Catatan Dari Hati

JADI PANITIA PESTA BLOGGER (LAGI)

Saya dan kawan-kawan panitia Pesta Blogger 2009 saat ajang perkenalan panitia dipimpin oleh Mas Iman Brotoseno (24/10/09)

Untuk kedua kalinya, saya terlibat dalam kepanitiaan Pesta Blogger.

Tahun silam, saya bergabung dengan Tim Panitia yang dipimpin oleh Mas Iman Brotoseno yang mengangkat tema “One Spirit One Nation”. Pada Pesta Blogger tahun ini, atas “lamaran” Rara (nama akrab dari Irayani Queencyputri), sang Ketua Panitia baru yang menggantikan Mas Iman dan juga adalah mantan Ketua Komunitas Blogger Makassar Anging Mammiri saya ikut bergabung dalam “laskar” kepanitiaan. “Lamaran” sekaligus tantangan itu saya terima karena sejak awal pengangkatan Rara sebagai Ketua Panitia Pesta Blogger 2010, saya sudah menegaskan sikap dan komitmen untuk siap membantunya baik langsung maupun tidak.

Sejumlah nama baru muncul dalam kepanitiaan ini seperti Henny RolanS. SetiawanLuzipengIndah JuliSofia Kartika disamping nama-nama mantan panitia tahun sebelumnya seperti saya sendiri, Enda NasutionWicaksonoIman BrotosenoOng Hock ChuanHanny KusumawatiNena Brodjonegoro, dan Yati Maulana. Seperti tahun sebelumnya bagian kesekretariatan dan Administrasi dilaksanakan oleh kawan-kawan dari Maverick dibawah koordinasi Nia Sadjarwo.

Berbeda dengan Pesta Blogger di tahun-tahun sebelumnya, Pesta Blogger tahun ini tampil dengan slogan gagah “Merayakan Keberagaman” (Celebrating Diversities). Bagaimana implementasi konsep ini?, secara lugas dijelaskan dilink ini:

Di Indonesia, komunitas yang sangat menarik untuk disorot adalah komunitas blogger (baik makro maupun mikro). Kekuatan dan peranan mereka dalam sendi kehidupan sosial benar-benar sudah tidak bisa diremehkan lagi. Para Narablog Indonesia telah menunjukkan bagaimana komunitas maya bisa bekerja sama menjadi agen perubahan yang sangat efektif. Mulai dari yang gaungnya besar seperti gerakan #IndonesiaUnite dan Koin Perdamaian; maupun gerakan dengan skala yang lebih kecil, lebih lokal, atau yang gaungnya kurang terdengar.

Namun, semangat dan gerakan untuk merambah dunia online yang muncul di beberapa kota besar dan daerah lainnya memunculkan beberapa fakta. Di beberapa kota, aktivitas berjalan dengan lancar, baik dari segi komunitas, kegiatannya bahkan jejaring. Di kota yang lain semangat yang sama muncul, tapi terkendala dengan pertanyaan ‘mau nge-blog apa,’ ‘mau bikin kegiatan apa,’ bahkan, ‘mau berjejaring dengan siapa’.

Berbekal hasil pengamatan ini, Pesta Blogger 2010 bermaksud untuk lebih menggalakan komunitas blogger. Sasarannya adalah komunitas blogger berbasis regional, serta komunitas yang memiliki bidang ketertarikan yang spesifik seperti komunitas blogger hobi. Semua ini ditujukan untuk memberdayakan komunitas blogger agar dapat lebih aktif berjejaring dengan sesama blogger, mendorong terciptanya kreasi dan kolaborasi yang unik, dan menjembatani sinergi untuk pengembangan potensi komunitas-komunitas tersebut. Semua merupakan upaya untuk “Merayakan Keragaman”.

Pesta Blogger 2010 akan melibatkan komunitas blogger regional, terutama mereka yang berada di daerah-daerah yang jarang mendapat sorotan, namun aktif. Berdasarkan data komunitas blogger yang dikumpulkan, ada beberapa daerah dengan dinamikanya yang spesifik tetapi belum mampu berjejaring dengan baik, juga beberapa daerah yang belum tersorot. Flores, Ponorogo, Madura dan Maluku, misalnya.

Sementara di sisi lain, komunitas blogger berbasis hobi/interest, dengan dinamikanya masing-masing juga makin bermunculan – mereka punya isu yang khas dengan kegiatan yang kreatif dan bisa menjadi inspirasi. Komunitas-komunitas ini akan dikumpulkan untuk bekerja bersama. Mereka akan saling mendukung, berkolaborasi sebagai pengisi acara dalam bentuk festival- berbagi hal yang positif untuk saling memperkuat komunitas masing-masing.

Keragaman tidak hanya dapat menghadirkan perbedaan, tetapi juga dapat menyatukan dan menguatkan. Hal inilah yang harus dijawab dalam pesta blogger kali ini. Bagaimanakah kita akan mempertemukan yang solid dengan yang cair, yang bingung dengan yang sudah stabil, yang kebetulan memiliki tujuan yang sama tapi belum berjejaring dan lain sebagainya. Dengan perkembangan yang muncul, makin banyak alasan untuk menguatkan kembali jejaring, menentukan tujuan yang konkrit, dan menyumbangkan kontribusi positif bagi sekitar.

Lalu? Mari “Merayakan Keragaman” dengan memperkuat jejaring dan saling menguatkan!
Itulah bloggerhood

Panitia Pesta Blogger 2010 saat meeting perdana di kantor Maverick minggu lalu, minus saya dan Mas Iman Brotoseno yg berhalangan hadir

Panitia Pesta Blogger 2010 foto bersama di kantor Maverick minggu lalu minus saya dan Mas Iman yg berhalangan hadir

Ya, demikianlah. Ada banyak ekspektasi untuk Pesta Blogger tahun ini. Tidak hanya diharapkan daya jangkau penyelenggaraan event Blogshop lebih luas dan lebih banyak, juga tentu saja banyak harapan lain dari para blogger dan penggiat aktifitas online di Indonesia untuk menjadikan ajang ini lebih dari hanya sebagai silaturrahmi akbar namun juga akan menyatukan lebih kuat visi dan misi seluruh pihak terkait untuk menjadikan Indonesia jauh lebih baik dengan kerjasama konstruktif yang nyata.

Mari kita sukseskan Pesta Blogger 2010 dengan merayakan keberagaman yang indah.. 

Related Posts
AMPROKAN BLOGGER 2011 (2) : TENTANG MATAHARI KECIL YANG MENGHANGATKAN & ATRAKSI ANGKLUNG YANG MEMUKAU
rosesi acara pembukaan Amprokan Blogger 2011 yang dibuka oleh Menkominfo Tifatul Sembiring (baca artikelnya disini) kemudian dilanjutkan diskusi tematik tentang Kebebasan Berekspresi di Internet. Dipandu oleh Presiden Blogger ASEAN chapter ...
Posting Terkait
INISIATIF KORPORASI UNTUK PEMBANGUNAN PENDIDIKAN INDONESIA
etika ditunjuk langsung untuk pertama kali sebagai Ketua Komite CSR (Corporate Social Responsibility) di kantor (PT Cameron Service International), saya sungguh terkejut. Setelah sebelumnya mengemban jabatan jadi Ketua Panitia Employee ...
Posting Terkait
MENITI KESEJUKAN PAGI DI BOTANICAL GARDEN KOTA JABABEKA
inggu pagi, 13 November 2011 saat embun masih melekat erat di dedaunan pohon dan rerumputan, ketika matahari bersembunyi malu-malu di ufuk timur, saya memacu sepeda MTB Thrill Agent hitam saya ...
Posting Terkait
PATALI DAY 2013 : UNTUK KETAHANAN PANGAN & PELESTARIAN SENI KULINER INDONESIA LEBIH BAIK
Kata "Patali" selalu merupakan "keyword" klasik untuk mengidentifikasi bahwa tak lama lagi ibu saya akan menyajikan hidangan masakannya yang lezat dan dashyat. Ya, "Patali" atau "Pasar" dalam bahasa Gorontalo senantiasa dipakai ibu, ...
Posting Terkait
MENGAWALI DEBUT MENULIS DI YAHOO OMG!
Setelah menulis beberapa konten tulisan di Yahoo Travel Indonesia, sejak kemarin, saya sudah memulai debut saya untuk menulis di situs Yahoo OMG, sebuah sub situs Yahoo Indonesia yang berisi konten ...
Posting Terkait
MERAYAKAN ULANG TAHUN KE-44 BERSAMA PESTA DEMOKRASI INDONESIA
epat tanggal 9 April 2014, saya merayakan ulangtahun ke empat puluh empat. Sebuah perayaan yang mengesankan karena tepat di hari yang sama merupakan hari Pemilu Legislatif dan juga ditetapkan pemerintah ...
Posting Terkait
CATATAN KECIL PERINGATAN 9 TAHUN USIA PERNIKAHAN
"Jika kamu sudah yakin, jalanilah. Segera lamar calon pendamping hidupmu itu di Yogya. Jangan kamu tunda-tunda lagi. Insya Allah, kami, orangtuamu akan merestui keinginanmu, nak. Tetapkan niat, jangan ragu-ragu. Soal ...
Posting Terkait
WISUDA RIZKY YANG MENGHARUKAN
arangkali, seperti inilah perasaan yang dialami ayah saya dulu, saat mengikuti prosesi wisuda saya 21 tahun lalu. Ya, hari itu, Minggu (14/6), bertempat di aula President University Cikarang lantai 5 ...
Posting Terkait
MY BLOGGING KALEIDOSKOP 2012
Januari 2012 Sabtu (28/1) saya berkesempatan menghadiri peluncuran buku "Japan After Shock" sahabat blogger saya, mas Junanto Herdiawan dan Hani Yamashita. Acara yang dihadiri oleh sekitar 100 orang ini menghadirkan Pak Prayitno ...
Posting Terkait
YANG “MELENGKING” DARI BLOGWALKING (41)
1. Buku Gratis ? Beli Dunks! Sebuah tulisan menarik dari mbak Risa Amrikasari (penulis buku Especially for You) yang menggugah apresiasi para calon pembaca buku untuk lebih menghargai kerja keras penulis ...
Posting Terkait
SELAMAT JALAN MBAK AJENG,  BLOGGER SEJATI YANG TAK PERNAH LETIH BERJUANG
abar duka itu datang begitu menyentak nurani. Tadi malam saat membaca informasi dari mbak Mira Sahid di WA Grup Blogger Bekasi tentang meninggalnya mbak Ajeng (nama lengkapnya Raden Ajeng Nunuk Purwaningsih) ...
Posting Terkait
SUDAH DIUMUMKAN, PEMENANG KOMPETISI BLOG INTERNASIONAL THE BOBS VI 2010
Kompetisi Blog Internasional The Bobs VI 2010, benar-benar menyisakan banyak kesan mendalam buat saya. Impresi itu sudah saya tuangkan dalam posting di blog kemarin yang mengungkapkan romantika meraih gelar "public ...
Posting Terkait
MENYUSURI JEJAK LELUHUR DI GORONTALO : REUNI KELUARGA & JADI KAKEK !
esempatan itu datang setelah 22 tahun berlalu. Kembali mengunjungi kampung halaman kedua orangtua saya di Gorontalo, yang kini telah menjadi Provinsi ke-32 Indonesia sungguh merupakan berkah yang sangat saya syukuri. ...
Posting Terkait
SAMPAI KETEMU DI BLOGILICIOUS MEDAN !
Setiap akhir minggu di bulan September ini, selalu menjadi waktu-waktu sibuk buat saya bersama para blogger. Awal September, saya menghadiri Blogilicious di Maros, pada tanggal 8 September 2012 (Sabtu) saya ...
Posting Terkait
SEMANGAT BERBAGI BAHAGIA BERSAMA BLOGGER BEKASI
Langit begitu cerah, ketika kemarin sore (29/8) saya tiba di lokasi pelaksanaaan Buka Puasa bersama Blogger Bekasi di kantor RW Dusun 1 Desa Jatimulya Kecamatan Tambun Selatan Kabupaten Bekasi. Berbekal ...
Posting Terkait
DARI TEMU BLOGGER ABN, KOMPAS DAN ANCOL : UPAYA MEMBANGUN SINERGI
Sambutan dari Pak Budi Karya (Direktur Utama Ancol) didampingi Pak Taufik Mihardja (Executive Director Kompas-Gramedia) dalam Diskusi antara blogger Asia Blogging Network, Kompas dot com dan Managemen Ancol, Jum'at (11/7) SMS ...
Posting Terkait
AMPROKAN BLOGGER 2011 (2) : TENTANG MATAHARI KECIL
INISIATIF KORPORASI UNTUK PEMBANGUNAN PENDIDIKAN INDONESIA
MENITI KESEJUKAN PAGI DI BOTANICAL GARDEN KOTA JABABEKA
PATALI DAY 2013 : UNTUK KETAHANAN PANGAN &
MENGAWALI DEBUT MENULIS DI YAHOO OMG!
MERAYAKAN ULANG TAHUN KE-44 BERSAMA PESTA DEMOKRASI INDONESIA
CATATAN KECIL PERINGATAN 9 TAHUN USIA PERNIKAHAN
WISUDA RIZKY YANG MENGHARUKAN
MY BLOGGING KALEIDOSKOP 2012
YANG “MELENGKING” DARI BLOGWALKING (41)
SELAMAT JALAN MBAK AJENG, BLOGGER SEJATI YANG
SUDAH DIUMUMKAN, PEMENANG KOMPETISI BLOG INTERNASIONAL THE BOBS
MENYUSURI JEJAK LELUHUR DI GORONTALO : REUNI KELUARGA
SAMPAI KETEMU DI BLOGILICIOUS MEDAN !
SEMANGAT BERBAGI BAHAGIA BERSAMA BLOGGER BEKASI
DARI TEMU BLOGGER ABN, KOMPAS DAN ANCOL :

29 comments

Leave a Reply to rx24 Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *