Catatan Dari Hati

IDBLOGNETWORK, SETELAH 2 TAHUN

Hari ini, 1 Agustus 2012, IDBlognetwork (selanjutnya saya singkat IBN) berulang tahun yang kedua.  Perusahaan Startup lokal yang masih berusia belia ini telah menunjukkan prestasi luar biasa. Tidak hanya karena berhasil jadi pemenang 2(dua) awards atau penghargaan sekaligus yakni sebagai The Best Startup Local dan The Best CEO in 2010:namun yang paling penting adalah perusahaan yang pada tanggal 21 September 2011 ini mendapatkan partner pendanaan dari East Ventures, berhasil “memenangkan” hati blogger-blogger Indonesia dengan menjadi mitra terpercaya mereka sebagai publisher.

Sejak pertama kali “dibidani” kelahirannya oleh sejumlah perintis (M.Farid, Mubarika Darmayanti, Kukuh TW)  yang memiliki kompetensi mumpuni dibidangnya masing-masing (lihat posting saya sebelumnya disini) , IBN bergeliat dan melesat cepat, dan hingga saat ini sudah memiliki anggota per hari ini sebanyak 10.339 blog. Dengan program-program unggulannya seperti PpC (Pay Per Click), PpA (Pay-Per-Action), PpP (Pay-Per-Post) , Pay per Tweet (PpT) , IBN menjadi salah satu pilihan utama blogger Indonesia untuk mendapatkan pendapatan tambahan lewat blog.

Gebrakan IBN yang “down to earth” menyapa langsung para mitra-nya, jajaran blogger di Indonesia, merupakan salah satu poin keunggulan untuk menjalin keterikatan emosional yang lebih dekat. Melalui event Blogilicious — workshop/seminar tentang blog & sosial media — dan temu akbar Blogger Nusantara, IBN menggalang komunikasi dan interaksi secara intens bersama mitranya, para blogger, dengan menggelar kegiatan offline yang memberikan manfaat strategis bagi konsolidasi eksternal. Sapaan ramah dan hangat CEO IBN Mubarika Darmayanti serta sejumlah pengelola IBN yang aktif di media sosial juga menjadi salah satu kunci membangun keterikatan emosional ini yang terus tumbuh dan berkembang dalam relasi solidaritas yang kokoh.

Saya membawakan materi dalam Blogilicious Surabaya, 2011, dipandu oleh Mas Eko Eshape

Di tahun kedua, tentu saja tantangan semakin tidak mudah. Namun saya meyakini dengan aset besar yang dimiliki saat ini–tak hanya dari segi kualitatif dan kuantitatif jumlah blogger dan klient tetapi juga hubungan baik yang terus menerus dibina–menjadi modal besar untuk menatap maju ke depan. Spirit persaudaraan dan kekeluargaan yang terbangun antara IBN & Blogger sangat kuat bahkan melampaui sekedar relasi customer-vendor.

Beberapa catatan dari saya dalam merayakan HUT kedua IBN ini :

1. Di era mobile dan pertumbuhan Smart Phone yang semakin berkembang di Indonesia saat ini sudah saatnya IBN mulai memikirkan untuk mengembangkan program baru lewat mobile phone advertising. Ini sebuah kesempatan besar karena pertumbuhan smartphone di Indonesia yang dulunya hanya 6% di 2011 menjadi 22% pada 2012, atau naik tiga kali lipat. Saya kira para blogger sangat menyadari bahwa dengan intensitas mobile yang kian tinggi maka mereka akan mencoba mengakomodir para pembacanya dengan tampilan di mobile phone/smart phone yang lebih ringan diunduh dan dibaca.

2. Terobosan IBN yang menyiapkan “Map List Blogger” bisa menjadi potensi besar dalam meraih customer/klien berbasis lokasi blogger. Ke depan, diharapkan ini bisa lebih dikembangkan dan di optimalkan.

3. Meski sudah memiliki Forum tersendiri saya menyarankan IBN juga membuat blog yang menjadi “corong” informasi dan komunikasi aktifitas kegiatan IBN. Forum memiliki khalayak terbatas serta cenderung eksklusif  (harus mendaftar dan log-in dulu) sementara dengan Blog, informasi bisa diakses oleh siapapun untuk mendapatkan update terbaru. Isinya tentu tidak harus melulu soal peluncuran program baru IBN atau kegiatan bersifat formalitas lainnya, namun juga bisa menampilkan sisi-sisi humanis suka duka para karyawan IBN beraktifitas misalnya disaat-saat menjelang “Pay-Out” yang menegangkan atau misalnya bagaimana IBN menangani keamanan server yang dimiliki saat ini. Saya kira ini sangat dimungkinkan karena beberapa staf IBN saya kenal juga sebagai seorang blogger yang tentu saja memiliki kapabilitas mengisi blog tersebut  🙂 . Sejauh ini, saya melihat sosialisasi kegiatan IBN lebih banyak melalui blog mbak Mubarika sementara fitur news di website IBN kurang update serta tidak interaktif (tidak ada fitur komentar)

4. Terkait item 3 diatas, saya menyarankan, bila memang blog IBN sudah ada, bisa dimuat pengalaman-pengalaman blogger yang mendapatkan berkah dari IBN, misalnya yang bisa membayar uang kuliah berkat mendapatkan penghasilan dari penayangan iklan di blognya. Atau juga sharing dari blogger-blogger yang telah sukses mendapat penghasilan bagus lewat IBN tentang bagaimana meningkatkan traffic di blog.

Akhirnya, inilah sekedar catatan “apa adanya” dari saya, sebagai sebentuk refleksi cinta seorang anggota IBN. Bagaimanapun IBN telah menjelma menjadi “soul mate”-nya blogger Indonesia yang dengan konsisten mengusung konten-konten positif. Semoga IBN tetap eksis dan menjadi bagian tak terpisahkan dalam membangun bangsa kita menjadi lebih baik, kuat serta bermartabat.

Selamat Ulang Tahun Kedua IBN ! 

Related Posts
BERSAMA JAMIL AZZAINI, BLOGGER BEKASI AKAN MERAYAKAN ULTAH KETIGANYA
 ari ulang tahun Komunitas Blogger Bekasi tahun ini dirayakan dengan cara istimewa. Jika pada Ulang Tahun Pertama (2010) dirayakan lewat Buka Puasa Bersama anak-anak Rumah Baca Mutiara Mandiri Tambun, dan tahun ...
Posting Terkait
SELAMAT HARI BLOGGER NASIONAL!
Gegap gempita tahun silam kembali terasa getarannya hari ini, tepat setahun setelah hari bersejarah itu terjadi : 27 Oktober 2007. Hari itu pada momen penyelenggaraan Pesta Blogger Pertama di Blitz Megaplex ...
Posting Terkait
Inhouse Training Upskilling Pengelola Pengadaan Proyek Nindya Karya : Spirit Tingkatkan Kompetensi Hadapi Tantangan Global
Divisi Supply Chain Management (SCM) PT Nindya Karya bekerjasama dengan Divisi Human Capital dan Nindya Learning Center (NLC) menyelenggarakan Inhouse training Upskilling Pengelola Pengadaan Proyek, bertempat di Gedung Nindya lantai ...
Posting Terkait
MENIKMATI SOTO AYAM LESEHAN ALA TAMAN GOLF KOTA JABABEKA
Minggu pagi (5/4) yang cerah. Matahari bersinar terang menyongsong tatkala kami sekeluarga berangkat bersama menuju Taman Golf Jababeka Perumahan Cikarang Baru yang berjarak kurang lebih 1,5 km dari rumah kami. ...
Posting Terkait
BERKONTRIBUSI UNTUK YAHOO INDONESIA
Akhir bulan lalu, sebuah babak baru saya lakoni sebagai seorang Blogger. Kontrak sebagai Freelance Blogger YahooIndonesia selama setahun yang dibuat langsung oleh Yahoo South East Asia Singapore, saya terima di pertengahan ...
Posting Terkait
AYO IKUT : IB BLOGGER COMPETITION @ KOMPASIANA !
iB Blogger Competition adalah lomba penulisan artikel di kanal blog Kompasiana dengan tema umum mengenai Perbankan Syariah. Lomba bersifat terbuka untuk masyarakat umum, jurnalis, mahasiswa/pelajar, penulis dan penggiat blog di media online. Selain untuk menciptakan wabah ...
Posting Terkait
JUMPA JOKOWI, PADA SUATU KETIKA
aya sungguh beruntung bisa mendapatkan dua kali kesempatan berkenalan bahkan berbincang langsung dengan Joko Widodo (Jokowi), Calon Presiden Nomor Urut Dua dalam pemilihan presiden 2014 ini. Kesempatan pertama adalah ketika ...
Posting Terkait
CATATAN DARI LOKAKARYA ENERGI NASIONAL : KETAHANAN ENERGI UNTUK KEDAULATAN & KEMAKMURAN NEGERI (Bagian Ketiga)
eusai makan siang, Lokakarya Energi Nasional dilanjutkan dengan pemaparan materi dari Ketua Tim Reformasi Tatakelola Migas Faisal Basri dipandu oleh Ketua Komunitas Migas Indonesia S.Herry Putranto. Beliau membuka presentasinya dengan ...
Posting Terkait
AKSELERASI INOVATIF YAHOO KOPROL DI TAHUN PERTAMA
enang sekali rasanya dapat undangan spesial sebagai Blogger untuk menghadiri acara Media Briefing Setahun Yahoo Koprol hari Kamis (7/7) bertempat di kantor Yahoo Indonesia Sentra Senayan II Lt.8. Ini merupakan ...
Posting Terkait
TERIMAKASIH 2023, SELAMAT DATANG 2024
Tak lama lagi, tahun 2023 akan segera berlalu, meninggalkan jejak kenangan dan Fajar 2024 bakal terbit, membawa harapan baru. Buat saya sendiri, tahun ini memberikan banyak rekam pengalaman yang akan selalu ...
Posting Terkait
XLNETRALLY (1) : PENGALAMAN MENYENANGKAN NIKMATI KERETA BER WI FI PERTAMA DI INDONESIA
ikarang masih dilingkupi kegelapan, Sabtu (23/7) saat mobil yang saya tumpangi meluncur menuju Stasiun Gambir tempat “start” pelaksanaan XLNet Rally. Usai mandi dan sholat Subuh, saya dengan antusias mempersiapkan diri ...
Posting Terkait
SURAT UNTUK SAHABATKU, BLOGGER LAWAS YANG LUPA PASSWORD
Selamat pagi Sahabatku Blogger Lawas Lupa Password, Apa kabarmu hari ini? Sehat? Semoga memang demikianlah adanya.. Sejak pagi tadi, dunia maya Indonesia riuh rendah oleh ucapan selamat peringatan "Hari Blogger Nasional Kesembilan". ...
Posting Terkait
ANJANGSANA BLOGGER CIKARANG KE OMAH BURUH : MENGGAGAS SINERGI DASHYAT 2 KOMUNITAS
amis malam (5/7) minggu lalu, saya bersama Pak Ceppi Prihadi (Ketua Komunitas Blogger Cikarang) berkesempatan untuk melakukan anjangsana ke Omah Buruh, "markas besar" komunitas serikat pekerja di Cikarang yang berlokasi ...
Posting Terkait
BIARKAN EMAS ITU TERGADAI, ASAL BUKAN CINTA KITA
SETELAH prosesi resepsi pernikahan yang sakral kami jalani di gedung wayang Kekayon Jl.Raya Yogya Wonosari, 10 April 1999, babak baru kehidupan sudah menyongsong didepan mata. Saya telah menjadi suami dari ...
Posting Terkait
BERSAMA JAMIL AZZAINI, BLOGGER BEKASI AKAN MERAYAKAN ULTAH
SELAMAT HARI BLOGGER NASIONAL!
Inhouse Training Upskilling Pengelola Pengadaan Proyek Nindya Karya
MENIKMATI SOTO AYAM LESEHAN ALA TAMAN GOLF KOTA
BERKONTRIBUSI UNTUK YAHOO INDONESIA
AYO IKUT : IB BLOGGER COMPETITION @ KOMPASIANA
JUMPA JOKOWI, PADA SUATU KETIKA
CATATAN DARI LOKAKARYA ENERGI NASIONAL : KETAHANAN ENERGI
CUTI POSTING SEJENAK, MAU KE HONGKONG DISNEYLAND 🙂
AKSELERASI INOVATIF YAHOO KOPROL DI TAHUN PERTAMA
TERIMAKASIH 2023, SELAMAT DATANG 2024
XLNETRALLY (1) : PENGALAMAN MENYENANGKAN NIKMATI KERETA BER
SURAT UNTUK SAHABATKU, BLOGGER LAWAS YANG LUPA PASSWORD
ANJANGSANA BLOGGER CIKARANG KE OMAH BURUH : MENGGAGAS
COVER LAGU “SOLDIER OF FORTUNE” – DEEP PURPLE
BIARKAN EMAS ITU TERGADAI, ASAL BUKAN CINTA KITA

6 comments

Leave a Reply to Tri Wahyudi Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *