERPILIH JADI NOMINASI BLOG TERBAIK KATEGORI
MENGENANG 2 TAHUN GEMPA DI YOGYA
NAPAK TILAS KE JEJAK-JEJAK MASA REMAJA DI MASA
WAWANCARA BERSAMA LUIGI PRALANGGA : “BLOGGER ADALAH ELEMEN
P3I PII : MERETAS JALAN MENUJU INSINYUR PROFESIONAL
NOSTALGIA PILKADES DI CIKARANG
Menghadiri Supply Chain Manager Summit 2025 : Forum
BENCANA BANJIR DAN RIUH RENDAH LAPORAN WARGA DI
BLOGSHOP STIE BUMIPUTERA: MARI NGEBLOG SECARA SEHAT DAN
BUKAN GOBEL BIASA : SEBUAH ROMANTIKA BERMARGA BEKEN

29 comments

Leave a Reply to Sigit Ary Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *